SUKABUMIUPDATE.com - Hendra Priatna, warga Desa Citanglar, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi menyampaikan dirinya merasakan getaran gempa bumi yang baru saja terjadi saat berada dikediamannya.
Menurut Hendra, gempa yang terasa dalam hitungan detik tersebut tidak menimbulkan dampak apa-apa bagi dirinya maupun warga sekitar.
"kaget aja, kebetulan disini sedang mati lampu dari pagi" ujar Hendra singkat melalui sambungan telphon kepada sukabumiupdate.com, Selasa (27/02/2023).
Hendra pun berharap tidak terjadi gempa susulan "semoga baik-baik aja kang," tegasnya
BMKG menyatakan gempa yang mengguncang Sukabumi pukul 20.11 WIB itu berkekuatan 4.0 magnitudo. Gempa berlokasi di darat dengan titik koordinat 7.05 lintang selatan - 106.68 Bujur Timur atau tepatnya 16 km Tenggara Kabupaten Sukabumi.
"gempa 4.0 magnitudo dengan kedalaman gempa 14 Kilometer," tulisnya.
Sementara itu, BPBD Kabupaten saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa pihaknya akan menurunkan tim untuk memantau dampak gempa Simpenan.