SUKABUMIUPDATE.com - Tragis menimpa pasangan suami istri lanjut usia atau pasutri lansia di Kabupaten Sukabumi. Keduanya tertimpa pohon kelapa tumbang saat hendak pulang dari kebun di Kampung Cisalak, Desa Sukamaju, Kecamatan Cikembar, Senin (13/2/2023) siang. Istri meninggal dunia di lokasi, sedangkan suaminya kritis.
Korban tewas berinisial HK (50 tahun). Sementara suaminya JJ (63 tahun), kritis usai mengalami luka berat dan sekarang dirawat di RSUD Sekarwangi Cibadak.
Kapolsek Cikembar Polres Sukabumi, AKP Panji Setiaji mengatakan, peristiwa ini bermula saat pasutri tersebut hendak pulang ke rumah setelah dari kebun miliknya sekira pukul 11.00 WIB. Saat itu cuaca sedang hujan disertai angin.
"Kemudian oleh saudara Otoy (42 tahun) diajak berteduh, akan tetapi korban atau suami istri tersebut memilih untuk melanjutkan perjalanan pulang, dikarenakan ingin cepet sampai rumah. Diduga suami istri tersebut tertimpa pohon kelapa pada saat jalan pulang," kata Panji dalam laporannya.
Baca Juga: Kebakaran Rumah di Cidolog Sukabumi, Ayah dan Anak Nyaris Terpanggang
Kedua korban yang tertimpa pohon kelapa, lanjut Panji, kemudian ditemukan oleh Otoy sekira pukul 14.00 WIB. "Pada saat saudara Otoy hendak pulang, melihat korban atau suami istri tersebut dalam keadaan posisi tengkurap dan tertindih dari pohon kelapa tersebut," ujarnya.
HK ditemukan sudah tak bernyawa di lokasi, sedangkan JJ ditemukan dalam keadaan tidak sadarkan diri.
"Kemudian korban JJ dibawa ke RSUD Sekarwangi. Korban meninggal dunia atas nama HK mengalami lebam pada mata dan sudah dimakamkan di pemakaman umum Kampung Cisalak pada jam 16.00 WIB," tandasnya.