Lakukan Perbuatan Asusila ke Anak Tetangganya, Pria di Ciemas Sukabumi Jadi Tersangka

Minggu 15 Januari 2023, 16:32 WIB
Ilustrasi. Kasus Asusila di Ciemas Sukabumi Ditangani Unit PPA Satreskrim Polres Sukabumi. | Foto: Freepik

Ilustrasi. Kasus Asusila di Ciemas Sukabumi Ditangani Unit PPA Satreskrim Polres Sukabumi. | Foto: Freepik

SUKABUMIUPDATE.com - Kasus dugaan asusila di Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi saat ini sudah ditangani Unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polres Sukabumi.

Diketahui dalam kasus ini, seorang anak perempuan berusia enam tahun diduga menjadi korban kekerasan seksual tetangganya sendiri. Terduga pelaku yang diduga melakukan aksi asusila pada Kamis, 12 Januari 2023 itu adalah pria berinisial R (35 tahun).

"Ya, sekarang ditangani unit PPA Polres Sukabumi," ujar Kapolsek Ciemas Iptu Azhar Sunandar kepada sukabumiupdate.com, Minggu (15/1/2023).

Baca Juga: Sekda: MHQ Baldatun Center Tunjang Visi Misi Kabupaten Sukabumi yang Religius

Menurut Azhar, terungkapnya kasus asusila ini berdasarkan laporan dari keluarga korban ke Polsek Ciemas pada Jumat 13 Januari 2023.

"Kami kemudian menindaklanjutinya, usai salat Jumat, pelaku langsung dibawa ke Polres Sukabumi dan ditangani oleh unit PPA Polres Sukabumi," kata Azhar.

Terpisah, Kasatreskrim Polres Sukabumi AKP Dian Poernomo membenarkan kasus ini sudah ditangani pihaknya. Ia memastikan terduga pelaku sudah ditetapkan menjadi tersangka.

"Iya betul sudah ditetapkan menjadi tersangka dan ditahan," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, seorang anak perempuan berusia enam tahun di Desa Ciwaru, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, diduga menjadi korban kekerasan seksual tetangganya sendiri. Terduga pelaku yang diduga melakukan aksi asusila itu pada Kamis, 12 Januari 2023, adalah pria berinisial R (35 tahun).

Warga setempat berinisial DY mengatakan dugaan tindak asusila tersebut terjadi di rumah kontrakan terduga pelaku yang tak jauh dari rumah kakek dan nenek korban tempat korban tinggal. Selama ini korban tinggal bersama kakek dan neneknya lantaran ibunya kerja di Jakarta dan ayahnya sudah meninggal.

"Rumah kakeknya memang dekat dengan rumah kontrakan pelaku, sekitar lima meter," kata DY kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (14/1/2023).

Baca Juga: Erick Thohir Resmi Nyalon Ketum PSSI, Didampingi Raffi Ahmad hingga Kaesang

Menurut DY, korban sudah biasa main ke rumah kontrakan terduga pelaku karena terduga pelaku punya empat anak, di mana salah satunya perempuan dan menjadi teman korban. Sementara istri terduga pelaku, kata DY, bekerja di Arab Saudi. Dugaan tindak asusila ini diketahui kakek korban pada Kamis sore.

DY menyebut ketika itu korban mengeluhkan sakit pada kemaluannya sepulang dari rumah kontrakan terduga pelaku. "Korban masuk ke rumah (kakeknya), lalu dia (korban) bilang kepada kakek dan neneknya, bahwa kemaluan sakit. Awalnya korban mengaku kena paku," kata DY.

Pihak keluarga yang tak percaya dengan pengakuan korban dan penasaran dengan apa yang sebenarnya terjadi, membawa korban ke bidan setempat pada Kamis malam untuk diperiksa. Hasil pemeriksaan bidan menyatakan korban diduga mengalami luka akibat benda tumpul pada kemaluannya, bukan karena paku.

Pjs Kepala Desa Ciwaru Tantan Sumirat membenarkan soal adanya dugaan kekerasan seksual yang dilakukan R terhadap korban. "Berdasarkan laporan dari Pak Kadus juga, memang betul adanya dugaan kekerasan seksual. Pelaku sudah diamankan Polsek Ciemas dan dibawa ke Polres Sukabumi," katanya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Food & Travel22 November 2024, 08:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)