SUKABUMIUPDATE.com - Setelah libur panjang semester dan libur Natal Tahun Baru atau Nataru, aktivitas kegiatan belajar mengajar (KBM) di Kota Sukabumi akan dimulai kembali pada Senin 9 Januari 2023. Hal ini sesuai dengan surat edaran dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Sukabumi.
“Libur tahun ini cukup lama sehingga diharapkan siswa dan juga guru dapat kembali ke sekolah dan mulai kembali belajar dengan semangat,” kata Kepala Disdikbud Kota Sukabumi, Mohammad Hasan Asari kepada awak media, Minggu (8/1/2023).
Mengingat Pengumuman Pencabutan PPKM secara Nasional, lanjut Hasan, maka kegiatan belajar mengajar di semester baru ini dilakukan secara tatap muka 100 persen.
Baca Juga: Jual Rokok Ketengan Bakal Dilarang Pemerintah, Pedagang di Sukabumi Protes
“KBM kita 100 persen full, karena PPKM juga sudah dicabut dan kasusnya (covid-19) di kita sudah mulai landai,” tuturnya.
Meski begitu, Hasan tetap meminta protokol kesehatan (Prokes) tetap dijaga, seperti menggunakan masker dan rajin mencuci tangan menggunakan sabun di air mengalir.
Hasan kemudian berharap di semester genap ini, siswa dan guru lebih semangat untuk belajar sehingga bisa meningkatkan prestasi. Selain itu ia juga berharap di tahun 2023 semua sekolah di lingkungan pemerintah Kota Sukabumi mulai menerapkan Kurikulum Merdeka.
Diketahui, Presiden Joko Widodo telah mencabut PPKM pada Jumat 30 Desember 2022. Presiden mencabut status PPKM dengan pertimbangan data Covid-19. Pemerintah memutuskan untuk mencabut PPKM yang tertuang dalam Instruksi Mendagri Nomor 50 dan 51 Tahun 2022.