SUKABUMIUPDATE.com - Tewasnya dua wisatawan di danau Situ Gunung di Kecamatan Kadudampit, Minggu, 1 Januari 2023, menambah korban meninggal akibat tenggelam di telaga yang ada di bawah kaki Gunung Gede Pangrango wilayah administratif Kabupaten Sukabumi. Pada 2021, satu orang tewas tenggelam di danau Situ Batu Karut, Kecamatan Sukaraja.
Kejadian teranyar di danau Situ Gunung membuat Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melalui Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (BBTNGGP) menutup sementara kegiatan wisata alam di danau tersebut mulai 2 hingga 5 Januari 2023. Kebijakan ini dilakukan dalam rangka evaluasi kegiatan wisata alam di danau Situ Gunung.
Kepastian waktu penutupan itu tertuang dalam Surat Edaran Nomor: SE. 01/BBTNGGP/Tek.2/01/2023 yang diunggah akun Instagram resmi BBTNGGP @bbtn_gn_gedepangrango pada Senin, 2 Januari 2023. Danau Situ Gunung masih berada satu kawasan dengan objek wisata jembatan gantung atau suspension bridge yang saat ini masih dibuka.
Baca Juga: Hingga 5 Januari, Penutupan Danau Situ Gunung Sukabumi Usai Wisatawan Tenggelam
Dari informasi pihak Resort Pengelolaan Taman Nasional atau PTN Situ Gunung, penutupan sementara hanya dilakukan pada area danau alias spot lain seperti jembatan gantung masih dibuka seperti biasa. Kecelakaan menimbulkan korban jiwa akibat tenggelam ini berdasarkan data BBTNGGP adalah peristiwa pertama di danau Situ Gunung.
Dua wisatawan yang meninggal adalah warga Bandung dan Cianjur. Keduanya adalah karyawan salah satu rumah makan di Sukabumi yang tengah mengadakan family gathering bersama rombongannya di Situ Gunung sejak Sabtu, 31 Desember 2022.
Kedua korban itu Nandi Supriatna (23 tahun) asal Cianjur dan Benthar Kutanagara (27 tahun) kelahiran Bandung, ditemukan setelah 1,5 jam pencarian. Sementara korban lain yang selamat adalah warga Kota Sukabumi Elvin Prayoga (25 tahun).
Korban Tenggelam di Danau Situ Batu Karut
Dalam catatan sukabumiupdate.com, Ramdan Ridwansyah (18 tahun), ditemukan meninggal oleh tim SAR gabungan pada Senin, 4 Oktober 2021 sekira pukul 12.05 WIB. Sebelumnya dia tenggelam di danau Situ Batu Karut yang ada di Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Sukabumi, Minggu, 3 Oktober 2021 sekira pukul 11.00 WIB.
Ketika itu, Hendra Sudirman, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR lewat Koordinator Pos Basarnas Sukabumi Suryo Adianto mengatakan korban Ramdan ditemukan meninggal pada radius 7 meter dari lokasi kejadian di kedalaman kurang lebih 5 meter.
Baca Juga: Tenggelam di Situ Batukarut Sukabumi, Keluarga: Korban Bisa Berenang
Korban ditemukan melalui proses penyelaman, setelah sebelumnya tersangkut kail warga yang ikut melakukan pencarian. Berdasarkan keterangan kronologi, Ramdan Ridwansyah (18 tahun) tenggelam Minggu, 3 Oktober 2021 sekira pukul 11.00 WIB. Saat itu dia sedang berenang hingga akhirnya mengalami keram kaki dan tenggelam.