SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Sukabumi hadir dalam Festival Subangjaya 2022. Acara bertema Terimakasih Pahlawanku" berlangsung di Rumah Makan Rasamala, Kelurahan Subangjaya, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi pada Rabu (9/11/2022).
Kepala Bidang (Kabid) Pelayanan Pendaftaran Penduduk Disdukcapil Kota Sukabumi, Ade Rosmana mengatakan, Disdukcapil hadir untuk memberikan layanan Siap Jemput Bola Pelayanan (Si Jempol).
"Kita hadir di sini untuk memberikan pelayanan. Masih si jempol dalam rangka lomba festival yang diselenggarakan oleh kelurahan subangjaya untuk menyambut hari pahlawan," kata Ade
Lebih lanjut Ade mengatakan, Dalam setiap pelayanan Si Jempol Disdukcapil menargetkan diatas 30 pelayanan baik itu perekaman, pembuatan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Ataupun Kartu Keluarga (KK).
"Ya, kalau target kita untuk setiap layanan kita pengennya itu diatas 30 sih, cuman kita baru 10 pelayanan, seperti Akte kelahiran,ktp, perekaman, ganti ktp yang rusak langsung kita jadi, perekaman kita langsung yang usia 17, kita langsung dicetak langsung dikasihkan," tuturnya.
Adapun pelayanan Si Jempol ini, menurut Dia akan terus digencarkan dan menyasar setiap Sekolahan yang ada di Kota Sukabumi "Nah, kita rencana nanti mau ke Sekolah-sekolah sekarang yang terdekat itu SMA 3 sama SMA 2. Untuk jadwal nanti kita disesuaikan pokoknya dalam waktu dekat ini," jelasnya.
#SHOWRELATEBERITA