SUKABUMIUPDATE.com - Pembangunan jembatan gantung di atas Sungai Citalahab di Kampung Cipiit RT 04/06 Desa Bojongsari, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, sedang berjalan.
Kepala Desa Bojongsari, Asep, mengatakan pembangunan jembatan gantung sepanjang kurang lebih 50 meter ini sudah mencapai sekitar 60 persen. Asep berterima kasih kepada semua pihak yang membantu.
"Atas nama pemerintah desa dan warga, kami merasa terbantu dengan dibangunnya jembatan ini," kata Asep kepada sukabumiupdate.com, Selasa (1/11/2022).
Pembangunan jembatan gantung penghubung tiga desa di Kecamatan Nyalindung yakni Sukamaju, Bojongsari, dan Wangunreja, tersebut difasilitasi Anggota DPRD Jawa Barat Fraksi PKB Hasim Adnan.
"Selain anak sekolah, pedagang hasil bumi yang menjual melalui akses jembatan merasa sangat terbantu. Petani penggarap di kawasan Perhutani, termasuk peternak kambing, juga terpenuhi kebutuhannya," imbuh Asep.
Asep mengucapkan terima kasih kepada Hasim Adnan yang saat ini menjabat Sekretaris Komisi III DPRD Jawa Barat. Pembangunan jembatan juga dibantu tenaga ahli dari relawan VRI (Vertical Rescue Indonesia).
"Terima kasih juga untuk warga Kampung Cipiit yang mengorbankan tenaga, pikiran, harta, dan waktu yang setiap hari kerja bakti. Termasuk pemuda, ibu-ibu, kader posyandu, dan ibu-ibu pengajian," ujarnya.
"Selain itu juga warga Kampung Pamekaran dan Cimentri yang dipandu Pak Kadus, Ketua RT, dan Ketua RW," kata Asep.
Sebelumnya, Hasim Adnan mengatakan pembangunan jembatan ini dilakukan melalui program CSR BUMD Provinsi Jawa Barat yakni PT Migas Utama Jabar melalui Yayasan Sabadesa sebagai lembaga yang dipercaya untuk penyaluran CSR.
Hasim tergerak membantu warga setelah melihat kabar viral para pelajar SD dan MTS di Kampung Cipiit bertaruh nyawa untuk sekolah. Mereka bersusah payah untuk menimba ilmu, menyeberangi Sungai Citalahab dengan seutas tambang demi sampai ke sekolah.
Jembatan tersebut diketahui sudah putus sejak enam bulan sebelumnya. Selama itu para siswa dan warga nekat mengarungi Sungai Citalahab untuk sampai di tujuan mereka.
#SHOWRELATEBERITA