Didukung Bobotoh Sukabumi, Muraz-Andri Komitmen Sehatkan Warga dengan Budaya Olahraga

Selasa 24 September 2024, 17:35 WIB
Paslon MAJU bersama perwakilan bobotoh di Kota Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)

Paslon MAJU bersama perwakilan bobotoh di Kota Sukabumi. (Sumber : SU/Asep Awaludin)

SUKABUMIUPDATE.com - Pasangan Calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Sukabumi nomor urut 3 di Pilkada 2024, Mohammad Muraz-Andri Setiawan Hamami, resmi mendapatkan dukungan dari unsur bobotoh atau pendukung Persib Bandung di Kota Sukabumi.

Dukungan kepada paslon Muraz-Andri Juara (MAJU) itu langsung diberikan oleh lima unsur komunitas bobotoh yang terdiri dari Komunitas Viking Kerajaan Sukabumi, Bomber, Viking Sabumi, Hooligan dan Ultras usai nonton bareng (nobar) laga Persib Vs Persija di salah satu cafe milik Andri Hamami di Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Senin 23 September 2024.

Calon Wali Kota Sukabumi nomor urut 3, Mohammad Muraz mengatakan, dalam kesempatan bertemu dengan bobotoh tersebut pihaknya banyak menerima aspirasi terkait olahraga sepak bola.

“Bobotoh inginnya Persib mendapat perhatian, para bobotoh mendapat perhatian seperti sekarang ya minimal memfasilitasi nobar, kemudian olahraga sepak bola ini yang paling disukai oleh masyarakat, mungkin kewajiban saya dan pak Andri kalau jadi Wali Kota untuk merehab kembali lapang Suryakencana untuk kegiatan olahraga sepakbola,“ ujar Muraz kepada sukabumiupdate.com, Senin (23/9/2024).

Baca Juga: Pilkada 2024: 5 Unsur Bobotoh Persib di Kota Sukabumi Dukung MAJU Muraz-Andri

Wali Kota Sukabumi periode 2013-2018 itu menyebut bahwa pada saat kepemimpinannya, budaya nonton bareng (nobar) sering digelar di halaman kantornya saat Persib berlaga.

“Dulu kan saya sering tiap Persib main ada nonton bareng di halaman parkir Pemda, ya kita lakukan lagi lah, itu kan bagus bagi kita semua,” ujarnya.

Menurutnya, olahraga merupakan salah satu kegiatan yang paling efektif untuk meningkatkan daya tahan tubuh masyarakat. Oleh sebab itu pihaknya berkomitmen untuk mengembalikan budaya olahraga di Kota Sukabumi.

“Tentu, saya sering menyampaikan olahraga itu merupakan salah satu kegiatan sejak zaman orde baru menyebutnya mengolahragakan masyarakat, memasyarakatkan olahraga, tujuannya apa untuk meningkatkan kesehatan masyarakat,“ kata Muraz.

“Karena olahraga ini salah satu yang sudah jelas bisa menumbuhkan daya tahan tubuh bisa lebih sehat, jadi promotif kesehatan," tambahnya.

Terlebih, dengan terbentuknya budaya olahraga di masyarakat dapat menekan beban negara dalam menanggung biaya BPJS Kesehatan.

“Promotif kesehatan kemudian menjadi preventif, jangan kuratif terus, sakit obatin-sakit obatin preventifnya enggak ada. Kalau bisa preventif, uang negara melalui BPJS juga jadi lebih ringan, lebih bisa dimanfaatkan untuk yang lain,” pungkasnya. (ADV)

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi24 September 2024, 21:27 WIB

Respons Pengendara usai Tol Bocimi Seksi 2 Akhirnya Resmi Dibuka Kembali

Respons PT Trans Jabar Tol dan pengendara usai Tol Bocimi Seksi 2 dibuka kembali pada Selasa (24/9/2024).
Kondisi arus lalu lintas di keluar Gerbang Tol Parungkuda pasca Tol Bocimi Seksi 2 dibuka kembali, Selasa (24/9/2024). (Sumber : SU/Ibnu)
Jawa Barat24 September 2024, 20:59 WIB

Sempat Berkarir di Pemkab Sukabumi, Teppy Dharmawan Dilantik Jadi Pjs Bupati Karawang

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melantik lima Pejabat Sementara (Pjs.) Bupati menjelang pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, salah satunya Teppy Wawan Dharmawan sebagai Pjs. Bupati Karawang
Teppy Wawan Dharmawan, Pjs Bupati Karawang | Foto : Istimewa
Sukabumi24 September 2024, 20:41 WIB

Resmikan 2 Ruas Jalan yang Diperbaiki PU di Jampangtengah Sukabumi, Ini Harapan Bupati

Berikut dua ruas jalan di Jampangtengah Sukabumi yang selesai diperbaiki Dinas PU kemudian diresmikan Bupati Marwan Hamami.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami didampingi Kadis PU Dede Rukaya dan Forkopimcam setempat saat meresmikan dua ruas jalan di Jampangtengah. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Sukabumi24 September 2024, 20:05 WIB

Komplotan Begal Bersajam yang Resahkan Warga Kota Sukabumi Berhasil Dilumpuhkan

Tiga komplotan begal bersenjata tajam (sajam) di Kota Sukabumi berhasil diamankan Polisi. Ketiganya dihadiahi timah panas karena berusaha melarikan diri saat hendak diamankan.
Tiga pelaku begal saat dihadirkan dapam komferensi pers di Polres Sukabumi Kota | Foto : Istimewa
Life24 September 2024, 20:00 WIB

Jurig Jarian, Hantu dari Tanah Sunda yang Konon Mendiami Tempat Sampah

Jurig Jarian adalah makhluk halus dalam mitologi Sunda yang dipercaya menghuni tempat-tempat kotor seperti tempat sampah.
Ilustrasi Jurig Jarian - Jurig Jarian adalah makhluk halus dalam mitologi Sunda yang dipercaya menghuni tempat-tempat kotor seperti tempat sampah. (Sumber : imdb.com).
Sukabumi24 September 2024, 19:39 WIB

Viral Lansia di Simpenan Sukabumi Tiba-tiba Terjatuh Lalu Meninggal Saat Menari Jaipong

Berikut kronologi kejadian viral pria lansia di Simpenan Sukabumi tiba-tiba terjatuh lalu meninggal saat menari Jaipong.
Cuplikan video detik-detik saat pria lansia di Simpenan Sukabumi tengah menari jaipong bersama sinden tiba-tiba terjatuh lalu meninggal. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Sukabumi24 September 2024, 19:37 WIB

Tol Bocimi Seksi 2 Resmi Dibuka Fungsional Dua Arah

Setelah beberapa kali mengalami penundaan, akhirnya Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) Seksi 2 ruas Cigombong-Cibadak resmi dibuka pada Selasa (24/9/2024) pukul 17.55 WIB
Tol Bocimi Seksi 2 ruas Parungkuda-Cigombong resmi dibuka hari ini Selasa (24/9/2024) pukul 17.55 WIB | Foto : Ibnu Sanubari
Life24 September 2024, 19:00 WIB

Kenapa Anak di Rumah Tidak Banyak Bicara? Bun, Perhatikan 8 Hal Ini!

Anak yang memiliki sifat introvert mungkin lebih suka mendengarkan daripada berbicara, dan ini adalah hal yang normal.
Ilustrasi. Kenali Penyebab Mengapa Anak di Rumah Tidak Banyak Bicara. (Sumber : Pixabay/Iqbal Nuril Anwar)
Sukabumi24 September 2024, 18:50 WIB

Agama yang Dianut Warga Kabupaten Sukabumi Berbeda-beda, Ini Rinciannya

Melalui data tersebut diketahui agama yang dianut oleh penduduk di Kabupaten Sukabumi sangat beragam, dari mulai Islam, Kristen, Hindu, Budha, Konghucu, bahkan ada penduduk yang memiliki keyakinan agama diluar agama tesebut.
Agama yang dianut penduduk Kabupaten Sukabumi | Foto : Pixabay
Sukabumi24 September 2024, 18:35 WIB

Identitas Mayat di Muara Cibuni Terungkap, Pelajar Bandung yang Tenggelam di Pantai Cianjur

Identitas mayat di Muara Cibuni perbatasan Sukabumi-Cianjur terungkap, pelajar Bandung yang hilang tenggelam di Cidaun.
Ilustrasi. Mayat yang ditemukan mengambang di Muara Cibuni ternyata pelajar Bandung yang tenggelam di Pantai Cianjur. (Sumber : Istimewa)