Pilgub Jabar: RIL Habibie Sukabumi Alihkan Dukungan ke Dedi Mulyadi-Erwan Setiawan

Senin 16 September 2024, 01:54 WIB
Erwan Setiawan, Calon Wakil Gubernur Jawa Barat di Pilkada Jakarta 2024 | Foto : Istimewa

Erwan Setiawan, Calon Wakil Gubernur Jawa Barat di Pilkada Jakarta 2024 | Foto : Istimewa

SUKABUMIUPDATE.com - Relawan Ilham Habibie, yang dikenal sebagai RIL HABIBIE, mengumumkan pengalihan dukungan mereka kepada pasangan bakal calon kepala daerah Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan menjelang Pilgub Jabar 2024. RIL HABIBIE yang dibentuk sejak awal proses pencalonan Ilham Habibie beberapa bulan lalu ini, kini menyatakan dibubarkan dan diubah bentuk menjadi BESTI (Barisan Erwan Setiawan)

Ketua RIL HABIBIE, Yusuf Darussalam, mengungkapkan pengalihan dukungan tersebut dipicu kekecewaannya terhadap Ilham Habibie, yang menurunkan grade pencalonannya dari calon gubernur menjadi calon wakil gubernur tanpa melakukan komunikasi perubahan tersebut dengan para pendukungnya. 

“Padahal kami telah bekerja keras sejak Juli, membangun jaringan pemenangan di Sukabumi Raya. Namun, perubahan mendadak ini mengabaikan usaha dan dedikasi kami,” kata Yusuf dalam keterangannya kepada sukabumiupdate.com, Senin (16/9/2024). 

Menurut Yusuf, alasan lainnya hingga mengalihkan dukungan mereka kepada pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan bahwa kedua calon ini dinilai lebih cocok untuk mewakili aspirasi generasi muda, dimana RIL Habibie yang didominasi kaum muda dan penggila bola.

"Khususnya, Erwan Setiawan, yang dikenal sebagai putra dari Umuh Muchtar, manajer Klub sepakbola PERSIB Bandung dan memiliki rekam jejak yang cemerlang sebagai Wakil Bupati Sumedang, dinilai dekat dengan kaum muda dan memiliki reputasi yang baik di kalangan Bobotoh," tegas Yusuf.

Baca Juga: Diusung 14 Partai, Dedi Mulyadi-Erwan Jadi Paslon Pertama yang Daftar Maju Pilgub Jabar ke KPU

Kata Yusuf, kedekatan Erwan dengan kaum muda merupakan modal penting utamanya dalam menyasar Gen X, Z, maupun milenial yang merupakan pemilih terbesar dalam Pilkada Jabar kali ini. 

Menurut Yusuf, pembentukan BESTI sebagai wadah baru diharapkan dapat memperkuat upaya pemenangan dan memastikan bahwa dukungan untuk pasangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan dapat terwujud dengan maksimal.

Yusuf menegaskan relawan yang sebelumnya mendukung Ilham Habibie kini akan berfokus pada sosialisasi dan pemenangan Dedi Mulyadi dan Erwan Setiawan, dengan target kemenangan signifikan di Pilkada Sukabumi Raya. 

“"Kami ingin mendorong para pemimpin yang berkarakter bukan yang mencla-mencle, mewakili Generasi Muda sekaligus aspiratif dan komunikatif," ucapnya.

"Kami optimis pasangan ini akan meraih kemenangan hingga 80%. Kami akan bekerja keras menyisir kembali tokoh-tokoh yang sebelumnya digalang untuk Ilham Habibie.” tandasnya.

Profil Erwan Setiawan

Sebagaimana diketahui, Erwan Setiawan merupakan pengusaha dan politisi. Dedikasi dan loyalitasnya terhadap klub kebanggaan warga Jabar telah cukup dikenal, hingga sangat disegani Para Bobotoh. 

Erwan merupakan lulusan Politeknik Industri dan Niaga Bandung tahun 1996. Ia lalu melanjutkan pendidikannya di Fakultas Ekonomi Universitas Langlangbuana dan lulus pada tahun 2008. 

Karier politik Erwan dimulai saat dirinya bergabung dengan Partai Demokrat dan terpilih sebagai Ketua DPRD Kota Bandung periode 2009—2014 dan anggota DPRD Kota Bandung pada periode 2014—2019. Di saat yang bersamaan, Erwan juga menjabat sebagai Ketua Partai Demokrat Kota Bandung.

Kemudian pada tahun 2018, Erwan didapuk Dony Ahmad Munir untuk menemaninya sebagai calon wakil bupati pada Pilkada Sumedang. Dan kini, Erwan Setiawan bersiap menjadi Wakil Gubernur Jawa Barat periode 2025-2030. Semoga

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Kecantikan22 Februari 2025, 22:34 WIB

5 Cara Ampuh Memperbaiki Kulit Berminyak yang Dehidrasi, Bisa di Coba di Rumah

Kulit berminyak yang mengalami dehidrasi mungkin disebabkan oleh kurangnya asupan air atau penggunaan produk perawatan kulit yang tidak tepat.
Ilustrasi cara memperbaiki kulit berminyak yang dehidrasi (Sumber: Freepik/@stockking)
Sukabumi22 Februari 2025, 22:32 WIB

Setelah Autopsi, Samson Sang Preman Simpenan Sukabumi Dimakamkan di TPU Pasir Pogor

Kematian Samson masih menyisakan tanda tanya besar bagi keluarga.
Jenazah Suherlan alias Samson (33 tahun) saat akan dimakamkan di TPU Pasir Pogor, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (22/2/2025). | Foto: SU/Ilyas Supendi
Kecantikan22 Februari 2025, 22:25 WIB

Kulit Berminyak dan Dehidrasi: Ini 5 Penyebab dan Cara Mengatasinya

Dengan perawatan yang tepat, kulit berminyak yang dehidrasi dapat dikembalikan keseimbangannya. Ingat, hidrasi adalah kunci untuk kulit yang sehat dan bercahaya.
Ilustrasi kulit berminyak dan dehidrasi (Sumber:  Freepik/@KamranAydinov)
Nasional22 Februari 2025, 21:54 WIB

Diduga Dipecat Jadi Guru Pasca Kritik Polisi, Mendikdasmen Diminta Segera Bela Citra Sukatani

Guru merupakan warga negara yang dijamin hak-haknya.
Personel band punk Sukatani. | Foto: X/barengwarga
Life22 Februari 2025, 21:30 WIB

10 Cara Efektif Menghilangkan Noda Pewarna Rambut yang Menempel di Kulit

Mewarnai rambut tidak diragukan lagi merupakan salah satu cara termudah untuk mengubah penampilan. Namun, terkadang, betapapun kerasnya upaya untuk mencegahnya, warna rambut ini dapat meninggalkan bekas pada kulit.
Ilustrasi seorang wanita menggunakan pewarna rambut (Sumber: Freepik/@user18526052)
Sukabumi22 Februari 2025, 21:13 WIB

Tulang Tengkorak Terpotong, 4 Luka pada Wajah Warga Sukabumi yang Tewas di Tangan Adiknya

Tim dokter tidak melakukan tindakan autopsi terhadap jenazah Hendra.
Ketua tim dokter forensik RSUD R Syamsudin SH Kota Sukabumi dr Nurul Aida Fathya saat dimintai keterangan oleh wartawan soal kematian Hendra (55 tahun) pada Sabtu (22/2/2025). | Foto: SU/Asep Awaludin
Sehat22 Februari 2025, 21:00 WIB

Panduan Lengkap Mengatasi Sakit Punggung: Penyebab, Cara Mengobati, dan Pencegahannya

Dengan memahami penyebab, pengobatan, dan langkah pencegahan, Anda dapat mengelola sakit punggung secara efektif dan mencegahnya mengganggu aktivitas harian.
Ilustrasi seseorang mengalami sakit punggung (Sumber: Freepik/@stefamerpik)
Sehat22 Februari 2025, 20:30 WIB

Panduan Aman Puasa Intermiten untuk Ibu Menyusui: 8 Tips dan Hal yang Perlu Diperhatikan

Puasa intermiten dapat memberikan manfaat bagi ibu menyusui jika dilakukan dengan benar dan hati-hati. Namun, keamanan dan efektivitasnya bergantung pada kebutuhan tubuh masing-masing ibu dan respons bayi.
Ilustrasi panduan aman puasa intermiten untuk ibu menyusui (Sumber: Freepik/@freepik)
Life22 Februari 2025, 20:00 WIB

Amankah Mencoba Puasa Intermiten Saat Menyusui? Simak Ulasan Berikut

Sebelum mencoba puasa intermiten ini, penting untuk berkonsultasi dengan dokter agar proses menyusui tetap optimal dan kesehatan bayi tetap terjaga.
Amankah mencoba puasa intermiten saat menyusui? (Sumber: Freepik/@freepic.diller)
Musik22 Februari 2025, 20:00 WIB

Sapa Penggemar Pertama Kali, Harga Tiket NCT Wish Asia Tour Log di Jakarta

boygroup NCT Wish akan menyapa penggemar Indonesia untuk pertama kali sejak debut melalui Asia Tour yang bakal digelar pada 31 Mei 2025 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Sapa Penggemar Pertama Kali, Harga Tiket NCT Wish Asia Tour Log di Jakarta (Sumber : Instagram/@nctwish_official)