Harta Artis Bobby Maulana Calon Wakil Walikota Sukabumi, Ada Mobil hingga Properti Mewah

Jumat 13 September 2024, 19:57 WIB
Bobby Maulana Calon Wakil Walikota Sukabumi berfoto bersama istri Kia Florita | Foto : Istimewa

Bobby Maulana Calon Wakil Walikota Sukabumi berfoto bersama istri Kia Florita | Foto : Istimewa

SUKABUMIUPDATE.comBobby Maulana, artis asal Kota Sukabumi yang kini tengah sibuk maju sebagai calon wakil walikota mendampingi Ayep Zaki dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Sukabumi, memiliki total kekayaan mencapai Rp3,9 miliar.

Pasangan Ayep Zaki dan Bobby Maulana diusung oleh Koalisi Sukabumi Baru (KSB), yang terdiri dari PDIP, Nasdem, PPP, PAN, dan Hanura. Total dukungan mereka berjumlah 14 kursi DPRD Kota Sukabumi.

Menurut data yang dilansir dari laman resmi elhkpn.kpk.go.id, Bobby Maulana memiliki kekayaan berupa tanah dan bangunan seluas 148 m2/220 m2 senilai Rp3.000.000.000. Rumah mewah Bobby tersebut berlokasi di Bekasi. 

Selain itu, Bobby juga memiliki dua mobil hasil sendiri yang totalnya mencapai Rp930.000.000. Mobil tersebut terdiri dari Toyota Vellfire tahun 2013 senilai Rp350.000.000 dan Toyota Fortuner tahun 2022 senilai Rp580.000.000.

Namun, Bobby juga tercatat memiliki utang sebesar Rp1,1 miliar. Dengan demikian, harta bersihnya saat ini setelah ditambah dengan harta berupa Kas dan Setara Kas mencapai Rp2,7 miliar atau tepatnya Rp2.745.540.849.

Sebagai informasi, Harta kekayaan Bobby Maulana yang dilaporkan pada 20 Agustus 2024 ini merupakan bagian dari persyaratannya sebagai calon wakil walikota Sukabumi.

Baca Juga: Ada Mio hingga Mobil Mewah, Mengintip Isi Garasi Zainul Cawabup Sukabumi

Profil Singkat Bobby Maulana

Bobby Maulana, lahir pada 12 Juni 1985, merupakan seorang aktor, komedian, dan presenter yang telah dikenal luas di industri hiburan Indonesia. Namanya melejit ketika bergabung dengan Trio Ubur-Ubur dalam sinetron populer "Emak Ijah Pengen Ke Mekah". Dengan penampilan yang mirip orang Timur Tengah, Bobby memiliki daya tarik tersendiri di mata penonton.

Di balik ketenarannya, Bobby adalah suami dan ayah yang penuh kasih. Ia menikah dengan Kia Florita pada 1 Oktober 2010 di Sukabumi, dan pasangan ini dikaruniai empat anak: tiga putra dan satu putri. Kehidupan sehari-hari Bobby dan keluarga serta aktivitasnya sebagai calon wakil walikota sering dibagikan melalui akun Instagram Bobby, yang memiliki ratusan ribu pengikut.

Bobby Maulana merupakan lulusan SMAN 1 Kota Sukabumi tahun 2006, dikenal aktif dalam kegiatan sosial di kota kelahirannya. Ia mendirikan MKTech (Menata Kebaikan Tech), sebuah organisasi yang fokus pada kegiatan sosial dan amal.

Sepanjang kariernya, Bobby telah menerima berbagai penghargaan dan pernah dinominasikan dalam SCTV Award pada tahun 2014.

Bobby Maulana juga telah membintangi berbagai film dan sinetron, antara lain:

Film: "Tulalit" (2008), "Pocong Minta Kawin" (2011), "Pokun Roxy" (2013), "Koki-Koki Cilik 2" (2018).
Serial Televisi: "Aladdin" (2012), "Hati-hati dengan Hati" (2013), "Emak Ijah Pengen ke Mekah" (2013–2015), "Mermaid In Love" (2016–2017), "Kun Anta" (2018-2019).

FTV: "Cintaku Prepet Prepet" (2015), "Berkurban Karena Riya" (2015), "Suamiku Pedagang Yang Tak Jujur" (2017).

Selain itu, Bobby juga terlibat dalam acara televisi seperti "Extravaganza ABG" (2005–2007), "Hitzteria" (2011–2012), dan "Ustadz On The Road" (2022).

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa