SUKABUMIUPDATE.com - Bakal calon bupati dan wakil bupati Sukabumi, Deden Deni Wahyudin, menghadiri undangan interview atau wawancara dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Gerindra Jawa Barat pada Jumat, 14 Juni 2024.
Deden Deni Wahyudin tiba di Kantor DPW Gerindra Provinsi Jawa Barat bersama Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara. Kedatangan mereka disambut oleh Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) Gerindra Jawa Barat.
"Agendanya adalah interview bakal calon bupati dan wakil bupati di Gerindra Jawa Barat," ujar Deden kepada sukabumiupdate.com. Sabtu (15/6/2024).
Deden menyatakan rasa syukurnya atas kesempatan yang diberikan oleh Gerindra. "Alhamdulillah, kami menyampaikan terima kasih kepada Gerindra Jawa Barat. Ini adalah salah satu jalan dari ikhtiar yang dibangun bersama partai politik," tuturnya.
Menurut pria yang juga menjabat Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi itu, dirinya adalah satu-satunya calon dari luar partai yang menjalani wawancara di Gerindra Jawa Barat untuk posisi bupati atau wakil bupati Sukabumi.
Baca Juga: Usai Bertemu 276 Kades, Deden Deni Wahyudin Makin Pede Maju Cawabup Sukabumi
"Kami adalah satu-satunya calon dari eksternal partai yang direkomendasikan oleh DPC Gerindra Kabupaten Sukabumi, dan DPW menyampaikan apresiasi," katanya.
Deden berharap wawancara ini akan menjadi pertimbangan positif bagi Partai Gerindra. "Mudah-mudahan ini akan menjadi pertimbangan dari partai Gerindra," imbuhnya.
Sebagai informasi, dalam catatan sukabumiupdate.com, Deden Deni Wahyudin juga mengikuti mekanisme pencalonan bupati / wakil bupati di beberapa partai politik, diantaranya Partai Demokrat, PPP, dan sempat mendaftar di PAN.
Seusai jadwal Komisi Pemilihan Umum, pendaftaran pasangan calon bupati / wakil bupati Sukabumi akan dibuka pada 27 Agustus 2024. Syarat pasangan calon mendaftar ke KPU minimal mengantongi dukungan sebanyak 20 persen dari jumlah kursi DPRD, atau sebanyak 10 kursi, dan dengan disetujui oleh pimpinan pusat masing-masing partai pengusung.