Usai Bertemu 276 Kades, Deden Deni Wahyudin Makin Pede Maju Cawabup Sukabumi

Selasa 11 Juni 2024, 21:56 WIB
Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi, Deden Deni Wahyudin saat bertemu dengan ratusan Kades. (Sumber : Istimewa)

Ketua Apdesi Kabupaten Sukabumi, Deden Deni Wahyudin saat bertemu dengan ratusan Kades. (Sumber : Istimewa)

SUKABUMIUPDATE.com - Sebanyak 276 kepala desa (Kades) yang tergabung dalam Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (APDESI) Kabupaten Sukabumi, memberikan dukungan kepada Deden Deni Wahyudin untuk maju sebagai bakal calon Wakil Bupati Sukabumi pada kontestasi Pilkada 2024 mendatang.

Dukungan dari ratusan Kades tersebut didapatkan Deden di salah satu restoran Jalan Lingkar Selatan pada Selasa (11/6/2024) selepas agenda pemberian surat keputusan (SK) perpanjangan masa jabatan untuk kepala desa se-Kabupaten Sukabumi.

Ketua DPC Apdesi Kabupaten Sukabumi, Deden Deni Wahyudin menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam atas kepercayaan yang diberikan para kades yang mendorong dirinya untuk berkompetisi dalam kontestasi politik yang akan datang.

Baca Juga: 19 Relawan Usul Deden Deni Wahyudin Jadi Pendamping Iyos Somantri di Pilkada Sukabumi

Menyambut dukungan kuat dari ratusan kades tersebut, Deden Deni Wahyudin semakin percaya diri dan mengaku siap menjalani semua proses konsolidasi serta persiapan Pilkada 2024 dengan penuh semangat dan integritas.

"Alhamdulillah, kepala desa itu memberikan dukungan moral dan doa restu kepada saya agar dapat memimpin Sukabumi ke arah yang lebih baik," ucapnya.

Mereka percaya kepada pengalaman dan dedikasi Deden Deni Wahyudin dalam menjalankan tugasnya sebagai calon Wakil Bupati akan membawa perubahan positif bagi masyarakat Sukabumi.

"Kehadiran 276 kepala desa ini menunjukkan kekompakan, solidaritas dan kesatuan dalam upaya memajukan daerah. Dukungan yang diberikan bukan hanya untuk kepentingan politik semata, tetapi juga sebagai wujud nyata dari kebersamaan dalam membangun Sukabumi yang lebih baik," jelasnya.

Antusiasme dan semangat yang ditunjukkan oleh para Kades dalam mendukung Deden Deni Wahyudin sebagai bakal calon Wakil Bupati Sukabumi memperlihatkan kesatuan dan kekompakan di tengah-tengah masyarakat.

"Dukungan yang diberikan tidak hanya berupa kata-kata semata, tetapi juga diwujudkan dalam tindakan nyata untuk bersama-sama membangun masa depan yang lebih cerah bagi Sukabumi," jelasnya.

Deden Deni Wahyudin sendiri menyatakan komitmen dan tekadnya untuk mewujudkan visi dan misi yang bertujuan untuk kesejahteraan dan kemajuan daerah. Dia berjanji akan mendengarkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat secara langsung, serta bekerja keras untuk menjawab tantangan dan memenuhi harapan yang dipercayakan kepadanya.

Di sisi lain, persaingan dalam bursa calon Bupati Sukabumi juga semakin memanas dengan munculnya dua figur yang juga menjadi rebutan, yakni Asep Japar dan Iyos Somantri. Kedua kandidat tersebut memiliki basis dukungan yang kuat dari berbagai elemen masyarakat di Sukabumi, sehingga persaingan dalam Pilbup 2024 diprediksi akan sangat ketat.

Meskipun demikian, Deden Deni Wahyudin menyatakan sikap terbuka dan siap menerima siapapun yang ingin berpasangan dengannya dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah.

Sikap inklusif ini menunjukkan bahwa Deden Deni Wahyudin tidak hanya fokus pada kepentingan pribadi, tetapi lebih mengutamakan kepentingan masyarakat dan menempatkan kebersamaan sebagai prioritas utama dalam membangun Sukabumi yang lebih baik.

"Saya menerima dengan lapang dada siapapun yang ingin berpasangan dengan saya, karena yang terpenting bagi saya adalah membangun Sukabumi bersama-sama untuk kesejahteraan dan kemajuan masyarakat," imbuhnya.

"Saya akan mendengarkan dengan seksama aspirasi dan kebutuhan masyarakat serta berkomitmen untuk menjadi pelayan yang setia dan bertanggung jawab bagi kepentingan seluruh warga Sukabumi. Bersama kita ciptakan Sukabumi yang lebih baik dan berdaya, menuju Sukabumi maju," ungkapnya.

Menurutnya, dinamika politik yang semakin kompleks dan persaingan yang semakin ketat pada Pemilihan Kepala Daerah 2024 di Sukabumi diprediksi akan menjadi ajang yang menarik dan sarat dengan strategi politik.

"Masyarakat diharapkan untuk tetap bijak dan cerdas dalam menentukan pilihan mereka, serta menjaga suasana damai dan harmonis dalam proses demokrasi ini," tandasnya.

AYO! main games di Sukabumi Update Games
Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi01 Juli 2024, 01:00 WIB

Tinjau Lokasi Banjir di Pabuaran Sukabumi, Paoji Minta Penanganan Serius

Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi Paoji Nurjaman tinjau langsung lokasi banjir langganan di Pabuaran.
Paoji (kanan) saat meninjau langsung lokasi banjir di Pabuaran Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi30 Juni 2024, 22:00 WIB

Blak-blakan Warga soal 3 Tahun Proyek Bukit Algoritma di Sukabumi: Gak Ada Aktivitas Apa-apa

Warga blak-blakan bahwa pasca tiga tahun groundbreaking, tak ada aktivitas pembangunan di Proyek Bukit Algoritma di Cikidang Sukabumi.
Salah satu titik pembangunan Bukit Algoritma di Kecamatan Cikidang, Kabupaten Sukabumi. Foto ini diambil pada Sabtu 29 Juni 2024. Tempat ini juga menjadi lokasi groundreaking pada 9 Juni 2021. | Foto: SU/Ilyas
Sukabumi30 Juni 2024, 21:11 WIB

Sempat Dirawat di RS, Rosidin Korban Kebakaran Rumah Panggung di Sukabumi Meninggal

Satu hari dirawat di RS, Rosidin korban kebakaran rumah panggung di Waluran Sukabumi meninggal dunia.
Kebakaran hanguskan rumah panggung di Waluran Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat30 Juni 2024, 21:00 WIB

Penting Untuk Penderita Diabetes, Ini 7 Tips Diet Bantu Kelola Kadar Gula Darah

Karena terlalu lama tidak makan dapat menyebabkan penurunan gula darah, ahli diet menyarankan untuk mengonsumsi makanan seimbang setiap empat hingga lima jam agar kadar gula darah lebih stabil.
Ilustrasi. Mengikuti beberapa tips diet diabetes dapat bantu kelola kadar gula darah. Sumber foto : Freepik/@freepik
Life30 Juni 2024, 20:00 WIB

Apa Kamu Bahagia? 25 Pertanyaan Deep Talk dengan Pasangan Anti Mainstream

Percakapan mendalam atau Deep Talk membantu mempererat hubungan, meningkatkan pemahaman satu sama lain, dan membangun kepercayaan yang lebih kuat.
Do'a Nabi Zakariyya untuk Minta Jodoh yang Baik agar Malam Minggu Jomblo Tak Kelabu (Sumber : Freepik)
Sukabumi30 Juni 2024, 19:49 WIB

Sejumlah Rumah Retak Akibat Pergerakan Tanah di Pabuaran Sukabumi, 16 Warga Mengungsi

Data sementara total 8 rumah terdampak pergerakan tanah di Pabuaran Sukabumi.
Kondisi rumah yang terdampak pergerakan tanah di Pabuaran Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat30 Juni 2024, 19:30 WIB

6 Alasan Mengapa Makan Pisang Sebelum Olahraga Merupakan Hal Baik, Yuk Lakukan!

Pisang mengandung banyak karbohidrat, yang dibutuhkan untuk melepaskan energi selama aktivitas fisik.
Ilustrasi. Buah. Beberapa alasan makan pisang sebelum olahraga adalah hal yang baik. Sumber foto : Freepik/@freepik
Motor30 Juni 2024, 19:00 WIB

Waspada Berlalu Lintas, Ini 13 Tips Berkendara Aman Saat Hujan Turun!

Saat berkendara di musim hujan hindari genangan air jika memungkinkan. Genangan air dapat menyebabkan aquaplaning, di mana ban kehilangan kontak dengan jalan dan kendaraan menjadi sulit dikendalikan.
Ilustrasi. Waspada Berlalu Lintas, Ini Tips Berkendara Aman Saat Hujan Turun! (Sumber : pixabay.com/@JanMacarol)
Sukabumi30 Juni 2024, 18:46 WIB

28 WNA yang Terdampar di Sukabumi Dibawa Imigrasi ke Lapas Warungkiara

28 WNA diduga imigran gelap diserahkan Polres Sukabumi untuk diperiksa oleh pihak imigrasi.
28 WNA saat digiring petugas untuk memasuki mobil Dalmas untuk dibawa ke Lapas Warungkiara Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sehat30 Juni 2024, 18:30 WIB

7 Manfaat Bersepeda Bagi Kesehatan, Bantu Tubuh Lebih Bugar!

Ketika bersepeda, walaupun terlihat hanya kaki yang bergerak, namun otot-otot tubuh bekerja lebih banyak.
Ilustrasi. Beberapa manfaat bersepeda bagi kesehatan membantu tubuh lebih bugar. Sumber foto : Freepik/@freepik