SUKABUMIUPDATE.com - Iyos Somantri punya modal kuat untuk maju sebagai bakal calon Bupati Sukabumi di Pilkada 2024. Selain telah mengantongi surat tugas dari Partai Demokrat, Iyos juga tinggal selangkah lagi menggenggam tiket dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).
Setelah namanya diusulkan oleh Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Jawa Barat, Iyos tinggal menunggu keputusan dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS.
Meski begitu sinyal dukungan dari DPP PKS kepada Iyos untuk jadi bakal calon Bupati Sukabumi disebut makin menguat.
Hal itu disampaikan oleh Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Kabupaten Sukabumi, M. Sodikin kepada awak media, Selasa 28 Mei 2024.
"Arahnya memang seperti itu. Tapi sampai saat ini untuk fisiknya (surat keputusan) belum. Tapi arahnya kita sudah membaca (DPP PKS) support (dukung) ke Pak Iyos," kata Sodikin.
Baca Juga: PKS Jabar Usulkan Iyos Somantri dan Sodikin ke DPP untuk Maju di Pilkada Sukabumi
Sodikin mengungkapkan alasan PKS mengusung Iyos Somantri sebagai Bakal Calon Bupati di Pilkada 2024 mendatang.
"Alasannya logis, setiap orang punya harapan untuk menang, salah satu indikator kemenangan itu variabelnya adalah elektabilitas dan kompetensi," ungkapnya.
Terpisah, Iyos Somantri yang saat ini masih menjabat sebagai Wakil Bupati Sukabumi memberi respon singkat terkait dirinya mendapat dukungan dari Partai Demokrat dan PKS untuk maju di Pilkada 2024.
"Terimakasih kepada partai yang sudah menunjuk atau menetapkan saya," kata Iyos.
Meski sudah mendapatkan dukungan dari dua partai, Iyos mengaku belum mencari bakal calon wakil bupati untuk mendampinginya maju. "Belum," kata Iyos sambil melempar senyum.
Dia juga mengaku masih berkomunikasi dengan partai politik lainnya khususnya yang tergabung dalam koalisi besar PKS dan Demokrat, yakni PDIP, PAN dan PKB. "Masih berkomunikasi," tandasnya.
Baca Juga: Demokrat Resmi Usung Iyos Somantri Jadi Bacalon Bupati Sukabumi untuk Pilkada 2024
Diketahui, dengan mendapat dukungan dari PKS dan Demokrat, Iyos bakal diusung 2 partai yang mempunyai 13 kursi di DPRD Kabupaten Sukabumi periode 2024-2029. Jumlah kursi tersebut lebih dari cukup untuk mendaftarkan Iyos beserta cawabupnya ke KPU Agustus nanti.
Sebelumnya diberitakan, Partai Demokrat resmi mendukung Iyos Somantri sebagai bakal calon Bupati Sukabumi untuk Pilkada 2024 mendatang.
Dukungan itu berdasarkan surat tugas dari DPP Partai Demokrat yang diberikan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi Iman Adinugraha kepada Iyos Somantri belum lama ini.
"Seiring dengan berjalannya waktu proses pendaftaran Pilkada yang akan dimulai pada bulan Agustus dan DPP Demokrat sudah mengeluarkan surat tugas untuk Drs. H. Iyos Somantri sebagai bakal calon Bupati Sukabumi," ujar Iman saat ditemui sukabumiupdate.com di Teras muara, Palabuhanratu, Minggu malam (26/5/2024).
Setelah mendapatkan surat tugas, lanjut Iman, Iyos Somantri mendapatkan tugas khusus oleh DPP Partai Demokrat untuk menjalin komunikasi dengan partai lain agar bisa mendapatkan tiket mengikuti kontestasi Pilkada 2024.
"DPP memerintahkan ke pada pak Iyos untuk melakukan langkah-langkah koalisi partai dan koalisi pasangan sehingga pada bulan Agustus itu sudah bisa mendaftar sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati. Karena kami itu hanya 5 kursi dan tidak cukup ya untuk mengusung sendiri maka kita harus berkoalisi, dengan waktu 1 bulan di bulan Juni," tuturnya.