SUKABUMIUPDATE.com - Lautan massa sudah memenuhi Jakarta International Stadium (JIS) dalam kampanye pamungkas pasangan calon nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Islandar atau Cak Imin, Sabtu (10/2/2024).
Juru Bicara Timnas AMIN, Angga Putra Fidrian, menyampaikan acara kampanye di JIS akan dibuka dengan penampilan sejumlah band Tanah Air.
"Yang pasti pukul 06.30 dibuka, bisa masuk ke sana. Lalu akan dibuka band-band. Ada beberapa band Indonesia, ada Nasidaria, ada D'Masiv di situ," kata Angga kepada wartawan.
"Ada stand up comedy juga ada di situ," lanjut Angga.
Angga menyebut Anies dan Cak Imin akan berpidato sekitar pukul 10.00 WIB di hadapan puluhan ribu hadirin di JIS.
Baca Juga: Panwaslu Ciemas Sukabumi Rakor Bahas Pengawasan Distribusi Logistik Pemilu 2024
"Baru nanti capres-cawapres akan pidato di situ jam 10.00, baru sampai selesai. Kira-kira bisa jam 10.00-10.30 WIB, diawali band-band dulu," jelas Angga.
Lebih lanjut, Angga menyebut kemungkinan Anies dan Cak Imin akan hadir secara bersamaan di JIS.
"Sejauh ini sih bareng ya. Kita lihat menyesuaikan situasi tapi rencananya bisa bareng," ucap Angga.
Selain itu, Angga mengatakan pihaknya juga menyediakan tiga monitor raksasa di sekitar JIS bagi para pendukung yang tidak kebagian kursi di dalam stadion.
"Nah yang memang agak sulit diprediksikan itu yang datang lain dari masyarakat. Tapi dengan antusiasme masyarakat bisa lima ratus sampai satu juta bisa hadir di kawasan JIS," ucap Angga.
Sumber : suara