Tegak Setelah Ombak, Happy Salma dan Monolog Inggit Garnasih Terbaru dan Berbeda

Selasa 17 Mei 2022, 16:26 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Artis Indonesia asal Sukabumi, Happy Salma akan kembali menggelar pementasan monolog dalam teater musikal berjudul Inggit Garnasih, Tegak Setelah Ombak pada 20 dan 21 Mei 2022. 

Mengutip berita tempo.co, Titimangsa Foundation yang didirikan Happy Salma merencanakan pementasan tersebut berlangsung di Ciputra Artpreneur Theater, Kuningan, Jakarta Selatan.

Pementasan ini dikerjakan oleh sutradara Wawan Sofwan dan dimainkan oleh Happy Salma yang pada pementasan ini juga merangkap sebagai produser. Lakon ini merupakan adaptasi dari roman berjudul Kuantar ke Gerbang karya Ramadhan KH. 

Sebelumnya lakon Inggit Garnasih ini juga pernah dimainkan di Jakarta dan Bandung sebanyak 13 kali pada rentang waktu 2011 hingga 2014 oleh Titimangsa Foundation. Pada pementasan kali ini, Titimangsa mementaskan Monolog Inggit dengan kemasan berbeda karena akan diberi sentuhan musikal dan juga live painting. 

Pementasan Monolog Happy Salma dalam Teater Musikal Inggit Garnasih ini didukung oleh Marsha Timothy (koproduser), Wawan Sofwan (sutradara), Ratna Ayu Budhiarti (penulis naskah), dan Dian HP (komposer). Bertindak sebagai konduktor adalah Avip Priatna, Iskandar Loedin (pimpinan artistik dan skenografer), Biyan dan Tenun Baron (busana), Hagai Pakan (penata busana), Rudy Dodo (konsultan desain interior), Bayu Wardhana (pelukis), Agus Noor (kurator pameran lukisan), Ati Sriati (solis), Jessica Januar (solis), Desak Putu Pandara Btari Patavika (solis), Batavia Madrigal Singers dan Jakarta Concert Orchestra.

Happy Salma mengungkapkan bahwa pementasan ini akan berbeda dari sebelumnya. Naskah yang ditulis oleh perempuan sendiri membuat penokohan Inggit Garnasih sendiri akan lebih terasa dari sebelumnya.

"Pertunjukan kali ini tidak akan menggunakan naskah terdahulu, dengan naskah yang berbeda dengan penulis perempuan yaitu Ratna Ayu Budhiarti. Beliau yang membuat naskah baru pada pertunjukan ini," ungkap Happy Salma saat persiapan latihan di Balai Resital Kartanegara pada Senin malam, 16 Mei 2022.

Happy Salma menuturkan, pementasan ini sempat didiskusikan dengan sutradara Wawan Sofwan mengenai bagaimana mementaskan lakon Inggit Garnasih dengan kemasan yang baru. Mereka lalu berdiskusi dengan kesimpulan membuat pementasan dengan sudut pandang yang berbeda.

"Kita harus membuat pertunjukan yang berbeda, kita pentaskan lagi tapi harus dengan sudut pandang yang berlainan. Sebab awalnya kita tidak akan mementaskan lagi pada delapan tahun lalu," ungkap Happy.

Dukungan dari penonton yang bertanya kapan pertunjukan ini akan dipentaskan membuat Happy Salma bersemangat untuk memproduksinya lagi. Happy Salma lalu mengajak beberapa beberapa orang untuk berkolaborasi membuat pementasan yang lebih spesial.

"Kita ingin ekosistem pertunjukan ini akan panjang, jadi kita akan merespon seperti itu akhirnya Kang Wawan memberikan masukan, akhirnya bagaimana kita ajak Kang Afid dan lain-lain," ujar Happy Salma.

Pada pementasan ini juga akan diadakan pameran lukisan dan melukis on the spot yang dilakukan oleh pelukis Bayu Wardana. Seluruh lukisan yang dibuat sebagai respon dari pementasan dan akan dilelang untuk didistribusikan sebagai bentuk partisipasi untuk mewujudkan Museum Inggit.

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:36 WIB

Serentak di 7 Kecamatan! Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji untuk Fahmi-Dida

Kegiatan ini dapat dihadiri secara gratis dan menyediakan hadiah utama umrah.
Informasi kegiatan Jalan Sehat SERASI Sukabumi Ngahiji pada Sabtu, 23 November 2024. | Foto: Tim Fahmi-Dida
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:35 WIB

Asep Japar-Andreas: Bersama Wujudkan Sukabumi Maju, Berbudaya, dan Berkah

Asep Japar-Andreas siap wujudkan Sukabumi maju dan berkah! Dengan kolaborasi lintas sektoral, tata kelola prima, dan komitmen pro-rakyat, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk masa depan Sukabumi.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan  Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Musik22 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes yang Viral di TikTok

Berikut Lirik Lagu Thats The Dream​ Shawn Mendes, cocok untuk playlist musik hari ini!
Official Video Lirik Lagu Thats The Dream Shawn Mendes. Foto: YouTube/Shawn Mendes
Sukabumi Memilih22 November 2024, 16:56 WIB

Iyos-Zainul: Komitmen Nyata untuk Sukabumi yang Lebih Baik, Bukan Sekadar Janji!

Iyos-Zainul hadir dengan komitmen nyata! Dari gizi balita, pasar murah, hingga 10 ribu lapangan kerja, mereka tawarkan solusi untuk Sukabumi yang sejahtera, agamis, dan inovatif. Yuk, kenali visi mereka!
Iyos-Zainul: Bersama Wujudkan Sukabumi yang Lebih Baik! Dari bantuan gizi hingga peluang kerja, mereka hadir membawa perubahan nyata untuk Sukabumi. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)