Cara Kurangi Nyeri Asam Urat, Simak 13 Pola Makan Ini

Kamis 20 Januari 2022, 13:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com -  Asam urat yang menumpuk dapat menyebabkan rasa nyeri hingga menimbulkan bengkak. Meskipun gejalanya cenderung ringan, namun hal ini tentunya akan mengganggu aktivitas Anda.

Asam urat dapat dicegah dengan cara menerapkan pola makan yang sehat dan tepat. Karena ada beberapa makanan yang sehat, justru dapat memicu timbulnya asam urat.

Mengutip dari healthline.com, makanan pemicu asam urat biasanya mengandung zat purin, sebuah zat yang umum ditemukan dalam makanan.

Hal Itu terjadi ketika tubuh mencerna purin, maka tubuh akan memproduksi asam urat sebagai limbah yang dapat menyebabkan peradangan dan menimbulkan nyeri.

Oleh sebab itu, mengatur pola makan yang tepat sangat diperlukan untuk menghindari penyakit ini.

Seperti makanan yang mengandung vitamin A dan vitamin C akan sangat membantu mengurangi rasa nyeri akibat asam urat.

Berikut ini 13 pola makan yang harus diterapkan bagi penderita asam urat, simak ulasannya sampai selesai ya.

Baca Juga :

1. Batasi Mengkonsumsi Makan yang Mengandung Purin

photoIlustasi Daging Merah - (Pexels.com)</span

Makanan seperti daging merah, jeroan dan makanan laut mengandung tinggi zat purin.

Purin ini yang dapat memperburuk gejala asam urat, untuk itu batasi atau hindari makanan ini.

Melansir dari medicalnewstoday,  demi mengurangi resiko nyeri pada gejala asam urat batasi asupan purin setiap harinya agar tidak melebihi dari 100-150 mg.

2. Mengkonsumsi Makanan Karbohidrat

photoIlustrasi Ubi Jalar - (Freepik)</span

Mengkonsumsi karbohidrat sangat dianjurkan bagi penderita asam urat. Hal ini karena karbohidrat dapat membantu meningkatkan produksi urin.

Sehingga zat yang menyebabkan timbulnya asam urat dapat dikeluarkan dan dibuang melalui urin.

Karbohidrat kompleks seperti umbi-umbian yakni, singkong dan ubi jalar serta roti bisa menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan karbohidrat harian anda.

Akan tetapi, karbohidrat yang berlebihan juga bisa menimbulkan dampak yang kurang baik. Karena itu, sebaiknya konsumsilah karbohidrat dengan batasan tidak lebih dari 100 gram perhari.

3. Batasi Makanan Berprotein Tinggi

photoIlustrasi Susu - (Pexels.com)</span

Makanan yang mengandung protein tinggi umumnya berasal dari produk hewani seperti daging, susu dan turunannya.

Kandungan protein tinggi ini dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah, karena kandungan purin didalamnya, sebagai salah satu pemicu asam urat.

Asupan protein yang tepat bagi penderita asam urat hanya sebesar 50-70 gram per hari atau 0,8-1 gram per kilogram berat badan.

Agar lebih aman, Anda bisa memilih protein nabati untuk memenuhi kebutuhan asupan protein harian.

4. Perbanyak Mengkonsumsi Serat

photoIlustasi kacang-kacangan - (Pexels.com)</span

Serat berperan sangat penting dalam pencernaan ketika memproses makanan sebelum menjadi kotoran.

Kandungan serat tinggi bisa ditemukan pada makanan nabati seperti sayur, buah dan kacang-kacangan.

Jenis makanan ini rendah kandungan purin, sehingga baik bagi penderita asam urat. 

Konsumsi makanan tinggi serat juga baik bagi kesehatan jantung. Itu karena, penderita asam urat cenderung memiliki resiko tinggi terkena masalah jantung.

5. Hindari Makanan Berlemak

Melansir dari arthritis.org, seorang ahli asam urat menjelaskan gaya hidup sangat penting dijaga bagi penderita asam urat.

Penderita asam urat umumnya memiliki berat badan berlebih, sehingga diet rendah purin dan rendah lemak penting untuk dilakukan.

Pembatasan makanan berlemak berfungsi untuk menghindari terjadinya asidosis atau zat yang membuat urine menjadi lebih asam, sehingga menyulitkan ekskresi asam urat.

6. Kurangi Mengkonsumsi Junk Food atau Makanan Olahan Kemasan

Makanan junk food atau makanan cepat saji dan makanan kemasan yang sudah diolah biasanya berasal dari daging, susu, ikan atau jagung.

Makanan tersebut mengandung asam arakidonat tinggi, yang mana jenis asam ini bisa berubah menjadi senyawa yang dapat menyebabkan peradangan, sehingga rentan memicu asam urat.

7. Mengkonsumsi Makanan yang mengandung Vitamin C

photoIlustrasi Buah Jeruk - (Pexels.com)</span

Sebagian besar buah-buahan mengandung vitamin C, salah satu buah dengan vitamin C tinggi adalah jeruk.

Vitamin C dapat membantu tubuh mengeluarkan asam urat. Konsumsi vitamin C yang tepat adalah 500 mg setiap harinya, yang bisa efektif mengurangi frekuensi terjadinya asam urat.

8. Konsumsi Susu Rendah Lemak

photoIlustrasi Yogurt - (Unplash.com)</span

Memilih produk susu yang rendah lemak seperti yogurt dan susu skim bisa menjadi salah satu cara dalam menjaga berat badan.

Mengutip dari verywellhealth.com, protein dalam susu (yogurt) bisa membantu mengurangi kadar asam urat.

9. Banyak Minum Air Putih

photoIlustasi Minum Air Putih - (Unplash.com)</span

Tubuh yang terhidrasi dengan menjaga asupan air setidaknya 1-2 liter perhari dapat menjaga kesehatan tubuh.

Begitupun dengan penderita asam urat, hal ini karena air dapat membantu mengeluarkan asam urat melalui urin dan mencegah terjadinya pembentukan batu ginjal.

10. Batasi Asupan Alkohol

Minuman dengan alkohol mengandung etanol yang dapat memicu asam urat. Etanol ini dapat meningkatkan produksi asam urat dalam darah.

Melansir dari healthline.com, minuman ini dapat meningkatkan risiko asam urat sebesar 35-51 persen, tergantung pada intensitas dan kadar alkohol yang dikonsumsi perhari.  

11. Mengkonsumsi Kopi

photoIlustrasi Kopi - (Freepik)</span

Konsumsi kopi dalam jumlah yang cukup dapat membantu mencegah nyeri asam urat. 

Hal ini dikutip dari medicalnewstoday.com, kopi dapat mengurangi resiko terjadinya asam urat.

Namun perlu diperhatikan dalam batasan konsumsinya, jangan sampai berlebihan.

12. Hindari Makan dan Minuman Manis

photoIlustrasi Hindarin Mengkonsumsi Makanan Manis - (Freepik)</span

Makanan dan minuman manis tinggi kadar glukosa atau kandungan gula yang biasa ditambahkan dalam makanan dan minuman.

Glukosa tinggi dapat menjadi pemicu serangan asam urat, sebab itu hindari atau batasi mengkonsumsi makanan maupun minuman yang memiliki rasa manis.

13. Perhatikan Makanan Penyebab Alergi

Jenis alergi makanan pada setiap penderita asam urat akan berbeda. Alergi ini bisa menjadi salah satu pemicu nyeri yang bertambah ketika terserang asam urat.

Untuk mengetahuinya, anda bisa melakukan uji diet eliminasi. Ketika anda mengkonsumsi makanan tertentu, lalu merasa terjadi peningkatan nyeri sendi.

Ada baiknya makanan itu bisa diganti dengan makanan yang lain, ataupun untuk lebih mengetahui tepatnya, Anda bisa melakukan tes alergi di rumah sakit.  

Writer: Fira Alfi Syahrin

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 20:58 WIB

Terpeleset dan Jatuh ke Sungai, Warga Cidolog Sukabumi Ditemukan Tewas

Susum (47 tahun) warga Kampung Rancapalet RT 15 RW 05 Desa Cipamingkis, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, ditemukan dalam keadaan tewas usai terpeleset dan jatuh ke Sungai Cidolog, Jumat (22/11/2024).
Warga saat mengevakuasi Susum (47 tahun) yang ditemukan tewas usai terpeselet dan jatuh ke sungai Cidolog, Sukabumi | Foto : Istimewa
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:39 WIB

Puji Penampilan Asep Japar-Andreas Di Debat Terakhir: Ojang: Mumpuni Bervisi Jelas

Juru Kampanye Tim Pemenangan Pasangan nomor urut 2, Ojang Apandi, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran pelaksanaan debat yang diatur oleh KPU Kabupaten Sukabumi dan pihak terkait.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:03 WIB

Ketua KPU Sukabumi: Terima Kasih Polres Bandung

Debat Publik Pilkada Kabupaten Sukabumi antara paslon 01, Iyos Somantri - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas digelar hari ini Jumat (22/11/2024), bertempat di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung
Kasmin Belle, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi | Foto : Capture video Youtube
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)