Selain Jalan Kaki, 7 Olahraga Ini Mampu Menunjang Penurunan Berat Badan

Kamis 24 September 2020, 12:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ada banyak jenis olahraga untuk diet yang sangat mudah dilakukan, bahkan di rumah sekalipun. Bahkan sejumlah penelitian sudah membuktikan efektivitasnya dalam menurunkan berat badan. Jangan beranggapan bahwa olahraga untuk diet selalu berintensitas tinggi. Nyatanya, beberapa jenis olahraga untuk diet ini memiliki intensitas rendah dan dapat dilakukan dengan mudah.

Namun ingat, perhatikan juga pola makan Anda. Sebab, melalui konsumsi makanan sehat, perjalanan Anda untuk meraih berat badan ideal dengan olahraga akan semakin mulus.

Melansir Tempo.co, berikut ini berbagai macam jenis olahraga untuk diet yang ampuh dan mudah dilakukan 

1. Jalan kaki

Jalan kaki adalah jenis olahraga untuk diet yang tidak hanya mudah dilakukan, tetapi juga ampuh menurunkan berat badan. Menurut Harvard Health, seseorang yang memiliki berat badan 70 kilogram, dapat membakar sekitar 167 kalori hanya dengan berjalan kaki selama 30 menit. Riset lain membuktikan, sebanyak 20 wanita dengan masalah obesitas dapat membakar lemak hingga 1,5 persen dan mengecilkan lingkar pinggangnya hingga 2,8 centimeter setelah rutin jalan kaki (selama 50-70 menit) sebanyak tiga kali dalam seminggu. Oleh karena itu, cobalah untuk jalan kaki di sekitar rumah selama 30 menit, sebanyak 3-4 kali dalam seminggu.

2. Joging

Setelah jalan kaki, cobalah jogging alias lari kecil. Menurut para ahli di Harvard Health, seseorang dengan berat badan 70 kilogram dapat membakar sekitar 298 kalori dalam 30 menit (dengan kecepatan 8 kilometer per jam). Tidak hanya itu, joging dan berlari terbukti dapat membakar lemak berlebih di bagian perut. Kelebihan lemak di bagian tubuh ini perlu diwaspadai karena dapat mengundang penyakit jantung dan diabetes. Untuk permulaan, cobalah joging selama 20-30 menit sebanyak 3-4 kali dalam seminggu. Jika Anda merasa jalanan aspal membuat persendian cepat lelah, Anda bisa mencari trek dengan permukaan yang lebih halus seperti rumput.

3. Sepeda

Selain dapat menambah teman, bersepeda merupakan jenis olahraga untuk diet yang ampuh turunkan berat badan. Berbagai penelitian pun sudah membuktikannya.Harvard Health mengungkapkan bahwa seseorang dengan berat badan 70 kilogram mampu membakar sebanyak 260 kalori hanya dengan bersepeda selama 30 menit. Lebih dari itu, bersepeda dipercaya ampuh meningkatkan kebugaran sekaligus mencegah penyakit jantung dan kanker.

4. Berenang

Siapa bilang berenang tidak bisa turunkan berat badan? Nyatanya penelitian membuktikan bahwa berenang adalah salah satu jenis olahraga untuk diet yang paling ampuh turunkan berat badan.Pada saat berenang, tubuh akan tetap berkeringat. Hanya saja, Anda tidak bisa melihat keringat itu karena sudah bercampur dengan air. Setiap gaya berenang akan menentukan seberapa banyak kalori yang terbakar. Menurut penelitian Harvard Health, partisipan dengan berat badan 70 kilogram yang melakukan renang gaya punggung dapat membakar sekitar 298 kalori per 30 menit.

5. Latihan interval

Latihan interval, yang juga dikenal sebagai high-intensity interval training (HIIT), merupakan latihan olahraga dengan durasi pendek namun berintensitas tinggi. Biasanya, HIIT dapat berlangsung selama 10-30 menit, tapi jumlah kalori yang terbakar sangatlah tinggi. Sebuah studi membuktikan, HIIT dapat membakar 25 persen lebih banyak kalori dibandingkan jenis olahraga lain (bersepeda atau lari di treadmill). Itu artinya, dalam jangka waktu yang lebih pendek, Anda dapat membakar lebih banyak kalori.

6. Yoga

Jangan pernah meremehkan gerakan--gerakan yoga. Sebab, ada banyak kalori yang dapat dibakar dengan melakukannya. Seseorang dengan berat badan 70 kilogram diperkirakan dapat membakar 149 kalori setelah melakukan yoga selama 30 menit saja. Sebuah penelitian juga membuktikan, wanita yang memiliki obesitas mampu mengecilkan lingkar perutnya sebanyak 3,8 centimeter setelah melakukan sesi yoga 90 menit setiap minggu.Tidak hanya kesehatan fisik saja yang diuntungkan dari melakukan yoga, tapi juga kesehatan mental. Jadi tidak ada salahnya Anda menjajal olahraga untuk diet ini.

7. Pilates

Seseorang dengan berat badan 64 kilogram dapat membakar 108 kalori dalam kelas pilates pemula atau beginner selama 30 menit.Meskipun pilates tidak membakar lemak sebanyak berlari, jogging, atau berenang, gerakannya yang mudah dilakukan dapat membuat Anda lebih konsisten dalam melakukannya.

8. Angkat beban

Mengangkat beban dianggap sebagai salah satu jenis olahraga untuk diet yang paling ampuh, bahkan juga bisa dilakukan di rumah jika Anda memiliki alat-alatnya. Menurut sebuah riset, mengangkat beban selama 30 menit dapat membakar 112 kalori pada orang dengan berat badan 70 kilogram. Ditambah lagi, angkat beban bisa memperkuat dan merangsang pertumbuhan otot.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi22 November 2024, 11:51 WIB

Babi Hutan Masuk Sumur di Cidolog Sukabumi, Upaya Evakuasi Sampai Dua Jam

Warga Cidolog Sukabumi geger babi hutan masuk sumur 7 meter. Bahu membahu evakuasi hingga membutuhkan waktu dua jam.
Warga evakuasi babi hutan yang masuk ke sumur sedalam 7 meter di Cidolog Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)