Agar Otak Optimal di Usia Senja, Lakukan Langkah Ini Sejak Muda

Senin 25 Februari 2019, 00:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Fungsi otak semakin menurun seiring dengan bertambahnya usia. Hal itu terjadi karena proses degeneratif, ditambah dengan penyakit tertentu yang banyak diderita orang tua, misalnya Alzheimer dan demensia. Tapi, Anda bisa mengurangi penurunan fungsi otak dengan berbagai cara, seperti dikutip dari WebMD berikut. 

1. Gunakan bagian lain dari otak untuk berpikir

Anda bisa melatih fungsi otak anda agar selalu tajam dalam berpikir. Seseorang yang lebih aktif dalam tantangan aktivitas mental memiliki risiko yang lebih kecil menderita Alzheimer atau penyakit otak lainnya. Upaya seperti membaca buku, pergi ke suatu acara kuliah atau mendengarkan siara berita di radio dapat dicoba.

2. Mengingat suatu momen secara acak

Para peneliti di Duke University melakukan beberapa cara secara acak untuk mengembalikan dan menyeimbangkan fungsi otak. Metode ini disebut Neurobics, misalnya menggunakan anggota tubuh yang berlawanan untuk menulis. Bila anda menulis menggunakan tangan kanan, cobalah menjadi kidal, begitu pula sebaliknya. Mencari jalan lain untuk berangkat atau pulang kerja juga upaya yang dapat ditempuh.

3. Olahraga agar tetap terampil

Penurunan fungsi otak bisa dikurangi dengan olahraga yang sifatnya meningkatkan denyut jantung seperti berjalan kaki, berenang memiliki nilai tambah untuk perkembangan mental. Penelitian di bidang kesehatan juga menyebutkan, bila aktivitas fisik dapat menambah asupan darah ke dalam otak. Olahraga juga mengoptimalkan kerja sel syaraf di otak.

4. Makanan sehat sebagai suplemen otak

Obesitas di usia yang muda terkait erat dengan penyakit demensia. Begitu pula dengan mengkonsumsi makan tinggi kolesterol akan menyebabkan tekanan darah tinggi yang dapat meningkatkan resiko demensua. Cara yang dapat dilakukan adalah dengan memilih makanan atau cara mengolahnya. Seperti misalnya, mengolah dengan cara dipanggang atau dibakar, atau menggunakan minyak yang berasal dari kacang atau biji bijian.

5. Hindari alkohol

Alkohol memiliki efek buruk jangka panjang untuk lobus frontal, atau bagian terpenting dari inti otak yang berguna menyimpan memori? Kerusakan ini bahkan dapat menjadi kerusakan permanen apabila alkohol diiminum terlalu banyak. Jumlah yang dianggap cukup untuk perempuan adalah satu gelas sehari dan dua gelas sehari untuk pria.

6. Video game kadang membantu melatih otak

Beberapa penelitian menyebutkan, bermain video game merangsang bagian otak yang mengontrol gerak, ingatan, perencanaan, dan keterampilan motorik halus. Meski begitu, beberapa ahli lain mengatakan, video game hanya membuat Anda lebih baik di dunia game saja.

7. Bermusik dapat melatih otak

Bermain alat musik di usia muda dapat memberikan efek baik jangka panjang yang dapat dirasakan ketika seseorang tua. Bermusik dapat meningkatkan kemampuan dalam merencanakan sesuatu hal. Bermusik merupakan salah satu cara untuk meningkatkan koordinasi antara otak dan syaraf motorik pada tangan serta leher.

8. Memperbanyak teman untuk berbagi cerita

Mengobrol dengan orang lain merupakan salah satu cara untuk mempertajam pemikiran Anda. Mengobrol dapat anda lakukan dimana saja, baik di rumah, di lingkungan tempat kerja. Penelitian membuktikan aktivitas sosial dapat meningkatkan fungsi otak. Jadi segeralah bergabung dengan aktivitas sosial dengan menjadi sukarelawan atau membentuk komunitas.

9. Menenangkan diri

Terlalu banyak tekanan dapat merusak bagian abu-abu otak yang menyimpan banyak sel syaraf untuk memproses informasi. Beberapa cara yang dapat ditempuh untuk menenangkan otak antara lain dengan cara mengambil nafas panjang, temukan sesuatu yang dapat membuat Anda tertawa, mendengarkan musik atau cobalah untuk meditasi.

10. Tidur yang cukup

Tidur cukup sebelum dan sesudah mempelajari sesuatu. Dengan tidur yang cukup akan membantu Anda untuk tetap fokus dan tidak mengantuk saat menyimak informasi ke otak. Waktu tidur yang baik untuk perkembangan memori orang dewasa adalah 7- 8 jam setiap malam.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)