Kendall Jenner Pernah Jerawatan Parah, Begini Cara Mengobatinya

Senin 05 November 2018, 02:59 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kendall Jenner pernah menjadi berita utama media massa karena ia memiliki jerawat. “Supermodel, mereka sama seperti kita,” tulis judul berita itu dengan foto paparazzi yang menunjukkan foto jerawat Kendall Jenner diperbesar.

Mungkin jika Anda termasuk yang mengikuti segala sesuatu tentang Kendall Jenner, akan memperhatikan perubahan pada kulit wajahnya. Pada awalnya dia memang memiliki jerawat, namun kini ia berhasil mengatasinya berkat dermatology Christie Kidd, ahli perawatan kulit terkenal di Hollywood.

Mengutip laman Refinery29, Kidd mengatakan bahwa supermodel itu mendatanginya saat dia sedang berhadapan dengan siklus jerawat yang sangat buruk, dan ia mendapat tips-tips sederhana yang mengubah kulitnya selamanya. Apa saja tips-tips yang dilakukan Kendall Jenner untuk mengobati jerawatnya? Simak ulasannya berikut ini.

#1. Pertama-tama, jangan gunakan handuk tangan kasar dan kotor.

"Hal yang paling penting yang saya berikan kepada pasien yang berjuang dengan jerawat sebenarnya adalah pelajaran tentang membersihkan kulit dengan benar," kata Kidd. "Begitu banyak orang membuat kulit mereka yang teriritasi lebih buruk dengan menggosoknya dengan kain lap. Gunakan tangan Anda, dan mulailah membersihkan wajah seperti mencuci bayi yang baru lahir - super lembut." Setelah itu pilih pembersih wajah yang lembut.

#2.  Pilih produk yang kuat
"Saya percaya besar dalam rutinitas sederhana," kata Kidd. Dia menjelaskan bahwa dengan menggunakan empat produk ini: pembersih yang lembut, bantalan obat untuk menghilangkan bakteri, serum pelapisan ulang dengan asam glikolat dan laktat, dan SPF, sudah cukup kuat.

#3. Ketahui kebutuhan kulit 
Kidd mengatakan sebaiknya pahami bagaimana kulit Anda merespon bahan-bahan di dalam produk perawatan kulit. Mana yang menyebabkan kulit kering, terkelupas, iritasi,  dan mana yang tidak. Sangat penting menemukan produk yang tepat dari bahan aktif yang kuat - yang tidak menyebabkan kekeringan atau iritasi. Hal itu yang perlu diingat sebelum belanja produk perawatan kulit yang baru.

Menurut Kidd, produk yang tepat untuk membersihkan jerawat adalah asam salisilat, laktat, dan asam glikolat. Bahan-bahan aktif ini lebih lembut dan efektif mengeksfolaisi kulit tanpa membuatnya kering ketimbang benzoyl peroxide.

#4. Pelajari pakai perawatan kulit berlapis-lapis
Kidd menjelaskan bahwa rutinitas yang mudah dan berlapis-lapis adalah rahasia untuk menyembuhkan jerawat. "Ini bisa semudah tiga atau empat langkah: membersihkan kulit Anda dengan mencuci wajah yang tepat, melapisi dengan toner anti-bakteri, sesuatu dengan witch hazel yang akan mengontrol minyak di kulit tanpa melucutinya, dan kemudian menambahkan sunblock non-comedogenic," ujar Kidd. Melapis bahan-bahan aktif itu sangat penting sehingga semuanya bisa bekerja bersama-sama. Tabir surya yang berlabel non-comedogenic berarti bahwa bahan-bahannya tidak akan menyumbat pori-pori Anda.

#5. Ekplorasi pilihan lainnya
Ada banyak pilihan lain untuk mengobati jerawat sesuai dengan tingkat keparahannya. Misalnya, suntikan untuk pasien yang membutuhkan jerawat kistik segera hilang. Kidd mengatakan jika seorang model datang dengan jerawat besar dan aktif, bukan bekas luka, dia mungkin akan menyuntikkan jerawat dengan suntikan kortison. Ini memberikan hasil tercepat, segera mengurangi peradangan. 

Pendekatan untuk menyembuhkan bekas jerawat sangat berbeda, tetapi juga bisa melibatkan teknik suntik. Untuk mengobati bekas luka jerawat seperti bopeng, Kidd akan menyuntikkan filler. Sedangkan untuk luka jaringan parut yang serius, Kidd merekomendasikan filler dan PRP. PRP merupakan pengobatan plasma kaya trombosit, yaitu ketika sejumlah kecil darah diambil, dimasukkan melalui mesin centrifuge, dan kemudian disuntikkan kembali ke kulit.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate