Para Pekerja Dianjurkan Tidur Siang Di Kantor Selama 20 Menit

Rabu 05 Juli 2017, 10:43 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Selama ini tidur siang di kantor merupakan hal yang tabu untuk dilakukan. Padahal tidur siang yang dianjurkan untuk dilakukan di kantor hanya memakan waktu selama 20 menit, bahkan lebih singkat dari waktu makan siang. Lantas mengapa hal tersebut dianggap tabu? 

Tidur pukul 2 siang, saat rekan kerja lain tengah sibuk-sibuknya mencatat memo atau membalas email mungkin terdengar seperti egois, namun ternyata diperlukan oleh pekerja untuk mengisi kembali energi dan semangatnya.

Josh Bersin, pendiri Bersin by Deloitte pusat penelitian dan pelayanan yang memfokuskan diri untuk memberi saran pada banyak perusahaan di Amerika Serikat mengatakan banyak perusahaan yang memiliki masalah terkait dengan produktivitas pekerja. Alasannya? Pekerja merasa tertekan selama melakukan tugasnya.

"Mereka berpikir bahwa stres timbul akibat merasa tidak mampu mengikuti ritme pekerjaan. Padahal perusahaanlah yang menimbulkan hal tersebut. Apa yang harus dilakukan? Tidur," kata Bersin.

Bersin mengakui tidak semua orang memiliki kesempatan untuk tidur siang di kantor karena aktivitas yang berbeda-beda. Tapi hal itu bisa diakali dengan memanfaatkan waktu makan siang atau coffee break. "Istirahatkan sejenak tubuh Anda. Setelah itu, produktivitas mengalami peningkatan,” jelas Josh Bersin.

Bersin mengatakan saat iin kiita hidup di zaman dimana semua orang memprioritaskan pekerjaan. Pemimpin perusahaan berpikir bahwa dengan teknologi akan lebih mudah mengakses berbagai keperluan dan para pekerja akan mudah memahami berbagai hal tentang tugasnya. Kenyataannya, mereka justru kesulitan memahami banyak hal dalam satu waktu. "Hal tersebut akan berimbas pada produktivitas dan kesehatan pada pekerjanya.”

Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Nature Neuroscience, menghasilkan kesimpulan serupa. Para peneliti mengatakan terdapat perbedaan daya tangkap yang cukup signifikan terhadap seseorang yang menyempatkan tidur sejenak di tengah-tengah padatnya pekerjaan. “Bagi seseorang yang tidak cukup tidur di malam hari, tidur siang merupakan obat mujarab untuk kembali fokus," kata Dr Sara Mednick, wakil peneliti sekaligus psikolog dari University of California, Riverside.

Orang yang cukup tidur di malam hari pun, kata Mednick, akan merasakan khasiat tidur siang, yakni lebih mudah menyerap hal-hal baru selama bekerja. Tidur siang selama 20 hingga 60 menit dapat membantu meningkatkan daya ingat dan menyerap informasi baru.

Bagi Anda yang mungkin tertarik untuk mencoba tidur siang di kantor, berikut cara mendapatkan tidur siang berkualitas dengan waktu terbatas.

Pilih tempat yang nyaman, jika memungkinkan tempat yang tidak didatangi oleh rekan kerja lain agar lebih mudah terlelap.

Buat area (tempat) tidur siang Anda seredup mungkin. Jika hal tersebut tidak mungkin dilakukan, bawa penutup mata sendiri dari rumah. Penutup telinga pun dapat Anda gunakan agar hasilnya lebih maksimal.

Pasang alarm, jangan tidur siang lebih dari 20 menit jika Anda tidak ingin bangun dari tidur dengan kondisi sleep inertia, kondisi dimana tubuh seseorang mengalami kesulitan untuk kembali terjaga; otot tubuh terasa sangat lemah sehingga mengantuk.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Entertainment26 November 2024, 10:30 WIB

Permohonan Pengesahan Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Harus Nikah Ulang?

Majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutuskan menolak permohonan sidang isbat pernikahan Rizky Febian dan Mahalini yang diajukan oleh keduanya pada Oktober lalu.
Permohonan Pengesahan Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini Ditolak, Harus Nikah Ulang? (Sumber : Instagram/@rizkyfbian)
Life26 November 2024, 10:00 WIB

10 Cara Agar Tampil Percaya Diri di Depan Umum Agar Tidak Gugup

Mengatasi gugup dan tampil percaya diri di depan umum membutuhkan kombinasi persiapan, latihan, dan pengelolaan emosi.
Ilustrasi. Tips Berbicara di Depan Umum agar Lebih Percaya Diri | Foto: Unplash
DPRD Kab. Sukabumi26 November 2024, 09:52 WIB

Lewat Dana Pribadi, Anggota Dewan Sukabumi Bantu Pembangunan Sekolah di Kebonpedes

Pembangunan sekolah ini murni bukan dari pemerintah.
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Uden Abdunnatsir di lokasi pembangunan MI Mihadunal Ula Yayasan Arrifaiyyah Tanjungsari di Desa Bojongsawah, Kecamatan Kebonpedes, Senin, 25 November 2024. | Foto: SU/Oksa Bachtiar Camsyah
Entertainment26 November 2024, 09:51 WIB

Buka 5 Desember 2024? Dua Bioskop Baru di Sukabumi, Collab Kemenbud dan Sam’s Studios

Fadli menuturkan di setiap kabupaten nantinya akan ada tiga layar bioskop.
Ilustrasi bioskop (Sumber : istimewa)
Life26 November 2024, 09:32 WIB

Era Digital dalam Kehidupan Sosial: Menghubungkan Kita Lebih Dekat atau Lebih Jauh?

Era digital ini, teknologi telah mengubah cara kita berinteraksi, berkomunikasi, dan membangun hubungan sosial.
Hubungan sosial di era digital (Sumber : Freepik/@rawpixel.com)
Sukabumi Memilih26 November 2024, 09:28 WIB

Presiden Tetapkan Hari Pencoblosan Pilkada 27 November sebagai Libur Nasional

Keppres ini ditandatangani Prabowo pada 21 November 2024.
(Foto Ilustrasi) Presiden Prabowo Subianto menetapkan 27 November 2024 sebagai hari libur nasional. | Foto: Pixabay
Sehat26 November 2024, 09:00 WIB

Cara Mudah Membuat Teh Jahe untuk Mengobati Asam Urat

Teh jahe memang sering disebut-sebut sebagai minuman herbal yang memiliki banyak manfaat kesehatan, termasuk potensi untuk membantu meredakan gejala asam urat.
Ilustrasi - Resep Teh Jahe, Minuman Menenangkan dan Menyehatkan. | Foto: Freepik
Food & Travel26 November 2024, 08:46 WIB

Pilkada Serentak! 27 November 2024 Pendakian Gunung Gede Pangrango Ditutup

Penutupan ini tertuang dalam Surat Edaran Nomor: 25/BBTNGGP/Tek/B/11/2024.
Pemandangan Gunung Gede Pangrango. | Foto: Instagram/@bbtn_gn_gedepangrango
Science26 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 26 November 2024, Potensi Hujan Ringan Hingga Deras di Siang Hari

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan beberapa diantaranya hujan deras disertai petir saat siang hari pada 26 November 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca berawan hujan pada Selasa November 2024. (Sumber : Pixabay.com/@_Alicja_)
Sukabumi25 November 2024, 23:54 WIB

Ribuan Warga Kabupaten Sukabumi Pindah Keluar Daerah di Tahun 2023

Pada tahun 2023, Kabupaten Sukabumi mencatatkan angka migrasi keluar daerah yang cukup signifikan, dengan sebanyak 25.484 warga tercatat pindah ke wilayah lain.
Ilustrasi - Ribuan Warga Kabupaten Sukabumi Pindah Keluar Daerah | Foto : Istimewa