SUKABUMIUPDATE.com - Laki-laki yang baru saja menikah dan tengah bersemangat untuk menambah anggota keluarga baru, harus rajin mengonsumsi makanan di bawah ini agar spermanya lebih berkualitas. Folate dan Zinc merupakan dua vitamin pentiing untuk meningkatkan kesuburan pria.
Penelitian yang dilakukan oleh National Institutes of Health menemukan hasil yang mengejutkan saat menyaksikan proses fertilisasi telur. Saat sperma bertemu dengan sel telur, sel terlur melepaskan sejumlah besar mineral zinc. Para peneliti percaya bahwa zinc berperan penting dalam proses pembuahan.Â
“Agar sperma lebih berkualitas, laki-laki wajib mengonsumsi dua macam makanan yang mengandung zinc dan folate setidaknya satu kali dalam sehari,†ujar Alan Aragon, M.S.
Adapun makanan yang mengandung zinc tinggi dan baik di konsumsi setidaknya sekali dalam satu hari, antara lain daging ayam, daging sapi, kepiting, yogurt, kacang mete dan buncis. Sementara makanan yang mengandung folate tinggi adalah bayam, kacang polong hitam, asparagus, kol mini, alpukat dan jus jeruk.
Menurut Thomas V. O’Halloran, Ph.D., dari Northwestern University sekaligus penulis senior, laki-laki setidaknya harus mendapatkan 11 miligram zinc sehari untuk mengontrol pembelahan sel selama proses pematangan telur dan menghentikan tepat saat terjadi fertilisasi. Sementara folate yang rutin dikonsumsi setiap harinya berfungsi untuk meningkatkan kegesitan sperma dan membuatnya lebih sehat.Â
Â
Sumber: Tempo