Jangan Buru-buru Minum Obat Batuk, Coba Racikan Bahan Alami Ini

Minggu 30 April 2017, 05:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Batuk merupakan tindakan refleks saat lendir memenuhi tenggorokan sehingga saluran pernapasan terganggu. Tanpa berpikir panjang, kebanyakan orang segera meminum obat batuk. Padahal dalam satu botol obat batuk terkandung pewarna, zat aditif dan juga pengawet.

Namun, sebagian orang menolak meminum obat batuk dan memutuskan untuk menikmati batuknya sepanjang hari daripada merasa lesu setelah meminum obat tersebut. Lesu merupakan satu dari beberapa efek samping yang disebabkan oleh obat batuk. 

Batuk memang sangat mengganggu. Apalagi di saat-saat genting seperti harus bertemu atasan, saat ujian atau bahkan ketika berdoa. Menariknya, bahan-bahan alami yang tertera di bawah ini terbukti sama ampuhnya dengan obat batuk dan tentu saja tidak mengandung pewarna, zat aditif apalagi pengawet.

Lemon, Jahe, dan Teh Madu

Siapkan segelas teh hangat seperti biasa, alih-alih menggunakan gula pasir, Anda dapat menggantinya dengan perasan lemon, satu ruas jahe yang sudah dimemarkan serta beberapa sendok teh madu. Jahe diketahui sebagai obat yang ampuh untuk mengatasi iritasi atau rasa gatal di tenggorokan. Sementara lemon dapat melegakan pernapasan. 

Cuka Apel dan Madu

Campuran cuka apel dan madu tidak hanya dapat Anda nikmati pada saat batuk saja namun juga setiap pagi setelah bangun tidur. Kandungan ACV pada cuka apel dapat meregulasi kandungan pH dalam tubuh dan madu dapat melindungi mucous membrane – lapisan kulit dalam. 

Obat Batuk Racikan Sendiri

Anda juga dapat meracik obat batuk sendiri dengan campuran bahan-bahan alami yang cukup mudah ditemui di dapur Anda. Pertama, tuang satu setengah gelas air mineral ke dalam panci kecil. Setelah air bergejolak, tambahkan beberapa jumput kunyit bubuk, kayu manis dan bubuk cabai. Masak hingga mendidih kemudian saring. Jika tidak habis, Anda dapat menyimpannya di dalam kulkas. Jika ingin meminumnya kembali, tambahkan satu sendok teh madu.

Teh Herba

Teh herba seperti daun thyme dan akar manis sama-sama bersifat antibakteri yang mampu mengendurkan otot-otot trakea dan saluran pernapasan. 

Air Mineral

Air mineral wajib dikonsumsi saat mengalami batuk. Agar terhindar dari dehidrasi, yang tidak batukpun wajin meminum setidaknya delapan gelas sehari. Pilih air mineral hangat untuk mengendurkan otot-otot yang mengalami pembengkakan di dalam saluran tenggorokan saat batuk melanda. 

 

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih27 November 2024, 09:31 WIB

Didampingi Istri, Calon Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz Datang ke TPS Berikan Hak Pilih

Muraz memberikan hak pilihnya di TPS dan prosesnya berjalan lancar.
Calon Wali Kota Sukabumi Mohamad Muraz saat memasukkan surat suara di TPS 3 Kelurahan Gedongpanjng, Kecamatan Citamiang, Kota Sukabumi, Rabu (27/11/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Life27 November 2024, 09:00 WIB

Menjadi Pemilih Cerdas dan Cermat di Pilkada 2024, Ini 9 Tipsnya

Dengan mengikuti langkah-langkah ini, Anda tidak hanya berkontribusi pada proses demokrasi, tetapi juga ikut serta dalam membangun masa depan daerah yang lebih baik.
Ilustrasi - Mari bersama-sama kita sukseskan Pilkada 2024 untuk mewujudkan Indonesia yang lebih maju dan sejahtera. (Sumber : Bawaslu.go.id/Humas Bawaslu Provinsi Bali).
Life27 November 2024, 08:00 WIB

Kriteria Pemimpin yang Baik Menurut Nabi Muhammad SAW, Yuk Simak Cirinya!

Pemimpin yang baik akan membawa rakyat juga daerahnya menjadi maju dan sejahtera.
Ilustrasi - Ada beberapa kriteria pemimpin yang baik dan harus dipilih menurut Rasulullah SAW. (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi Memilih27 November 2024, 07:00 WIB

Apa Saja yang Perlu Dipersiapkan Saat Datang ke TPS Pilkada 2024? Yuk Simak Disini!

Saat menghadiri Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk Pilkada 2024, pemilih perlu membawa dokumen-dokumen sesuai kategori pemilih.
Ilustrasi - Pencoblosan di TPS  46 taman asri Cikole Kota Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Food & Travel27 November 2024, 06:00 WIB

Resep Soto Ayam Sederhana yang Cocok Banget Dimakan Saat Musim Hujan

Soto dimakannya dalam keadaan masih hangat saat musim hujan seperti sudah pasti enak sekali. Jangan lupa tambah dengan nasi hangat juga biar makin nikmat ketika memakan sotonya.
Ilustrasi Resep Soto Ayam Sederhana yang Cocok Banget Dimakan Saat Musim Hujan  | sumber: Freepik
Science27 November 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat Pada Hari Pencoblosan Rabu 27 November 2024

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan hingga deras saat siang hari pada 27 November 2024.
Ilustrasi - Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan hingga deras saat siang hari pada 27 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih27 November 2024, 02:54 WIB

Warga Sukabumi Dilarang Bawa HP ke TPS Saat Akan Coblos Surat Suara Pilkada

Warga Sukabumi yang akan mencoblos dilarang membawa handphone (HP) atau ponsel ke dalam tempat pemungutan suara (TPS) saat hari pencoblosan Pilkada Serentak 2024, Rabu (27/11/2024).
Dilarang bawa HP saat pemungutan suara Pilkada | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi Memilih27 November 2024, 00:06 WIB

Ini Lokasi TPS Para Calon Bupati-Wakil Bupati Sukabumi di Pilkada

Dua pasangan calon (paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi telah memastikan lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk memberikan suara mereka.
Ini Lokasi TPS Para Calon Bupati-Wakil Bupati Sukabumi di Pilkada (Sumber : dok kpu kabupaten sukabumi)
Sukabumi26 November 2024, 21:54 WIB

Ini Harapan Amzad Pedagang Batagor Nyentrik di Sukabumi Usai Viral

Melalui usaha batagornya, Amzad berencana membantu anak-anak muda yang menganggur dengan menyediakan gerobak untuk mereka berjualan.
Amzad (28 tahun) saat melayani pembeli batagor yang dijualnya di Parungkuda Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Jawa Barat26 November 2024, 21:02 WIB

Hadapi Potensi Banjir saat Pencoblosan, Pj Gubernur Jabar Sebut TPS Keliling Jadi Solusi

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin menyebutkan KPU dan Bawaslu telah menjalankan mitigasi menjelang pencoblosan Pilkada 2024.
Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin meninjau lokasi bencana banjir di Solokanjeruk dan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Jumat (22/11/2024).(Foto: Biro Adpim Jabar)