SUKABUMIUPDATE.com - Ketika Anda mulai mencoba gaya hidup sehat, dari pengaturan diet hingga olahraga rutin, Anda akan menemukan banyak fakta bertentangan mengenai apa yang harus ditiru untuk gaya hidup sehat. Berikut ini lima mitos umum tentang gaya hidup sehat yang dilansir Liveadvance.
1. Makan karbohidrat membuat Anda gemuk
Karbohidrat adalah zat gizi mikro penting yang memainkan peran kunci dalam memastikan kelancaran fungsi sel-sel dalam tubuh kita. Adapun perannya dalam menaikkan berat badan hanya berlaku bila Anda mengkonsumsinya di luar kendali.
Menurut American Heart Association, kita harus mengkonsumsi 100-150 kalori dari gula setiap hari yang berarti 6-9 sendok makan gula. Konsumsi di atas angka-angka ini meningkatkan jumlah glukosa yang akhirnya mengarah ke obesitas.
2. Makanan olahan tidak baik untuk kesehatan
Bertentangan dengan mitos ini, makanan olahan sama-sama bergizi bagi manusia sebagaimana makanan segar. Dalam kasus makanan olahan, bagaimanapun, nutrisi tambahan ditambahkan ke produk akhir untuk meningkatkan nilai gizi mereka.
Susu kaleng adalah contoh yang baik dari makanan olahan yang dilengkapi dengan tambahan kalsium dalam pengolahan untuk mempertahankan khasiatnya.
3. Menjadi vegetarian menjauhkan Anda dari penyakit
Meskipun secara luas diyakini hidup sebagai vegetarian lebih sehat daripada omnivora dan karnivora, itu tidak selalu benar. Bahkan, omnivora bisa jauh lebih sehat dari vegetarian yang hanya mengandalkan konsumsi sayuran.
Kita tahu bahwa daging mengandung sejumlah zat besi tinggi, protein, vitamin, dan kalsium. Mengorbankan nutrisi ini dapat menempatkan Anda pada risiko kesehatan tertentu.
Selain itu, diet vegetarian tidak memiliki makronutrien yang diperlukan untuk mengisi hilangnya nutrisi penting dan memuaskan nafsu makan kita, yang menyebabkan kita lebih sering merasa lapar.
4. Mengkonsumsi makanan di atas jam 7 malam membuat Anda gemuk
Ini adalah mitos lain tentang menjalani gaya hidup sehat yang banyak orang percayai. Namun, itu tidak terbukti oleh penelitian ilmiah yang menganalisis hubungan antara waktu dan makanan.
Tidak ada bedanya jika mengkonsumsi makanan Anda di jam 7 pagi atau malam hari jika itu dapat memuaskan rasa lapar Anda dan memenuhi kebutuhan nutrisi harian. Selain itu, sistem pencernaan kita diatur jam biologis, bukan jam dinding. Tergantung pada gaya hidup, Anda dapat menjadwalkan makanan Anda setiap saat sepanjang hari. Hal ini dapat diserasikan dengan pola hidup Anda dan rencana diet tertentu.
5. Target tubuh ideal cepat tercapai dengan mengurangi makan
Dalam upaya untuk terlihat mungil dan menarik, kebanyakan orang beradaptasi dengan "makan lebih sedikit"Â sebagai cara cepat untuk menurunkan berat badan dan mendapatkan bentuk tubuh ideal. Namun, ketika secara signifikan mengurangi asupan makanan Anda, Anda kehilangan asupan makronutrien dan mikronutrien penting untuk pertumbuhan sel-sel tubuh.
Ketika Anda melakukan rencana diet ketat yang secara signifikan mengurangi asupan makanan, tubuh kita cenderung membakar kalori dari jaringan otot yang hanya membuat Anda merasa lemah dan rapuh. Oleh karena itu, Anda harus ingat bahwa diet seimbang adalah penting dalam menjaga tubuh fit dan membuatnya terlihat menarik bagi orang lain.
Sumber: Tempo