Siklus Menstruasi Bareng Dengan Bestie, Apa Itu Fenomena McClinctock Effect?

Sukabumiupdate.com
Selasa 15 Apr 2025, 08:00 WIB
Ilustrasi. Siklus Menstruasi Sama Dengan Bestie, Mengenal Fenomena McClinctock Effect. (Sumber : Freepik/@freepik)

Ilustrasi. Siklus Menstruasi Sama Dengan Bestie, Mengenal Fenomena McClinctock Effect. (Sumber : Freepik/@freepik)

SUKABUMIUPDATE.com - Pernah merasa bahwa siklus menstruasi kamu dan sahabat atau anggota keluarga yang sering bersama menjadi semakin selaras?

Fenomena Siklus Menstruasi Perempuan yang bersamaan dengan sahabat atau Bestie ini sering disebut sebagai McClintock Effect atau period syncing.

McClinctock Effect yaitu teori yang menyatakan bahwa siklus menstruasi perempuan yang sering berinteraksi atau tinggal bersama dapat menjadi berdekatan atau bahkan terjadi secara bersamaan.

Baca Juga: 7 Ciri Orang yang Hidupnya Membenci Diri Sendiri, Sulit Merasa Bahagia!

Asal-usul McClintock Effect

Fenomena McClinctock Effect pertama kali diperkenalkan oleh Martha McClintock pada tahun 1971 melalui sebuah penelitian terhadap 135 mahasiswi yang tinggal di asrama.

McClintock menemukan pola kesamaan siklus menstruasi mereka, yang membuatnya berhipotesis bahwa interaksi sosial dapat memengaruhi regulasi hormon dan menyebabkan sinkronisasi siklus menstruasi.

Penelitian McClinctock ini mengarah pada dugaan bahwa feromon, zat kimia yang dilepaskan oleh tubuh dan dapat memengaruhi individu di sekitar, menjadi faktor utama dalam kesamaan siklus menstruasi.

Benarkah Siklus Menstruasi Bisa Sinkron dengan Sahabat?

Meskipun banyak perempuan merasa siklus menstruasi mereka sering bersamaan dengan sahabat atau keluarga, studi terbaru mempertanyakan validitas McClintock Effect.

Merujuk KlikDokter, beberapa penelitian modern menyimpulkan bahwa kesamaan siklus menstruasi lebih merupakan kebetulan matematis daripada efek biologis.

Studi tahun 2006 yang dilakukan terhadap 186 perempuan di asrama di China menemukan bahwa tidak ada pola yang menunjukkan sinkronisasi siklus menstruasi.

Penelitian juga menyimpulkan hasil serupa dari Universitas Oxford yang bekerja sama dengan aplikasi pelacakan menstruasi Clue. Hasilnya menyatakan bahwa siklus menstruasi tidak menunjukkan kecenderungan untuk menjadi lebih selaras saat perempuan sering berinteraksi.

Baca Juga: 8 Bacaan Doa Anak Sehari-hari & Artinya: Doa Bangun Tidur Hingga Keluar Kamar Mandi

Mengapa Banyak yang Merasakan Siklus Menstruasi Bareng dengan Bestie?

Meskipun bukti ilmiah masih diperdebatkan, banyak perempuan tetap merasa bahwa mereka mengalami sinkronisasi siklus menstruasi dengan sahabat atau keluarga. Merangkum berbagai sumber, hal ini mungkin disebabkan oleh

  • Kebetulan matematis

Dengan siklus menstruasi yang berlangsung sekitar 28-35 hari, kemungkinan menstruasi terjadi di waktu yang sama cukup tinggi.

  • Faktor psikologis

Ketika seseorang menyadari adanya kesamaan, mereka cenderung lebih memperhatikan dan menganggapnya sebagai pola yang berulang.

  • Pengaruh gaya hidup

Pola tidur, stres, dan aktivitas sehari-hari yang serupa dapat memengaruhi siklus hormon dan waktu menstruasi.

Baca Juga: 5 Kronologi Tuduhan Ijazah Palsu Jokowi, Mengurai Polemik yang Kembali Mencuat

McClintock Effect tetap menjadi perdebatan di kalangan ilmuwan. Meski tidak ada bukti kuat yang mendukung sinkronisasi menstruasi secara biologis, pengalaman banyak perempuan menunjukkan bahwa siklus mereka sering terjadi bersamaan dengan orang-orang terdekat.

Sumber: berbagai sumber.

Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini