Jaga Kadar Kolesterol dan Gula Darah Saat Idul Adha dengan Teh Daun Jambu Biji!

Jumat 14 Juni 2024, 13:15 WIB
Ilustrasi Teh daun jambu biji bisa jaga kadar kolesterol dan gula darah (Sumber : YouTube/Rooted)

Ilustrasi Teh daun jambu biji bisa jaga kadar kolesterol dan gula darah (Sumber : YouTube/Rooted)

SUKABUMIUPDATE.com - Saat perayaan hari besar seperti Idul Adha yang sebentar lagi akan datang, penting untuk menjaga kadar gula darah dan kolesterol pada tubuh.

Apalagi saat Idul Adha, akan banyak makanan dengan bahan daging merah karena ada daging kurban. Otomatis kita harus ekstra dalam mengupayakan agar kadar gula darah dan kolesterol tidak melonjak tiba-tiba.

Untuk menghindari lonjakan kolesterol dan kadar gula darah tinggi, maka upayakan mengkonsumsi minuman herbal seperti teh daun jambu biji. Minuman ini mudah dan bisa dibuat di rumah.

Baca Juga: Gula Darah Normal dan Hidup Sehat, 9 Makanan yang Baik untuk Penderita Diabetes

Dengan teh daun jambu biji, kolesterol dan kadar gula darah dipercaya bisa stabil dan tidak mengalami lonjakan terlalu banyak. Sehingga jika ingin ikut makan olahan daging merah saat Idul Adha, tetap bisa tenang dengan catatan pada porsi yang tidak berlebihan.

Mengutip dari laman NDTV Food, dari sebuah artikel yang diterbitkan di Nutrition and Metabolism, peserta penelitian yang meminum teh daun jambu biji memiliki kadar kolesterol yang lebih rendah setelah delapan minggu.

Dari artikel yang sama, terdapat informasi bahwa Jepang telah menyetujui teh daun jambu biji sebagai salah satu makanan untuk kegunaan kesehatan tertentu guna membantu pencegahan dan pengobatan diabetes.

Baca Juga: Asam Urat Tak Datang Lagi: 13 Tips Efektif Mencegahnya dengan Cara Alami

Senyawa dalam teh daun jambu biji membantu mengatur kadar gula darah setelah makan, dengan menghambat penyerapan dua jenis gula, yaitu sukrosa dan maltosa.

Menurut sebuah artikel yang diterbitkan di Nutrisi dan Metabolisme, teh daun jambu biji menghambat beberapa enzim berbeda yang mengubah karbohidrat di saluran pencernaan menjadi glukosa, sehingga berpotensi memperlambat penyerapannya ke dalam darah.

Cara Membuat Teh Daun Jambu Biji Untuk Jaga Kadar Gula Darah dan Kolesterol

Bahan yang dibutuhkan:

- 5-10 lembar daun jambu biji
- ½ sdt daun teh biasa
- 1 ½ gelas air
- Pemanis secukupnya: madu atau gula merah (opsional)

Langkah membuatnya:

1. Ambil 5-10 lembar daun jambu biji segar dan cuci bersih dengan air keran yang mengalir.

2. Tuangkan satu setengah gelas air kedalam panci dan didihkan dengan api sedang selama dua menit.

3. Setelah itu masukkan daun jambu biji yang sudah dibersihkan dan rebus selama lima menit.

4. Untuk pewarna dan rasa, tambahkan ½ sdt daun teh biasa.

5. Setelah sepuluh menit lagi mendidih, tambahkan air lagi secukupnya dan saring untuk menghilangkan sisa daun.

6. Terakhir, masukkan madu atau gula merah sebagai pemanis.

Meskipun teh daun jambu biji dapat dikonsumsi secara teratur, namun konsumsi secukupnya sangatlah penting. Asupan berlebihan justru dapat menyebabkan efek samping yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Jangan Mudah Tertipu! 8 Ciri Orang yang Tidak Suka dengan Kita Meski Sikapnya Baik

Orang yang memiliki kondisi kesehatan atau sedang menjalani pengobatan harus meminta saran dari ahli kesehatan atau dokter mengenai konsumsi teh daun jambu biji untuk sehari-hari.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi05 Oktober 2024, 13:29 WIB

Kearifan Lokal dan Teknologi: Pelatihan Inovatif untuk Guru SD oleh Kelompok PKM Nusa Putra

Kegiatan ini dipimpin oleh tiga dosen Nusa Putra University.
Pelatihan untuk guru SD oleh kelompok PKM Nusa Putra University. | Foto: Nusa Putra University
Food & Travel05 Oktober 2024, 13:00 WIB

Pendakian Terfavorit: 5 Gunung di Jawa Barat yang Menawarkan Keindahan Alam yang Tak Terlupakan

Banyak gunung di Jawa Barat yang mudah dijangkau dari kota-kota besar seperti Bandung dan Bogor.
Banyak gunung di Jawa Barat yang mudah dijangkau dari kota-kota besar seperti Bandung dan Bogor. (Sumber : Instagram/@kholisohhasanah).
Life05 Oktober 2024, 12:00 WIB

Takut Gagal dan Mudah Menyerah, 10 Ciri Orang yang Rendah Diri

Orang dengan rasa rendah diri sering kali membatasi potensi mereka sendiri, baik dalam hubungan sosial maupun di tempat kerja.
Ilustrasi. Orang dengan rasa rendah diri sering kali membatasi potensi mereka sendiri, baik dalam hubungan sosial maupun di tempat kerja. (Sumber : pixabay.com/@EnginAkyurt)
Nasional05 Oktober 2024, 11:23 WIB

ICW: 174 Anggota DPR 2024-2029 Terindikasi Terhubung dengan Dinasti Politik

Temuan ini merujuk pada jabatan-jabatan oleh para keluarga anggota legislatif.
(Foto Ilustrasi) ICW mengungkap 174 anggota DPR 2024-2029 terindikasi memiliki keterkaitan dengan dinasti politik. | Foto: Istimewa
Motor05 Oktober 2024, 11:00 WIB

5 Tanda Motor Harus Turun Mesin dan Cara Terbaik untuk Menghindarinya

Dengan melakukan perawatan yang baik dan rutin, Anda dapat memperpanjang usia pakai mesin motor dan menghindari biaya perbaikan yang mahal akibat turun mesin.
Dengan melakukan perawatan yang baik dan rutin, Anda dapat memperpanjang usia pakai mesin motor dan menghindari biaya perbaikan yang mahal akibat turun mesin. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi05 Oktober 2024, 10:43 WIB

Dua Rumah Hangus Kebakaran di Ciracap Sukabumi, Penghuni Kini Mengungsi

Kebakaran berawal saat Juhe tiba-tiba melihat api dari atas rumahnya.
Rumah yang kebakaran di Kampung Lembursawah RT 24/06 Desa Ciracap, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi, Sabtu pagi (5/10/2024). | Foto: Istimewa
Nasional05 Oktober 2024, 10:16 WIB

Soroti Bisnis Militer! Catatan KontraS pada HUT TNI 2024: Reformasi Tak Berjalan

KontraS menyoroti berbagai peristiwa kekerasan dan pelanggaran HAM.
(Foto Ilustrasi) Memperingati HUT TNI ke-79 pada 2024, KontraS meluncurkan Catatan Hari TNI. | Foto: Freepik
Sehat05 Oktober 2024, 10:00 WIB

Ternyata Bisa Menjaga Mood! 6 Manfaat Minum Air Putih Hangat di Pagi Hari

Minum air putih hangat di pagi hari memiliki berbagai manfaat bagi tubuh, baik secara fisik maupun mental.
Ilustrasi. Minum air putih hangat di pagi hari memiliki berbagai manfaat bagi tubuh, baik secara fisik maupun mental. Sumber : Pexels/Pixabay
Nasional05 Oktober 2024, 09:37 WIB

Survei Indikator: 75 Persen Masyarakat Indonesia Puas terhadap Kinerja Jokowi

Ada penurunan dari survei Indikator Politik terhadap kinerja Jokowi.
Presiden Jokowi di IKN. | Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
Inspirasi05 Oktober 2024, 09:00 WIB

Loker Sebagai Waiters di Salah Satu Resto Kota Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sebagai Waiters di Salah Satu Resto Kota Sukabumi, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)