SUKABUMIUPDATE.com - Pengobatan asam urat yang tepat tentu saja akan membantu mengurangi resiko nyeri pada sendi-sendi tubuh.
Itu berarti, pengobatan yang tepat sesuai dengan anjuran dokter, baik dalam mengkonsumsi obat kimia maupun alami merupakan langkah cermat yang harus diambil penderita asam urat.
Lantas, bagaimana pengobatan asam urat yang tepat sebagaimana anjuran dokter? Yuk simak ulasan berikut mengutip dari laman dkonsul.com!
Baca Juga: Asam Urat Tak Datang Lagi: 13 Tips Efektif Mencegahnya dengan Cara Alami
1. Perbanyak Minum Air Mineral
Rutin mengkonsumsi air mineral yang banyak adalah suatu keharusan bagi penderita asam urat. Sebab, air akan melarutkan asam urat dalam darah sampai membuangnya melalui urin.
Untuk itu, aturan yang tepat bagi penyakit ini yaitu minum 8 gelas sehari. Hindari sedikit konsumsi air agar tidak mengalami dehidrasi, di mana bisa memicu serangan asam urat.
2. Oleskan Es di Area Sendi yang Sakit
Ketika bagian sendi yang terkena asam urat dikompres dengan es, maka akan membantu mengurangi rasa sakit dan bengkak. Untuk itu, coba pakai kantong es dan bungkus dengan kain, lalu oleskan ke area yang sakit selama setengah jam.
Jadi, langkah ini merupakan pengobatan yang sederhana untuk mengurangi rasa sakit dan memberikan rasa nyaman pada sendi yang meradang.
Baca Juga: Gula Darah Normal dan Hidup Sehat, 9 Makanan yang Baik untuk Penderita Diabetes
3. Kelola Stres
Pastikan pikiran terhindar dari stres agar asam urat tidak kumat. Karena membiarkan diri sering stres akan memicu bahaya bagi persendian. Maka dari itu, penting untuk merutinkan olahraga, relaksasi, meditasi, atau jenis gerakan fisik lainnya yang bisa mengelola stres.
4. Hindari Makanan & Minuman Tinggi Purin
Konsumsi makanan dan minuman perlu diperhatikan bagi penderita asam urat, apalagi yang mengandung purin. Karena bahayanya langsung meningkatkan kadar asam urat. Adapun jenis makanan yang perlu dihindari, seperti daging merah, jeroan, makanan seafood, dan minuman manis.
Penderita asam urat perlu menggantinya dengan makanan dan minuman sehat untuk bisa dikonsumsi setiap hari, seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, dan produk susu rendah lemak.
5. Minum Air Lemon
Penting diketahui bahwa rupanya air lemon mampu mengurangi kadar asam urat dalam darah. Hal itu dikarenakan terdapat kandungan vitamin C dalam lemon yang bisa meningkatkan ekskresi asam urat lewat urin.
Untuk cara mengkonsumsinya, cukup mudah yaitu peras satu buah lemon dan campurkan dengan segelas air. Kemudian, rutin minum air lemon setiap pagi guna turunkan kadar asam urat.
Baca Juga: Jangan Mudah Tertipu! 8 Ciri Orang yang Tidak Suka dengan Kita Meski Sikapnya Baik
6. Batasi Alkohol
Salah satu pengobatan asam urat adalah menghindari alkohol. Sebab, kandungan alkohol bisa meningkatkan kadar asam urat dalam darah. Apalagi bahayanya bisa mempercepat pembentukan kristal asam urat di sendi.