SUKABUMIUPDATE.com - Ada banyak cara untuk menurunkan tekanan darah, namun tidak ada yang cepat atau instan, sehingga banyak sekali orang terkena hipertensi.
Tekanan darah paling tinggi terjadi di pagi hari karena mengikuti ritme sirkadian tubuh. Namun, tekanan darah seharusnya lebih rendah pada sore dan malam hari.
Diagnosis tekanan darah tinggi dimulai dengan angka sistolik (angka pertama) sebesar 130 atau lebih, dan tekanan diastolik (angka kedua) sebesar 80 atau lebih.
Mengutip dari artikel di laman verywellhealth.com yang diunggah pada 15 Maret 2024, ada 12 trik yang bisa turunkan tekanan darah tinggi secara instan, yaitu sebagai berikut:
Baca Juga: Penampilan Menarik, Ini 9 Gaya Hidup yang Membuat Orang Iri dengan Kita
1. Ubah Pola Makan
Penderita tekanan darah tinggi sering kali diminta untuk mengurangi makan garam. Meski sulit mengurangi natrium dalam makanan karena banyak hidangan yang tidak dianggap asin, tapi sebenarnya mengandung banyak garam.
2. Ikuti Diet yang Menyehatkan Jantung
Menurut sebuah tinjauan sistematis, diet Dietary Approaches to Stop Hypertension (DASH) adalah pendekatan diet paling efektif untuk menurunkan tekanan darah.
Pembatasan natrium hingga 2.300 miligram sehari, membatasi makanan yang digoreng, bergula, berlemak, dan olahan, lalu lebih banyak mengkonsumsi makanan kaya magnesium, kalsium, dan potasium.
3. Konsumsi Makanan Kaya Kalsium
Makanan tinggi kalsium antara lain:
- Produk susu (susu, keju, yogurt)
- Sayuran berdaun hijau (kangkung, bayam)
- Kacang-kacangan dan biji-bijian
- Salmon kalengan
Baca Juga: 10 Pilihan Makanan Terbaik untuk Menjaga Gula Darah Tetap Stabil
4. Konsumsi Makanan Kaya Kalium
Kalium merupakan nutrisi utama dengan sumber makanan yang meliputi:
- Buah-buahan (pisang, jeruk, melon)
- Sayuran (acorn squash, ubi jalar, alpukat)
- Kacang-kacangan (kacang polong dan buncis)
- Produk susu (yogurt, susu)
5. Konsumsi Makanan Kaya Magnesium
Tambahkan magnesium ke dalam makanan dengan mengonsumsi:
- Selai kacang dan kacang-kacangan (almond, kacang mete)
- Daging (ayam, daging giling)
- Sayuran (alpukat, brokoli, wortel, kentang)
- Kacang-kacangan dan biji-bijian (beras, kacang hitam)
6. Manajemen Berat Badan
Jika Anda kelebihan berat badan dan memiliki hipertensi, salah satu cara yang perlu dilakukan adalah menurunkan berat badan agar bisa membantu menormalkan tekanan darah.
Baca Juga: 9 Kebiasaan yang Membuat Seseorang Terserang Penyakit Asam Urat dan Cara Mencegahnya
7. Berolahragalah dengan Cukup
Terdapat bukti kuat yang mendukung olahraga teratur dan aktivitas fisik sebagai cara untuk menurunkan tekanan darah.
Direkomendasikan oleh ahli kesehatan, orang dewasa perlu melakukan aktivitas fisik aerobik intensitas sedang selama 150 menit atau aktivitas fisik aerobik berat selama 75 menit setiap minggunya.
8. Berhenti Merokok
Merokok meningkatkan risiko tekanan darah tinggi, serangan jantung , dan stroke. Jadi, mulai sekarang berhentilah agar dapat memberikan perbedaan besar pada tekanan darah.
9. Kurangi Konsumsi Alkohol dan Kafein
Selain rokok, alkohol juga dapat meningkatkan tekanan darah. Cobalah untuk mengurangi konsumsi alkohol, apalagi kalau sudah berisiko atau sebelumnya memiliki riwayat tekanan darah tinggi.
Berbeda dengan alkohol yang dapat meningkatkan tekanan darah dalam jangka panjang, kafein dapat menaikkan tekanan darah untuk sementara. Adapun tekanan darah Anda bisa meningkat hingga tiga jam setelah minum kopi.
Baca Juga: 8 Faktor Pemicu Asam Urat Susah Sembuh dan Cara Mengelolanya
10. Makan Coklat Hitam
Coklat hitam dapat membantu menurunkan tekanan darah karena kandungan flavonoid nya yang dapat mengendurkan pembuluh darah melalui vasodilatasi dan meningkatkan aliran darah.
11. Coba Suplemen
Suplemen makanan tertentu dapat membantu menurunkan tekanan darah, meskipun American Heart Association (AHA) dan American College of Cardiology (ACC) menekankan pentingnya perubahan pola makan dan nutrisi jangka panjang daripada suplemen dalam mengobati hipertensi.
12. Meningkatkan Kualitas Tidur
Mempunyai jam tidur yang buruk atau sering begadang bisa meningkatkan resiko tekanan darah tinggi. American Heart Association (AHA) merekomendasikan tidur enam hingga delapan jam per malam untuk menghindari masalah kardiovaskular (jantung).
Baca Juga: 5 Gaya Hidup Sehat untuk Melarutkan Asam Urat di Sendi, Yuk Simak Disini!
Itulah 12 trik yang bisa dilakukan agar tekanan darah tinggi dapat turun secara instan tanpa mengandalkan obat-obatan.