SUKABUMIUPDATE.com - Asam urat merupakan hasil pencernaan makanan kaya purin, yang merupakan senyawa alami yang diproduksi dan dimetabolisme oleh tubuh serta ada di dalam beberapa hidangan.
Asam urat biasanya dihilangkan oleh ginjal dan dikeluarkan melalui urin. Namun, asam urat kalau asam urat menumpuk di dalam darah bisa menyebabkan beberapa masalah kesehatan. Apalagi jika tidak di hilang secara benar oleh tubuh.
Mengutip dari satu artikel di laman healthshots.com yang diunggah pada 7 Mei 2024, ada beberapa cara mudah untuk membantu menurunkan kadar asam urat secara alami yang disebutkan oleh ahli reumatologi. Diantaranya adalah:
Baca Juga: 12 Cara Alami Menyembuhkan Kolesterol dengan Cepat Tanpa Obat
1. Tetap Terhidrasi
Minum banyak air untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik sangat penting untuk menghilangkan asam urat berlebih. Agar tubuh tetap terhidrasi dan mendorong keluarnya asam urat, minumlah dua liter (8 gelas) air mineral setiap hari.
2. Konsumsi Makanan Rendah Purin
Makanan tinggi purin dapat meningkatkan kadar asam urat. Karena menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Current Opinion of Rheumatology Journal, menerapkan pola makan rendah purin sangat membantu menurunkan kadar asam urat tubuh. Sertakan buah, sayur, dan susu rendah lemak pada menu makan.
3. Tingkatkan Asupan Serat Makanan
Orang dengan kadar asam urat tinggi harus mengonsumsi makanan kaya serat. Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Nutrients MDPI Journal, serat membantu penyerapan dan pembuangan asam urat ekstra dari darah.
Baca Juga: 12 Cara Menurunkan Gula Darah Secara Alami, Dijamin Efektif!
4. Berolahraga Secara Teratur
Rutin olahraga setiap hari mempunyai banyak manfaat baik untuk kesehatan tubuh, salah satunya bisa menurunkan kadar asam urat. Melakukan aktivitas seperti jogging, bersepeda, atau jalan cepat dapat meningkatkan aliran darah sehingga dapat membantu ekskresi asam urat.
5. Minum Jus Gooseberry
Di pagi hari, siapkan jus gooseberry dan minumlah. Karena mengandung kualitas pembersih serta antioksidan yang akan membantu meringankan gejalanya. Jus dengan vitamin C tinggi bisa bantu menurunkan kadar asam urat dalam darah.
Bahkan, menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Food Science and Nutrition Journal mengkonsumsi jus gooseberry bisa memperkuat kekebalan tubuh.
Baca Juga: 10 Cara Alami Menyembuhkan Asam Urat dengan Cepat Tanpa Obat
Kadar asam urat yang tinggi dapat berdampak negatif pada kesehatan, oleh karena itu dengan sangat penting perlu mengelola kadarnya. Itulah 5 cara alami untuk atasi asam urat dan bisa menurunkan kadarnya secara efektif tanpa bergantung pada obat.