SUKABUMIUPDATE.com - Kebiasaan begadang setiap malam rupanya bukan perkara yang dianjurkan menurut kesehatan.
Yang jarang disadari orang, rupanya keseringan begadang hanya akan menyebabkan masalah buruk bagi kesehatan tubuh.
Untuk itu, menjadi penting agar mengatur waktu tidur dengan baik dan sebisa mungkin menghindari kebiasaan begadang.
Sebagai pengingat, simak 7 bahaya negatif keseringan begadang bagi kesehatan tubuh.
1.Memicu Masalah Mental
Bahaya utama ketika sering begadang tiap malam adalah bisa mengancam kesehatan mental itu sendiri.
Sebab, berkurangnya waktu tidur akan rentan mengalami stres dan cemas. Akibatnya, dalam waktu yang berkelanjutan bisa memicu depresi.
2.Menurunkan Konsentrasi
Efek negatif keseringan begadang juga memudarkan konsentrasi pada pikiran akibat kondisi tubuh menjadi lemah dan lemas.
Hal demikian juga mengakibatkan sel-sel saraf pada otak akan berkurang untuk berfikir jernih dan cepat.
3.Memicu Diabetes
Dampak lain dari begadang adalah bisa memicu diabetes. Karena hormon insulin berperan dalam mengatur kadar gula darah pada tubuh terganggu.
Jika sekresi hormon insulin terganggu, kadar gula darah akan menumpuk sehingga timbul penyakit diabetes.
4.Menyebabkan Penyakit Obesitas
Pola tidur yang tidak teratur seperti begadang akan memicu terjadinya peningkatan berat badan secara perlahan.
Padahal, tidur adalah hal terpenting untuk mengistirahatkan tubuh dan guna mengumpulkan energi.
5.Menurunnya Gairah Seks
Penyebab dari kebiasaan begadang akan menyebabkan gairah seksual menurun dan tubuh menjadi lelah serta ngantuk berat.
Jadi, bagaimana pun dan sesibuk apa pun pekerjaan yang ada, maka atur waktu dengan baik, salah satunya atur tidur dan hindari begadang.
6.Sistem Kekebalan Tubuh Menurun
Dampak negatif lain dari orang yang suka begadang adalah menurunnya sistem kekebalan tubuh dari hari ke hari.
Sebab, sistem imunitas akan menurun bilamana tidak teratur jam tidurnya. Sedangkan, antibodi dan senyawa sitokin yang melawan bakteri biasanya diproduksi di waktu tidur.
Jadi, tak heran jika orang yang keseringan begadang cenderung mudah diserang infeksi bakteri dan virus ke dalam tubuhnya.
7.Kulit Bermasalah
Jarang diketahui bahwa keadaan tubuh yang tidak membaik seperti jerawat, kusam dan lainnya hal tersebut disebabkan karena keseringan begadang salah satunya.
Jadi, jika tidak ingin hal tersebut terjadi, maka jagalah pola tidur dan hindari kebiasaan begadang yang membuat kesehatan tubuh menurun.