SUKABUMIUPDATE.com - Anak yang mengalami stres karena mental bermasalah dapat menunjukkan perilaku bervariasi. Ciri-ciri anak stres akibat masalah mental ini tergantung pada usia, kondisi, dan faktor individu.
Anak stres akibat mental bermasalah umumnya mengalami perubahan mood. Mood anak yang berubah-ubah membawa sikap tantrum dan terkadang membuat orang tua kewalahan.
Maka dari itu, yuk kenali beberapa tanda yang mungkin muncul pada Anak stres akibat mental bermasalah, dirangkum dari berbagai sumber. Antisipasi sedini mungkin ya ayah bunda!
Ciri Anak Stres Akibat Mental Bermasalah
1. Perubahan Perilaku
Anak yang stres akibat mental bermasalah mungkin menunjukkan perubahan dalam perilaku sehari-hari. Anak yang stres menjadi lebih terisolasi, cenderung menarik diri, atau sebaliknya, menjadi lebih rewel dan sulit diatur.
Baca Juga: 10 Cara Mengatasi Pikiran Stres Agar Hidup Bahagia
2. Gangguan Tidur
Anak yang stres akibat mental bermasalah kerap kesulitan tidur. Ya, insomnia atau tidur berlebihan, bisa menjadi tanda stres pada anak akibat masalah mental.
3. Perubahan Mood Drastis
Perubahan yang tajam dalam mood, seperti dari sangat gembira menjadi sangat sedih atau marah, bisa menjadi ciri anak stres akibat mental bermasalah.
4. Ketidakmampuan dalam Mengatasi Emosi
Kesulitan anak stres dalam mengelola emosi, sering kali ditunjukkan dari ledakan emosional yang tidak proporsional dengan situasi. Sifat emosional ini bisa menjadi ciri anak stres akibat mental bermasalah.
Baca Juga: 7 Cara Mengatasi Depresi Pada Anak Tanpa Obat Agar Mental Sehat
5. Penurunan dalam Kinerja Sekolah
Jika anak tiba-tiba mengalami penurunan kinerja di sekolah atau menunjukkan ketidakmampuan untuk berkonsentrasi. Perilaku ini bisa menjadi indikasi bahwa anak mengalami stres mental.
6. Cemas atau Takut Berlebihan
Anak stres akibat mental bermasalah mungkin menunjukkan kecemasan yang berlebihan terhadap hal-hal tertentu, atau merasa takut tanpa alasan yang jelas.
7. Perubahan Fisik
Gejala fisik seperti sakit perut, sakit kepala, atau masalah tidur bisa muncul karena stres yang berkaitan dengan masalah mental. Hati-hati, perubahan fisik termasuk salah satu ciri anak stres akibat mental bermasalah ya bund!
Baca Juga: 7 Ciri Luka Inner Child Pada Anak Broken Home, Kamu Memilikinya?
8. Pengurangan Minat pada Aktivitas Biasa
Anak stres akibat mental bermasalah mungkin kehilangan minat pada aktivitas yang biasanya mereka nikmati. Misalnya bermain, belajar, atau berinteraksi dengan teman-teman.
Penting untuk dicatat bahwa tanda-tanda stres mental bukanlah diagnosis medis. Namun, jika ada dugaan bahwa anak mengalami stres mental atau masalah psikologis, penting untuk mencari bantuan profesional, seperti psikolog anak atau konselor, untuk evaluasi dan penanganan yang tepat.
Mendukung Anak stres akibat mental bermasalah untuk berbicara dan mencari bantuan yang sesuai adalah langkah penting dalam membantu mereka menghadapi stres mental.
Sumber: Berbagai Sumber.