SUKABUMIUPDATE.com - Syahroji (53 tahun), seorang warga Kampung Rancaerang RT 03/01 Desa Buniasih, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi yang menderita penyakit komplikasi. Ia dilarikan ke RSUD Jampangkulon pada Senin (16/10/2023) sore.
Warga Tegalbuleud Sukabumi yang menderita penyakit komplikasi itu awalnya terkendala biaya pengobatan Rumah Sakit (RS). Namun kini telah dibantu dengan adanya Sentra Phala Martha Sukabumi dari Kemensos RI dan bantuan pemerintah daerah melalui BPJS Kesehatan.
Syahroji diketahui sudah menderita penyakit komplikasi sejak tiga tahun lalu, sehingga hanya bisa berbaring dan duduk. Hasil pemeriksaan dokter Puskesmas Tegalbuleud Sukabumi menunjukkan Syahroji mengalami komplikasi dan diprediksi ada gangguan jantung, lambung, hati, dan pembengkakan usus.
Baca Juga: 9 Ciri Anak Tidak Punya Teman di Sekolah, Menyendiri dan Kesepian
Berkaitan dengan kondisi kesehatan Warga Tegalbuleud Sukabumi, menjadi penting diketahui tentang apa itu penyakit komplikasi. Berikut ulasannya sebagaimana dihimpun dari laman Halodoc!
Penyakit Komplikasi
Penyakit komplikasi merupakan salah satu istilah medis yang jarang digunakan. Penyakit atau kondisi medis tertentu kerap menjadi penyebab atau faktor risiko bagi penyakit atau kondisi lain, sehingga disebut komplikasi.
Contohnya penyakit diabetes dapat menyebabkan berbagai komplikasi, termasuk gangguan jantung, kerusakan saraf, dan masalah mata.
Baca Juga: Pujian Penyebab Penyakit Ain, Cek 6 Dampak Buruk Memuji Berlebihan!
Komplikasi juga bisa merujuk pada komplikasi kesehatan yang muncul selama perjalanan penyakit atau setelah pengobatan. Misalnya, setelah operasi, seseorang mungkin mengalami komplikasi seperti infeksi luka operasi atau reaksi negatif terhadap obat.
Kondisi komplikasi yang diderita Syahroji, Warga Tegalbuleud Sukabumi itu, dikaitkan dengan gangguan jantung, lambung, hati, dan pembengkakan usus.
Komplikasi pada Penyakit Tertentu
Komplikasi Jantung
- Gagal Jantung
- Aneurisma
- Emboli Paru
- Henti Jantung
- Serangan Jantung
- Penyakit Arteri Perifer
- Stroke
Baca Juga: Waspada 16 Gejala ADHD Orang Dewasa, Apa Kamu Mengalaminya?
Komplikasi Asam Lambung atau GERD
- Luka pada Kerongkongan
- Penyempitan Kerongkongan
- Esofagus Barrett
Komplikasi Ensefalopati Hepatik Akibat Gagal Hati
- Edema otak.
- Gagal ginjal.
- Kelainan asam-basa.
- Hipoksia.
- Gangguan faal hemostasis dan perdarahan.
- Gangguan metabolisme (hipoglikemia) dan gangguan keseimbangan elektrolit (hipokalsemia).
- Kerentanan terhadap infeksi.
- Gangguan sirkulasi.
Baca Juga: 12 Ciri-Ciri Orang Introvert, Salah Satunya Tidak Suka Keramaian
Komplikasi Radang Usus Akibat Kolitis Ulseratif dan Penyakit Crohn
- Kanker usus besar.
- Peradangan kulit, mata, dan sendi.
- Efek samping obat.
- Kolangitis sklerosis primer.
- Gumpalan darah.
Sumber: Halodoc