SUKABUMIUPDATE.com - Beras merah adalah biji-bijian utuh yang lebih kaya nutrisi dan serat dibanding dengan beras putih. Tak heran beras merah kerap dijadikan sumber karbohidrat untuk program diet.
Nasi merah dengan paduan sayuran rebus dan sedikit saus menjadi menu andalan nikmat untuk orang diet. Selain kandungan gizi nya yang melimpah, rasanya juga enak sehingga betah menjalankan diet.
Baca Juga: Tol Bocimi Seksi 2 Terkendala PHO, Apa Itu Provisional Hand Over?
Selain untuk diet, nasi merah juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Dilansir dari WebMD via Tempo, berikut sejumlah manfaat luar biasa yang bisa di apatkan dengan mengkonsumsi nasi merah!
Manfaat Nasi Merah untuk Kesehatan
1. Kaya Nutrisi
Nasi merah merupakan sumber makanan yang kaya akan nutrisi penting, seperti serat, protein, vitamin B kompleks, zat besi, dan magnesium. Serat dalam nasi merah membantu menjaga pencernaan yang sehat, meningkatkan kesehatan jantung, dan mengontrol kadar gula darah.
Protein penting untuk memperbaiki dan membangun jaringan tubuh. Sementara vitamin B kompleks berperan dalam metabolisme energi, sedangkan zat besi dan magnesium membantu dalam produksi sel darah merah dan menjaga kesehatan tulang.
2. Menurunkan Berat Badan
Mengganti nasi putih dengan nasi merah dapat membantu dalam mengontrol berat badan. Nasi merah mengandung serat yang tinggi, yang memberikan rasa kenyang lebih lama dan mengurangi keinginan untuk makan secara berlebihan.
Selain itu, nasi merah memiliki indeks glikemik yang lebih rendah dibandingkan dengan nasi putih, sehingga dapat membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil.
3. Menurunkan Resiko Penyakit Jantung
Kandungan serat, antioksidan, dan senyawa fitokimia dalam nasi merah dapat membantu menurunkan resiko penyakit jantung.
Serat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dalam darah, sementara antioksidan dan fitokimia melindungi sel-sel jantung dari kerusakan akibat radikal bebas. Konsumsi nasi merah secara teratur dapat membantu menjaga kesehatan jantung.
4. Mencegah Penyakit Diabetes Tipe 2
Dalam nasi merah terdapat indeks glikemik yang lebih rendah dibandingkan dengan nasi putih. Ini berarti nasi merah mempengaruhi peningkatan kadar gula darah dengan lebih lambat, yang penting bagi pencegahan diabetes tipe 2.
Konsumsi nasi merah dapat membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil dan mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2.
5. Melindungi dari Potensi Kanker
Nasi merah mengandung senyawa fitokimia, seperti fitonutrien, flavonoid, dan lignan, yang memiliki sifat antioksidan dan antiinflamasi.
Senyawa-senyawa dalam beras merah dikaitkan dengan perlindungan terhadap berbagai jenis kanker, seperti kanker usus besar, kanker payudara, dan kanker prostat. Mengkonsumsi nasi merah secara teratur dapat memberikan perlindungan tambahan dalam melawan kanker.
Baca Juga: Soekaboemi Tempo Doeloe 2023, Acara Pameran Festival Budaya Gratis!
Dengan semua manfaat yang luar biasa ini, tidak ada alasan untuk tidak memasukkan nasi merah dalam pola makan sehari-hari. Tambahkan nasi merah ke dalam hidangan favorit dan rasakan perubahan positif pada kesehatan.
Namun tetap ingat untuk menjaga pola makan seimbang dan tetap aktif secara fisik untuk mencapai gaya hidup sehat secara menyeluruh.
Sumber: Tempo.co