9 Manfaat Sayuran Kangkung Untuk Kesehatan, Bisa Menurunkan Kolesterol

Sabtu 10 Juni 2023, 07:00 WIB
Tumis | Manfaat Sayuran Kangkung Untuk Kesehatan, Bisa Menurunkan Kolesterol (Sumber : Instagram/@_nuraini_whd832)

Tumis | Manfaat Sayuran Kangkung Untuk Kesehatan, Bisa Menurunkan Kolesterol (Sumber : Instagram/@_nuraini_whd832)

 

SUKABUMIUPDATE.com - Kangkung adalah tumbuhan kaya manfaat yang termasuk jenis sayur-sayuran dan ditanam sebagai makanan. Kangkung banyak dijual di pasar-pasar hingga warung makan.

Kangkung tak bisa menjadi menu lauk nasi paling favorit, tetapi juga menjadi makanan beberapa hewan seperti kelinci. Rasa yang paling identik dengan kangkung adalah olahan tumis kangkung saus tiram yang menggugah selera. Nikmat!

Kangkung juga kaya akan manfaat bagi kesehatan. Ya, kangkung juga dikenal karena kandungan nutrisinya yang baik untuk tubuh.

Baca Juga: Misteri Saranjana: Kota Gaib di Indonesia yang Tidak Tercatat Peta, Dihuni Jin?

Sayur yang dikenal sebagai makanan favorit tokoh kartun Popeye ini mengandung nutrisi seperti air, kalori, protein, lemak, dan serat. Hal ini membuat kangkung memberikan segudang manfaat untuk tubuh, diantaranya:

Manfaat Sayuran Kangkung Untuk Kesehatan

1. Mencegah diabetes

Pada tahun 2013, mengutip hellosehat.com, para peneliti berhasil menemukan khasiat rutin makan bayam air untuk mencegah diabetes pada ibu hamil dan bayinya. Penelitian dilakukan pada tikus percobaan.

Penelitian dalam Journal of Diabetes ini mencatat bahwa sayur kangkung bekerja sebagai antioksidan. Antioksidan tersebut mampu menangkal oksidasi penyebab diabetes pada sel-sel tubuh ibu hamil dan janin.

2. Melawan kerusakan hati (liver)

Manfaat kangkung diketahui mujarab untuk melawan kerusakan organ hati. Baru-baru ini, penelitian dalam jurnal Molecules juga berhasil membuktikan manfaat tersebut.

Yakni, bayam air disebut bisa melindungi organ hati dari kerusakan, luka, dan peradangan. Menurut pendapat para ahli, hal ini karena kangkung bisa memicu produksi enzim yang akan membersihkan (detoksifikasi) hati dari racun dan zat sisa yang dapat menyebabkan kerusakan.

3. Mencegah dehidrasi

Manfaat sayuran kangkung berikutnya adalah mencegah dehidrasi. Manfaat ini berkat kandungan berbagai jenis mineral yang tinggi.

Seperti diketahui, peran utama mineral seperti kalium dan natrium ertanggung jawab untuk menjaga keseimbangan cairan dan kadar elektrolit dalam tubuh.

4. Antiradang

Sayur kangkung ternyata memiliki khasiat antiradang yang mujarab. Peradangan biasanya ditandai dengan gejala seperti nyeri dan pembengkakan.

Kangkung diketahui juga ampuh dalam melawan peradangan yang diakibatkan oleh infeksi bakteri Staphylococcus aureus dan Bacillus subtilis. Bakteri-bakteri tersebut bisa menyebabkan penyakit MRSA, bintitan, serta keracunan makanan.

5. Menjaga kesehatan jantung

Terakhir, Manfaat kangkung bagi kesehatan yaitu mampu mengurangi kolesterol di dalam tubuh. Secara alami, kangkung mampu menjaga kesehatan jantung dengan menjaga aliran darah yang sehat di dalam tubuh.

Antioksidan seperti vitamin A dan vitamin C pada kangkung efektif dalam mencegah kolesterol teroksidasi dan menempel pada dinding pembuluh darah.

6. Menurunkan kolesterol

Kangkung membantu dalam menurunkan kolesterol secara alami.

Melansir stylecraze.com via via Tempo.co, konsumsi kangkung menghasilkan penurunan kadar kolesterol serta Triglikosida. Dengan demikian, sayuran ini memiliki peran besar dalam pengurangan kadar kolesterol.

7. Menyehatkan mata

Kandungan beta karoten yang cukup tinggi pada kangkung berperan untuk melindungi sel-sel mata dari kerusakan.

Selain itu, beta-karoten merupakan bahan baku vitamin A dalam tubuh. Vitamin ini berperan penting dalam menjaga kejernihan kornea mata.

8. Mencegah anemia

Dikutip dari kitchenicious.com, kangkung diperkaya oleh vitamin C sehingga membantu dalam pencegahan anemia defisiensi besi.

Selain itu, vitamin C juga membantu perbaikan jaringan ikat, rambut dan kulit serta penundaan penuaan dan kanker.

9. Menyehatkan sistem pencernaan

Ketika tubuh merasa tidak nyaman akibat sembelit atau gangguan pencernaan, kangkung dapat dijadikan alternatif.

Dikutip practicalhealthandwellnesssolutions.com, hal ini karena kangkung kaya akan serat sehingga membantu memecahkan masalah pencernaan. Untuk mendapatkan manfaat ini cukup dengan merebus kangkung dengan air hangat kemudian diblender.

Baca Juga: Mitos dan Fakta Membuang Ari-ari Bayi di Sukabumi, Dikubur atau Dibuang Ke Sungai?

Sumber: Hellosehat.com | Tempo.co 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Food & Travel22 November 2024, 08:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa