David Alami Diffuse Axonal Injury, Apa Otak Bisa Sembuh Setelah Cedera?

Senin 27 Februari 2023, 15:15 WIB
Ilustrasi. Pemeriksaan oleh Dokter | Diffuse Axonal Injury, Apa Otak Bisa Sembuh Setelah Cedera? (Sumber : Freepik/@DCStudio)

Ilustrasi. Pemeriksaan oleh Dokter | Diffuse Axonal Injury, Apa Otak Bisa Sembuh Setelah Cedera? (Sumber : Freepik/@DCStudio)

SUKABUMIUPDATE.com - David Latumahina diketahui mengalami Diffuse Axonal Injury atau DAI usai menjadi korban penganiayaan Anak Pejabat Ditjen Pajak bernama Mario Dandy Satriyo (MDS).

MDS terlihat melakukan aksi kekerasan terhadap mantan pacar sang kekasih -Agnes- dalam video yang beredar di media sosial. Penganiayaan yang dilakukan MDS ini berdampak fatal hingga membuat David terkapar akibat kepalanya beberapa kali ditendang.

MDS, Anak Pejabat Ditjen Pajak | Tersangka Kasus Penganiayaan DFoto: MDS, Anak Pejabat Ditjen Pajak | Tersangka Kasus Penganiayaan David (Sumber: YouTube/KOMPAS.com)

Apa Itu Diffuse Axonal Injury?

Dilansir dari hopkinsmedicine.org, Diffuse Axonal Injury atau cedera aksonal difus adalah suatu keadaan berupa robeknya serabut saraf di otak yang disebut 'akson'.

Baca Juga: Inilah 7 Permainan Tradisional dalam Kaulinan Budak Sunda Baheula

Akson merupakan saraf penghubung panjang otak, yang terjadi saat otak cedera, bergeser dan berputar di dalam tulang tengkorak. Seperti yang dialami David, DAI bisa menyebabkan koma dan cedera pada berbagai bagian otak.

Namun demikian, perubahan di otak seringkali mikroskopis dan mungkin tidak terlihat pada pemindaian computed tomography (CT scan) atau magnetic resonance imaging (MRI).

Cedera otak berat setelah trauma berat juga bisa menyebabkan penurunan kesadaran tanpa adanya lesi masa intrakranial ataupun iskemik.

Baca Juga: 31 Contoh Paribasa Sunda dan Artinya, Salah Satunya Caang Bulan Opat Welas

Gejala Diffuse Axonal Injury

Menilik sisi dampak traumatis, seseorang dengan DAI biasanya mengalami kehilangan kesadaran dan hasil pemeriksaan neurologis yang buruk. Pakar menggunakan Skala Koma Glasgow (GCS) untuk menilai tingkat gangguan, dikutip via MedicalNewsToday.

Presentasi klinis DAI tergantung pada tingkat keparahan cedera otak yang dialami. Dalam kasus DAI ringan, seseorang kemungkinan menunjukkan beberapa gejala yang menyerupai gejala gegar otak, termasuk muntah, mual, kelelahan, sakit kepala, dan pusing.

Kemudian untuk pasien DAI yang lebih parah dapat mengalami kehilangan kesadaran dan tetap dalam keadaan vegetatif.

Gejala neurologis lain dari DAI dapat mencakup disautonomia. Disautonomia adalah istilah yang menggambarkan ketika sistem saraf otonom tidak bekerja sebagaimana mestinya.

Beberapa gejalanya meliputi detak jantung istirahat cepat, pernapasan dangkal yang cepat, keringat berlebih dan hipertermia.

Pemulihan Pasien Diffuse Axonal Injury

Penelitian pakar kesehatan menyebutkan pasien dengan DAI parah bisa mendapatkan kembali kesadaran mereka dalam tahun pertama setelah cedera. Jika seseorang mendapatkan kembali kesadarannya dan menjadi stabil, program terapi komprehensif dari tim rehabilitasi cedera otaknya dapat membantu memulihkan kualitas hidupnya.

Dikutip via MedicalNewsToday, beberapa program ini misalnya terapi berbicara, terapi fisik, pekerjaan yang berhubungan dengan terapi dan terapi rekreasi.

Baca Juga: Influencer Abby Choi Tewas Dimutilasi, Ada Potongan Tubuh di Kulkas dan Panci Sup

Lantas, apakah otak bisa sembuh setelah cedera?

Mengutip John Hopkins Medicine, beberapa penelitian menunjukkan bahwa ketika sel-sel otak hancur atau rusak, sebagian besar, mereka tidak beregenerasi. Meski begitu, pemulihan setelah cedera otak tetap bisa terjadi, terutama pada orang yang lebih muda, karena dalam beberapa kasus, area lain di otak menggantikan jaringan yang cedera.

Lebih lanjut pada kasus lain, otak belajar untuk mengalihkan informasi dan berfungsi di sekitar area yang rusak.

Perlu di garis bawahi, progress atau seberapa jauh pemulihan tidak dapat diprediksi pada saat cedera dan mungkin tidak diketahui selama berbulan-bulan hingga bertahun-tahun. Ini karena setiap cedera otak dan tingkat pemulihan memang sesuatu yang unik.

Pemulihan dari cedera otak yang parah seringkali melibatkan proses perawatan dan rehabilitasi yang berkepanjangan atau seumur hidup.

Sumber: John Hopkins Medicine | MedicalNewsToday

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).