SUKABUMIUPDATE.com - Bekas jerawat terkadang membuat sebagian orang menjadi kurang percaya diri dan menimbulkan rasa tak nyaman. Namun, bagi Anda yang kini mengalaminya, ada beberapa cara menghilangkan bekas jerawat dengan alami.
Sebelum Anda memutuskan untuk melakukan perawatan kulit ke klinik kecantikan, ada baiknya mencoba terlebih dahulu dengan bahan alami untuk menghilangkan bekas jerawat. Selain mudah didapatkan dan tak memiliki efek samping, bahan alami ini bisa Anda digunakan di rumah.
Penyebab Bekas Jerawat Menghitam
Mengutip siloamhospitals, ada beberapa faktor kebiasaan yang menyebabkan bekas menghitam diantaranya adalah kebiasaan menyentuh dan memencet jerawat, faktor genetik, produksi kolagen menurun dan produksi melanin meningkat.
Baca Juga: Bikin Pria Makin Pede, Inilah 5 Makanan yang Membuat Mr P Besar
Bekas jerawat dapat disembuhkan secara alami di rumah, mengutip laman healthsouth via Tempo.co, merekomendasikan pengobatan alami yang membantu memudarkan bekas jerawat, antara lain :
Dalam Jurnal Asosiasi Medis Kanada mengulas tentang minyak kelapa dapat meringankan bekas luka di kulit – semua berkat adanya sifat antibakteri, antioksidan, dan antijamur bersama dengan vitamin E.
Baca Juga: Jari Pemuda Sukabumi Putus Dibacok Kawanan Bermotor, Begini Kondisi Korban
Kandungan-kandungan ini membantu kulit akan sembuh lebih cepat, mengurangi munculnya bekas jerawat, dan memperlambat tanda-tanda penuaan
2. Kunyit
Antioksidan dan kualitas anti-inflamasi yang ditemukan dalam kunyit membantu mencerahkan kulit sekaligus mengurangi bekas luka dan jerawat. Selain itu, kunyit membantu Anda mencerahkan kantung mata gelap dan menyamaratakan warna kulit.
3. Tea Tree Essential Oil
Tea Tree Essential Oil termasuk minyak pilihan untuk mengobati jerawat, yang berfungsi untuk meningkatkan kesehatan kulit dengan menenangkan dan merawat berbagai kondisi kulit, seperti meminimalkan munculnya bekas luka.
Baca Juga: Imbas Bus Bobotoh Dilempari Batu, Laga Persib Bandung vs Arema FC Tanpa Penonton
Taruh 2-3 tetes pada bola kapas dan oleskan ke area yang terkena, lakukan ini secara teratur selama 2-3 hari, dan anda melihat bekas jerawat akan memudar.
4. Multani Mitti
Sejenis lumpur tanah liat yang sarat dengan berbagai vitamin dan mineral, yang memulihkan kulit dan melawan dari aksi bakteri dan kuman penyebab jerawat.
Baca Juga: Pecah! Konser Opick Bikin Semua Orang Ikut Bernyanyi Termasuk Non Muslim
Untuk menghilangkan bekas jerawat, tambahkan dua sendok makan multani mitti, satu sendok teh bubuk cendana, dan satu sendok teh kunyit ke dalam mangkuk.
5. Anggur Hijau
Kandungan antioksidan dalam anggur hijau yang tinggi, dapat membantu mengurangi munculnya bintik hitam, bekas jerawat, keriput, dan tanda penuaan lainnya. Ambil 1 ikat anggur hijau, kemudian basahi dan taburkan 1 sendok makan tawas dan 1 sendok teh gara.
Baca Juga: Bocoran Cerita Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba Season 3 dan Karakter yang Akan Hadir
Bungkus anggur dengan kertas timah dan panggang dalam oven selama 15 menit. Peras jus dari buah anggur dan tutupi wajah dengan cairannya, lalu bilas setelah 15 menit dengan air hangat.
Sumber: Tempo.co