SUKABUMIUPDATE.com - Mencabut uban banyak dilakukan orang untuk menghilangkannya, namun hal tersebut ternyata tidak direkomendasikan karena bisa berdampak buruk.
Salah satu anggapan yang banyak beredar yaitu larangan mencabut uban karena ditakutkan akan membuat uban akan tumbuh lebih banyak bukan? Namun ternyata faktanya tidak demikian.
Dilansir dari Suara.com, hal itu diungkapkan oleh direktur gaya untuk merek perawatan rambut profesional Eufora International, Mirza Batanovic
"Mencabut satu helai rambut tidak membuat lebih banyak rambut tumbuh, dan itu adalah ide yang tidak memiliki dasar dalam sains," ujar Mirza Batanovic,dikutip dari Huffpost.
Meski demikian, mencabuti helai rambut beruban tetap tidak disarankan, karena membawa efek buruk lain.
Menurut Michael Van Clarke, penata rambut London dan pendiri 3'''More Inches Haircare, rambut yang dicabut dengan paksa akan memperpendek hidup rambut yang tumbuh berikutnya.
"Rambut yang dicabut yang hidupnya Anda perpendek akan beristirahat dan memulai siklus pertumbuhan berikutnya setelah sekitar tiga bulan," ujarnya.
"Pada setiap siklus setelah sekitar usia 20 tahun, rambut tumbuh kembali sedikit lebih tipis dan bertahan untuk waktu yang sedikit lebih singkat. Siklus di kepala rata-rata lima tahun, dan jumlah siklus pertumbuhan terbatas," lanjutnya.
Selain memotong salah satu dari siklus itu, Anda mungkin akan mengalami beberapa kerusakan nyata yang mungkin sulit untuk diperbaiki.
Dengan mencabut uban, Anda dapat membuat trauma pada folikel rambut, yang dapat menyebabkan infeksi atau bahkan kebotakan.
Sumber: Suara.com