Kamar Kos Nia Viral Penuh Sampah, Kenali Gejala Hoarding Disorder

Rabu 19 Oktober 2022, 12:11 WIB
Ilustrasi. Kamar Kos Nia Viral Penuh Sampah, Kenali Gejala Hoarding Disorder (Sumber : pixabay)

Ilustrasi. Kamar Kos Nia Viral Penuh Sampah, Kenali Gejala Hoarding Disorder (Sumber : pixabay)

SUKABUMIUPDATE.com - Fenomena menimbun sampah atau barang tak bernilai saat ini sedang marak di sosial media. Baru-baru ini, kamar kos perempuan cantik bernama Nia di daerah kos-kosan Karawang, Jawa Barat, viral karena dipenuhi barang dan sampah.

 

Kebersihan kamar kosan Nia sangat tidak terawat dan terlihat betapa menggunungnya timbunan sampah Nia di dalam kamarnya sendiri.  Hal ini diketahui dari video akun tiktok dengan username @nurambar00 pada hari Senin, 17 Oktober 2022, dan ditonton lebih dari empat juta kali. 

 

Penimbunan serupa tidak hanya terjadi di Indonesia saja, melainkan negara lain pun mengalami fenomena penimbunan sampah ini. 

 

Postingan akun @fyifact di hari Senin (17/10/2022) juga membagikan kondisi dapur wanita pengidap Hoarding Disorder. Video berdurasi 34 detik memperlihatkan seorang wanita paruh baya memperkenalkan dapur miliknya.

 

Wanita ini belum diketahui identitasnya namun diduga mengalami Gangguan Mental Hoarding Disorder. Dirinya sempat menyebutkan suka membuat roti dan memasak dan menjadikan dapur sebagai ruangan favoritnya di rumah.

 

"This is my kitchen, my favorite room in the house.

Ini dapurku, ruangan favoritku di rumah. 

I love to bake and cook.

Aku suka membuat roti dan memasak.

And have friends and family come over for the dinner.

Mengundang teman serta keluargaku untuk makan malam

I love my kitchen

Aku cinta dapurku" ucap wanita berbaju merah dalam video tersebut.

 

Mengenal Hoarding Disorder

 

Hoarding Disorder atau Gangguan Menimbun termasuk salah satu gangguan mental yang wajib diwaspadai. Orang yang suka menimbun barang-barang tak bernilai atau sampah disinyalir mengidap Gangguan Mental Hoarding Disorder.

 

Melansir dari berbagai sumber, berikut informasi Hoarding Disorder yang wajib kamu tahu!

 

1. Pengertian Hoarding Disorder

 

Hoarding Disorder merupakan kondisi kesehatan mental saat seseorang mengalami kesulitan secara kontinu untuk berpisah dengan barang-barang.

 

Hoarding Disorder membuat seseorang merasa butuh berkepanjangan terhadap barang-barang sehingga akan menyimpannya. 

 

Seseorang dengan gangguan Hoarding Disorder berpikir bahwa barang bernilai sangat penting. Pikiran ini akhirnya menyebabkan dirinya menimbun segala jenis barang meskipun barang tersebut sudah tidak bernilai (baca: sampah).

Barang yang ditimbun oleh pengidap Hoarding Disorder dapat membuat ruangan menjadi terbatas dan terlihat kacau dan kotor. Perilaku penimbunan tersebut tentunya berdampak buruk bagi kebersihan dan kesehatan penghuninya.

 

Seorang hoarding disorder adalah penimbun bukan pengumpul atau kolektor. Penimbun barang dikenal tidak memiliki konsistensi dari barang yang dikumpulkan. Berbeda dengan kolektor sebagai si pengoleksi barang kategori tertentu.

 

Selain itu, penimbun memperoleh barang cenderung lebih impulsif dan dipicu oleh hasrat memiliki suatu objek. Psychiatric.org menyebutkan bahwa prevalensi hoarding disorder yaitu sekitar 2,6% dan resiko nya lebih tinggi pada usia 60 tahun ke atas. My Cleve And Clinic turut menambahkan 2-6% orang di Amerika Serikat mengalami Hoarding Disorder.

 

2. Tanda Dan Gejala Hoarding Disorder

 

Pengidap Hoarding Disorder biasanya sadar betul kondisi yang dialaminya. Meskipun begitu, orang dengan Hoarding Disorder tidak seluruhnya memahami bahwa perilaku menimbun barang yang sering dilakukan dapat menyebabkan masalah.

 

Gejala Hoarding Disorder antara lain:

- Tidak mampu berpisah dan menyingkirkan harta benda.

- Stres ekstrem saat hendak membuang barang.

- Mencemaskan kebutuhan barang di masa depan secara berlebihan.

- Tidak memiliki tempat khusus untuk meletakkan barang.

- Tidak percaya pada orang lain jika menyentuh harta benda.

- Ruangan kacau akibat barang terlalu menumpuk

- Menutup diri dari lingkungan termasuk teman dan keluarga.

 

Akan tetapi, beberapa alasan Hoarding Disorder senang menimbun barang diantaranya:

- Percaya suatu barang dapat bernilai atau berguna di kemudian hari.

- Merasa suatu barang memiliki nilai sentimental, unik dan/atau tak tergantikan.

- Pikiran tentang suatu barang terlalu sayang untuk dibuang.

- Pikiran tentang suatu barang adalah benda 'memorable' yang akan membantu mengingat peristiwa dan orang penting.

- Tidak dapat memutuskan lokasi suatu barang berada, sehingga daripada dibuang barang akan disimpan.

 

3. Penyebab Hoarding Disorder

 

Hoarding Disorder belum diketahui secara pasti penyebabnya hingga saat ini.

Akan tetapi dapat dimungkinkan masalah-masalah berikut dapat menyebabkan seseorang mengalami Hoarding Disorder:

- Pembelajaran visuospasial dan memori.

- Perhatian berlebihan secara kontinu.

- Memori kerja.

- Masalah Perencanaan.

- Penyelesaian masalah.

- Organisasi.

 

Hoarding Disorder merupakan jenis gangguan mental yang dapat berdiri sendiri tetapi dapat pula menjadi bagian dari kondisi mental lainnya.

 

Namun, hoarding disorder kerap dikaitkan dengan beberapa kondisi kesehatan mental berikut:

- Depresi.

- Gangguan kepribadian obsesif-kompulsif (OCPD).

- Gangguan obsesif-kompulsif (OCD).

- Gangguan pemusatan perhatian/hiperaktivitas (ADHD).

 

Hoarding Disorder diklasifikasikan sebagai subtipe OCD berdasarkan standar gangguan mental dari American Psychiatric Association! Itulah Penyebab dan Gejala Gangguan Mental Hoarding Disorder yang wajib kamu Waspadai.

 

#SHOWRELATEBERITA

 

Sumber: Psychiatric.org, mycleveandclinic.org

 

Writer: Nida Salma Mardiyyah

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)
Life21 November 2024, 18:00 WIB

Doa Selamat Perjalanan, Amalkan Saat Bepergian Keluar Rumah Agar Selamat Sampai Tujuan

Dengan membaca doa selamat perjalanan, kita memohon perlindungan Allah dari segala macam bahaya dan kesulitan yang mungkin kita hadapi selama aktivitas di luar rumah.
Bacaan Doa Selamat Perjalanan, Yuk Amalkan Sebelum Pergi Untuk Beraktivitas (Sumber : Freepik.com /@fanjianhua).