SUKABUMIUPDATE.com - Banyak sudah mengetahui jika bunga kerap kali dijadikan dekorasi ruangan agar terlihat cantik. Tapi ternyata beberapa bunga dapat kamu konsumsi lho.
Ada empat macam bunga yang sudah diketahui dapat dimakan untuk menambah rasa pada hidangan, serta memiliki banyak nutrisi yang baik untuk kesehatan tubuh.
Nah penasaran apa saja keempat jenis bunga tersebut? Simak penjelasannya dibawah ini seperti yang telah kami rangkuman dari Pinkvilla.
1. Kembang Sepatu
Kembang sepatu atau yang memiliki nama latin Hibiscus rosa-sinensis L ini merupakan salah satu bunga yang dapat dimakan.
Kembang sepatu ini diketahui mengandung banyak nutrisi, termasuk antioksidan yang dapat membantu mengurangi tekanan darah tinggi, menjaga kadar gula darah, meningkatkan kesehatan hati, menurunkan berat badan, serta memperkuat kekebalan tubuh manusia.
Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan berbagai manfaat lainnya dengan menjadikan bunga ini sebagai salad atau mengkonsumsinya menjadi teh.
2. Bunga Dandelion
Bunga berwarna kuning cerah ini diketahui mengandung sifat antioksidan yang sangat kuat, selain itu bunga ini juga merupakan sumber vitamin A, C, K, folat, kalsium, dan kalium.
Semua kandungan nutrisi dari bunga dandelion diketahui dapat membantu memerangi peradangan, menurunkan kadar gula darah, mengelola tekanan darah, melancarkan pencernaan, dan menurunkan berat badan.
Kamu bisa mengkonsumsi bunga ini dengan mengolahnya menjadi salad, menambahkan ke dalam sup atau semur, atau masukan ke sandwich. Selain itu, kamu juga bisa menjadikannya sebagai teh herbal.
3. Bunga Kamomil
Banyak yang sudah mengetahui jika bunga ini sering dijadikan sebagai teh herbal, namun ternyata kamomil juga dapat kamu konsumsi sebagai makanan lho.
Bunga kamomil diketahui sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan kognitif. Kandungan antioksidannya dapat membantu mengurangi kecemasan, dan membuat kamu tidur lebih nyenyak.
Selain itu, bunga ini dapat mengurangi nyeri saat datang bulan dan dapat menurunkan kadar gula darah tinggi.
4. Lavender
Kamu pasti sudah tau jika bunga lavender kerap kali dijadikan sebagai tanaman yang dapat mengusir nyamuk, sehingga banyak yang menanamnya di pekarangan rumah.
Tapi ternyata khasiatnya bukan hanya untuk mengusir nyamuk lho. Bunga lavender mengandung vitamin A, kalsium, zat besi, dan antioksidan yang bisa menurunkan tingkat stress tinggi pada orang yang sedang mengalaminya.
Selain itu, lavender juga dapat mengatasi insomnia serta dapat meredakan gejala sindrom pramenstruasi. Untuk mengkonsumsinya, kamu dapat menjadikan bunga lavender sebagai teh herbal.