Penemuan Asteroid Dekat Jupiter, NASA Selidiki Dinky dan Biner

Minggu 05 November 2023, 13:00 WIB
Penemuan Asteroid Dekat Jupiter, NASA Selidiki Pasangan Dinky dan Biner | Foto: X (Twitter) / @SPACEdotcom

Penemuan Asteroid Dekat Jupiter, NASA Selidiki Pasangan Dinky dan Biner | Foto: X (Twitter) / @SPACEdotcom

SUKABUMIUPDATE.com - Asteroid adalah salah satu benda angkasa berupa pecahan kecil-kecil yang bergerak mengelilingi matahari. Sedangkan Jupiter adalah planet terbesar di antara empat raksasa gas dan terbesar di Tata Surya dengan diameter sebesar 142.984 km (88.846 mi) di khatulistiwa.

Terbaru, National Aeronautics and Space Administration atau NASA telah menemukan Asteroid Dinky dengan bulannya dekat Planet Jupiter. Lebih detail, merujuk Tempo.co, pesawat luar angkasa Lucy milik NASA, yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2021 untuk menjelajahi asteroid Trojan yang terperangkap di dekat Jupiter, membuat penemuan menarik itu.

Penemuan Asteroid Dekat Jupiter, NASA Selidiki Pasangan Dinky dan Biner | Foto: X (Twitter) / @SPACEdotcomPenemuan Asteroid Dekat Jupiter, NASA Selidiki Pasangan Dinky dan Biner | Foto: X (Twitter) / @SPACEdotcom

Pesawat luar angkasa NASA itu (Lucy) menemukan sebuah asteroid, dijuluki Dinky, yang sebenarnya memiliki asteroid lebih kecil yang mengorbitnya, seperti dilansir Scientific American. Itu pada dasarnya adalah bulan dengan bulannya sendiri.

Baca Juga: 13 Ciri Orang yang Memiliki Masalah Psikologis, Kamu Mengalaminya Juga?

Istilah teknisnya adalah pasangan asteroid biner dan Dinky, yang bernama asli Dinkinesh, ditemukan oleh Lucy saat terbang cepat. Saat itu, pesawat ruang angkasa melihat “bulan” kecil yang mengorbitnya.

“Biner tentu saja merupakan suatu kemungkinan,” ujar Jessica Sunshine ilmuwan planet di Universitas Maryland, kepada Scientific American, dikutip via Tempo.co, Minggu (5/11/2023).

“Tapi itu tidak diperkirakan, dan itu sangat keren.”

Mengenai Asteroid Dinky dan satelitnya, perjalanan penyelidikan para ilmuwan NASA masih panjang, karena hanya sekitar sepertiga dari data relevan yang telah dikirim ke Bumi.

NASA telah merilis serangkaian gambar yang menunjukkan Dinky dan bulan semunya, tetapi belum ada data sebenarnya.

Baca Juga: 14 Ciri Anak Depresi Karena Kurang Kasih Sayang Orang Tua

Namun hanya dari gambar-gambar ini (asteroid dekat Jupiter) saja, Anda bisa mengetahui banyak hal tentang kedua benda langit tersebut. Terdapat punggung bukit khatulistiwa yang terlihat di bagian utama Dinky alias Dinkinesh dan garis punggung bukit sekunder yang bercabang darinya.

Asteroid induknya tertutup kawah, kemungkinan besar disebabkan oleh banyak tumbukan asteroid lain.

Hal Levinson, seorang ilmuwan planet di Southwest Research Institute dan peneliti utama misi Lucy, mengatakan masih banyak lagi gambar yang dihasilkan dari satelit sekunder dan gambar-gambar ini menunjukkan bahwa ada beberapa hal “menarik” yang terjadi pada asteroid junior. Dia melanjutkan dengan mengatakan bahwa bentuknya “sangat aneh”.

Baca Juga: 7 Ciri Anak Laki-laki Depresi Karena Kurang Kasih Sayang Ayah

Pasangan asteroid biner bukanlah hal yang langka, karena para peneliti telah menemukan bahwa sekitar 15 persen asteroid dekat Bumi memiliki pasangan orbital yang lucu.

NASA dan peneliti afiliasinya masih menunggu lebih banyak data tentang pasangan tersebut, termasuk gambar berwarna dan spektroskopi yang dapat memberikan lebih banyak petunjuk tentang kedua asteroid tersebut. Levinson bahkan mengatakan “ada banyak hal keren yang akan datang.”

Sementara itu, Lucy akan melanjutkan misi aslinya, untuk menyelidiki beberapa asteroid Trojan misterius di dekat Jupiter. Lucy akan melakukan kontak dengan salah satunya pada tahun 2025.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi22 Februari 2025, 15:23 WIB

Erik Ditemukan, Pemancing Hilang Disapu Ombak Pantai Karang Daeu Sukabumi

setelah tiga hari hilang, Jenazah pemancing yang tenggelam di pantai karang daeu Sukabumi ditemukan
Proses evakuasi jenazah Erik, pemancing yang hilang disapu ombak pesisir geopark ciletuh Sukabumi (Sumber: dok balawista)
Entertainment22 Februari 2025, 15:00 WIB

Sejumlah Musisi Indonesia Berikan Dukungan Untuk Sukatani: Gausah Ditarik Lagunya

Grup band asal Purbalingga, Sukatani tengah menjadi sorotan publik usah mengunggah video permintaan maaf atas lagunya berjudul Bayar Bayar Bayar dinilai mengkritik kepolisian.
Sejumlah Musisi Indonesia Berikan Dukungan Untuk Sukatani: Gausah Ditarik Lagunya (Sumber : Instagram/@dugtrax)
Sukabumi22 Februari 2025, 14:24 WIB

Saksi Ungkap Fakta Soal Tanah, Adik Bacok Kakak Hingga Tewas di Cikahuripan Sukabumi

Saksi kasus adik bacok kakak hingga tewas ungkap fakta soal tanah
TKP adik bunuh kakak di Sayangkaak Cikahuripan Kadudampit Sukabumi (Sumber: su/awal)
Bola22 Februari 2025, 14:00 WIB

Link Live Streaming Persita Tangerang vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025

Persita Tangerang akan menjadi temanya Borneo FC dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 yang bakal digelar pada Sabtu, 22 Februari 2025 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.
Link Live Streaming Persita Tangerang vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025 (Sumber : Instagram/@borneofc.id dan @persita.official)
Sukabumi22 Februari 2025, 13:43 WIB

Pedagang Makanan Merugi, Emak-emak Tunggu Solusi Wabah Lalat Peternakan Ayam di Cidahu Sukabumi

Pemukiman warga di Desa Caringin Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi adalah salah satu wilayah yang terdampak wabah lalat . Jarak pemukiman dengan lokasi perusahaan ayam itu kurang dari 1 kilometer.
Pedagang makanan merugi sejak wabah lalat serbu pemukiman di sekitar peternakan ayam di Cidahu Sukabumi (Sumber: dok pedagang)
Sukabumi22 Februari 2025, 13:02 WIB

Kakak Tewas Di Tangan Adik, Geger Pembacokan di Cikahuripan Sukabumi

Peristiwa kakak tewas di tangan adik, bikin geger kampung Sayangkaak Cikahuripan Kadudampit Sukabumi
TKP pembacokan di kampung sayangkaak Cikahuripan Kadudampit Sukabumi (Sumber: su/awal)
Bola22 Februari 2025, 13:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Madura United di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung akan bertemu dengan Madura United dalam pertandingan lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-24 yang bakal digelar pada Sabtu, 22 Februari 2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api.
Prediksi Persib Bandung vs Madura United di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor (Sumber : Instagram/@persib dan @maduraunited.fc)
Nasional22 Februari 2025, 12:19 WIB

Retret Kepala Daerah, Wali Kota Sukabumi Bicara Fiskal dan Banyak Materi Penting untuk Kemajuan Daerah

“Hari kedua retret dimulai dengan pemaparan materi dari Mendagri, membahas hubungan pusat dan daerah, baik pemerintahan, keuangan dan lainnya,” ucap Ayep.
Wali Kota Sukabumi Ayep Zaki dalam retret kepala daerah hari kedua (Sumber: dok ayep zaki)
Entertainment22 Februari 2025, 12:00 WIB

Tagar Kabur Aja Dulu Viral, Raffi Ahmad Bikin Tandingannya: Pergi Migran Pulang Juragan

Tagar Kabur Aja Dulu sedang viral di media sosial sebagai bentuk kekecewaan sekaligus keresahan masyarakat generasi muda terhadap kondisi Indonesia dari segi ekonomi, sosial, hingga politik.
Tagar Kabur Aja Dulu Viral, Raffi Ahmad Bikin Tandingannya: Pergi Migran Pulang Juragan (Sumber : Instagram/@raffinagita1717)
Life22 Februari 2025, 11:15 WIB

5 Tips Ampuh Agar Puasa Kamu Lancar Tanpa Lemas dan Lapar

Puasa adalah ibadah yang mengajarkan kita untuk menahan hawa nafsu, termasuk lapar dan haus. Namun, bagi sebagian orang, puasa bisa membuat tubuh terasa lemas dan lapar, terutama saat beraktivitas di tengah hari.
Ilustrasi Lemas dan Lapar Saat Menjalankan Ibadah Puasa (Sumber : Freepik/@onlyyouqj)