SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan atau Diskumindag Kota Sukabumi melakukan monitoring pasar pada Jumat, 16 Juli 2021 ke kawasan eks Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede. Dalam pantauan ini didapati kenaikan harga pada sejumlah komoditas.
Kepala Seksi Perdagangan Dalam Negeri Diskumindag Kota Sukabumi Moh Rifki dalam keterangan tertulisnya mengatakan harga cabai merah besar lokal naik, dari Rp 45 ribu per kilogram menjadi Rp 48 ribu. Kemudian cabai merah besar TW, dari Rp 30 ribu menjadi Rp 32 ribu.
"Harga cabai di pasar memang fluktuatif. Bahkan beda jenis, tentu beda harga," kata Rifki. Ia menyebut monitoring dilakukan setiap hari kerja. "Harga naik ini sepertinya karena pasokan dari daerah lainnya turun, sedangkan permintaan meningkat," tambah dia.
Selain memantau, selama Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Darurat ini Diskumindag Kota Sukabumi juga mengingatkan pentingnya penerapan protokol kesehatan terhadap para pedagang pasar. "Kita selalu imbau untuk menerapkan protokol kesehatan," katanya.
Baca Juga :
Rifki juga membagikan update harga bahan pokok penting yang saat ini berlaku di pasaran, terutama di kawasan eks Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede Kota Sukabumi.
Tercatat harga beras Ciherang Cianjur l Rp 11.500 per kilogram, beras Ciherang Cianjur ll Rp 10 ribu per kilogram, beras Ciherang Sukabumi Rp 9.400 per kilogram, beras premium kelas I Rp 12 ribu per kilogram, dan untuk medium terendah Rp 8 ribu per kilogram.
Daging sapi dijual dengan harga Rp 120 ribu per kilogram, daging sapi has luar Rp 120 ribu per kilogram, daging sapi brisket Rp 120 ribu per kilogram, daging tetelan Rp 50 ribu per kilogram, daging ayam broiler Rp 32 ribu per kilogram, ayam kampung Rp 75 ribu per ekor, telur ayam negeri Rp 23 ribu per kilogram, telur ayam kampung Rp 2 ribu per butir, dan telor bebek Rp 2.500 per kilogram.
Cabai merah besar atau TW Rp 32 ribu per kilogram, cabe hijau besar Rp 15 ribu per kilogram, cabai merah lokal Rp 48 ribu per kilogram, cabai keriting merah Rp 24 ribu per kilogram, cabai keriting hijau Rp 15 ribu per kilogram, cabai rawit hijau Rp 32 ribu per kilogram, cabai rawit merah Rp 62 ribu per kilogram, bawang merah Rp 30 ribu per kilogram, bawang putih Rp 25 ribu per kilogram, bawang bombay Rp 24 ribu per kilogram.
Kentang Rp 15 ribu per kilogram, tomat kecil Rp 10 ribu per kilogram, tomat besar Rp 12 ribu per kilogram, kol Rp 7 ribu per kilogram, wortel Rp 8 ribu per kilogram, lobak Rp 10 ribu per kilogram, buncis Rp 12 ribu per kilogram, garam halus 250 gr Rp 1.500 per bungkus, garam gandu Rp 500 per biji, muncang atau kemiri Rp 36 ribu per kilogram.
Harga ikan mas Rp 26 ribu per kilogram, ikan nila Rp 30 ribu per kilogram, ikan asin teri jengki Rp 55 ribu per kilogram, teri super Medan Rp 90 ribu per kilogram, ikan kembung Rp 40 ribu per kilogram, bandeung Rp 40 ribu per kilogram.
Selanjutnya harga kacang tanah Rp 25 ribu per kilogram, kacang tanah kupas Rp 30 ribu per kilogram. kacang hijau Rp 30 ribu per kilogram, kacang kedelai lokal Rp 11.500 per kilogram, kacang kedelai impor Rp 9.650 per kilogram, jagung pipilan/popcorn Rp 16 ribu per kilogram, jagung pakan Rp 10 ribu per kilogram. Minyak curah Rp 14 ribu per kilogram, gula merah aren Rp 20 ribu per kilogram, gula kelapa Rp 15 ribu per kilogram.