Catatan BPR Sukabumi Cabang Cibadak untuk Tahara: Meningkat Rp 1,4 Miliar

Jumat 07 Juli 2023, 11:21 WIB
BPR Sukabumi Cabang Cibadak mencatat peningkatan signifikan dalam realisasi pencapaian Tabungan Hari Raya (Tahara) tahun ini. (Sumber : Ibnu Sanubari).

BPR Sukabumi Cabang Cibadak mencatat peningkatan signifikan dalam realisasi pencapaian Tabungan Hari Raya (Tahara) tahun ini. (Sumber : Ibnu Sanubari).

SUKABUMIUPDATE.com - BPR Sukabumi Cabang Cibadak mencatat peningkatan signifikan dalam realisasi pencapaian Tabungan Hari Raya (Tahara) tahun ini.

"Untuk realisasi pencapaian Tahara, Alhamdulillah ada peningkatan. Tahun sebelumnya di angka Rp 4,6 miliar sedangkan untuk Tahun ini bisa di angka Rp 6 miliar, jadi ada kenaikan Rp 1,4 miliar," Kepala Cabang Perumda BPR Cibadak, Wendi Nurdiandi.

Wendi menuturkan, pencapaian gemilang Tahara merupakan hasil upaya keras dan dedikasi tim BPR Sukabumi Cabang Cibadak. Selain itu, kesuksesan ini tak lepas dari dukungan dan kepercayaan nasabah serta masyarakat setempat.

Baca Juga: Karnaval Hingga Tabur Bunga, Melihat Puncak Syukuran Nelayan Cisolok Sukabumi

"Alhamdulillah kepercayaan masyarakat terhadap Perumda BPR Sukabumi, khususnya cabang Cibadak untuk simpanan masih bagus," tuturnya.

Wendi menuturkan antusias masyarakat terhadap Tahara cukup bagus setiap tahunnya. Bahkan pada tahun ini banyak masyarakat yang ingin mendaftar Tahara di bulan Juni, sedangkan pendaftara Tahara telah ditutup di akhir bulan Mei.

"Sebetulnya di bulan Mei itu penutupan, sesuai dengan perhitungan 10 bulan ke depan. Hanya masih ada nasabah yang terlambat [mendaftar] dan masih ada minat untuk mengikuti di awal bulan Juni," ungkapnya.

Baca Juga: Gegara Salah Pintu Masuk, Minibus Timpa Mobil di Tempat Wisata Sukabumi

Lebih lanjut Wendi menyatakan konsekuensi yang harus dihadapi oleh nasabah baru yang mendaftar di bulan tersebut yaitu dianggap melewatkan setoran pertama yang jatuh tempo di bulan Mei. Sehingga diwajibkan untuk membayar tabungan Tahara untuk dua bulan sekaligus.

"Kemarin kita masih terima, tapi dengan konsekuensi harus bayar dua bulan dari Mei dan Juni. Jadi tetap, awal pendaftaran itu bulan Mei, tapi untuk yang ikut bulan [Juni] itu dianggap setoran kedua," katanya.

Adapun persyaratan menjadi nasabah Tahara hanya, masih sama dengan sebelumnya, yaitu foto copy KTP dan Kartu Keluarga saja.

Baca Juga: Longsor Susulan, Jembatan Cikereteg Penghubung Sukabumi-Bogor Ditutup Total

Sementara itu, dalam program Tahara kali ini, terdapat 30 paket yang ditawarkan dengan angsuran bulanan terendah sebesar Rp 24.350 dan angsuran bulanan tertinggi mencapai Rp 730.500.

"Untuk cicilan terendah hasil selama menabung dalam 10 bulan ke depan mencapai Rp 250 ribu dan yang tertinggi mencapai Rp 7,5 juta," ujarnya.

Wendi menyatakan produk Tahara ini didominasi oleh nasabah yang berasal dari Kecamatan Cibadak. Apabila dipresentasekan Kecamatan Cibadak mencapai angka 40 persen, sedangkan 60 persen dibagi 3 tiga kecamatan yaitu Kecamatan Caringin, Kecamatan Nagrak dan Kecamatan Cikidang.

Baca Juga: Janjikan Miliaran Rupiah dalam Kardus, Dukun Pengganda Uang Diringkus di Sukabumi

Ia menuturkan manfaat Tahara sangat dirasakan masyarakat karena membantu memenuhi kebutuhan saat hari raya.

Tak hanya kepada Tahara, BPR Sukabumi Cabang Cibadak juga fokus mengembangkan produk lain seperti Siwajar, Tabungan Pajak Kendaraan, Sibarokah, Sibangkit, dan deposito tetap.

"Setiap tahun membuat rencana kerja tahunan, ada rencana bisnis yang di dalamnya ada target-target yang harus kita capai, khususnya cabang Cibadak," tegasnya.

Ia menyebut, ada 6 point yang harus diraih, sesuai dengan komitmen dengan kantor pusat dan diutamakan yaitu outstanding kredit ekspansi, simpanan berupa tabungan serta deposito, penyelesaian kredit bermasalah, penerimaan dari hapus buku dan pencapaian laba usaha.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)