Sambut Idul Adha dengan DIGI Qurban Festival, Ada Diskon Pembelian Hewan Qurban

Kamis 22 Juni 2023, 14:20 WIB
DIGI Qurban Festival

DIGI Qurban Festival

SUKABUMIUPDATE.com - Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah sebentar lagi tiba. Semarak menyambut datangnya Idul Adha sudah mulai terasa. Terutama bagi umat muslim yang berencana menyisihkan sedikit rezekinya untuk berkurban kambing, sapi, atau domba.

Menjadi kewajiban bagi umat muslim yang mampu untuk melakukan Qurban. Melaksanakan Qurban adalah bentuk rasa syukur atas rezeki yang telah diberikan Allah SWT. Juga dalam rangka berbagi kepada sesama. Karena, daging hewan Qurban tersebut nantinya akan diberikan kepada masyarakat yang berhak menerimanya, seperti kaum dhuafa.

Bagi Anda yang berencana melakukan qurban, bank bjb menggelar program DIGI Qurban Festival. Program ini merupakan kolaborasi dengan sejumlah merchant yang tersebar di wilayah Bogor, Tangerang, Bandung, Garut, Pandeglang, Kabupaten Cirebon, dan Serang - Banten

Program DIGI Qurban Festival memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mendapatkan potongan harga menarik saat membeli hewan qurban di lokasi penjualan hewan yang bekerja sama dengan bank bjb.

Baca Juga: Handal, bank bjb Raih 3 Penghargaan Banking Service Excellence Recognition 2023

Di mana, masyarakat akan mendapatkan potongan harga sebesar Rp150.000 yang dapat diperoleh oleh para pembeli. Untuk memenuhi syarat mendapatkan potongan harga ini, transaksi pembelian hewan qurban harus dilakukan di lokasi penjualan dengan nilai minimal Rp3.000.000.

Program DIGI Qurban Festival ini memiliki mekanisme yang sederhana. Potongan diskon sebesar Rp150.000 akan diberikan kepada pembeli yang melakukan transaksi scan QRIS bank bjb melalui aplikasi DIGI ataupun DigiCash by bank bjb.

Penting untuk dicatat bahwa promo ini tidak berlaku kelipatan dan hanya berlaku untuk satu kali transaksi per aplikasi per hari. Selain itu, promo ini hanya berlaku untuk pembelian hewan qurban dengan harga minimal Rp3.000.000.

Periode program DIGI Qurban Festival ini berlangsung mulai tanggal 19 hingga 30 Juni 2023. Masyarakat di wilayah Bogor, Tangerang, Bandung, Garut, Pandeglang, Kabupaten Cirebon dan Serang - Banten memiliki kesempatan selama periode tersebut untuk memanfaatkan promo ini dan mendapatkan potongan harga yang menguntungkan.

Terdapat banyak merchant yang bekerja sama dengan bank bjb. Nantinya, penyaluran ataupun pengiriman hewan qurban merupakan tanggung jawab dari masing-masing merchant kepada nasabah. Oleh karena itu, para pembeli diharapkan berkoordinasi dengan merchant terkait dengan prosedur penyaluran dan pengiriman hewan qurban yang telah dibeli.

Berikut adalah daftar merchant yang berpartisipasi dalam Program DIGI Qurban Festival:

Istana Qurban
Alamat: Jl. KH. R. Abdullah Bin Nuh - Kota Bogor.
Kuota diskon: 240 transaksi pertama.

Putrans Barokah
Alamat: Kp. Kudang 2/2. Lebakjaya - Kabupaten Garut.
Kuota diskon: 240 transaksi pertama

371 Anugrah Farm
Alamat: Jl. Abdi Negara I No. 371 Tukmudal, Kec. Sumber.
Kuota diskon: 240 transaksi pertama

PD Berkah Domba
Alamat: Pasuluhan Walantakan - Kota Serang Banten.
Kuota diskon: 200 transaksi pertama

Paparoms Farm
Alamat: Jl. Raya Pondok Aren - Tangerang Selatan
Kuota diskon: 100 transaksi pertama

Padepokan Aki
Alamat Kp. Cicadas – Pandeglang.
Kuota diskon : 100 transaksi pertama.

RPH Mutiara Halim
Alamat : Jln Cantiga blok A 9 No 19 , Gondrong Petir - Kota Tangerang.
Kuota diskon : 80 transaksi pertama.

Qurban Niaga
Alamat : Gang Selamet I No 21 RT 01/08 Jalan Sukabirus, Desa Citeureup Kec. Dayeuh Kolot Kab. Bandung.
Kuota diskon : 240 transaksi pertama

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkait
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:16 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Asep Japar-Andreas Sampaikan Kunci Mewujudkan Sukabumi Mubarakah

Paslon nomor urut 2, Asep Japar-Andreas paparkan komitmen dan kunci dalam mewujudkan Kabupaten Sukabumi Mubarakah.
Paslon nomor urut 1 Asep Japar-Andreas saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay