Mau Liburan ke Pantai di Sukabumi? Simak Dulu Prakiraan Cuaca dan Gelombang Tinggi

Jumat 30 Oktober 2020, 22:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pandemi Covid-19, gelombang tinggi, hingga guyuran hujan tak menyurutkan para pelancong lokal hingga luar daerah yang ingin menghabiskan waktu libur panjang dan cuti bersama di pengujung Oktober 2020 ini.

Di beberapa objek wisata pantai di Palabuhanratu saja, wisatawan datang silih berganti berdatangan, menikmati suasana laut selatan. Belum termasuk beberapa objek wisata di ujung selatan Kabupaten Sukabumi lainnya di wilayah Pajampangan.

Pantauan sukabumiupdate.com, Jumat (30/10/2020) siang, ratusan wisatawan berdatangan di sepanjang Pantai Citepus Istana Presiden sampai perbatasan pantai GISBH.

BACA JUGA: BMKG Rilis Peringatan Gelombang Tinggi di Selatan Jawa, Termasuk Sukabumi

BMKG bahkan memperkirakan potensi gelombang tinggi yang terjadi di selatan Pulau Jawa, termasuk Sukabumi untuk sepekan ke depan, yakni 30 Oktober - 5 November 2020.

Staf Observatori BMKG Bandung Wilayah Palabuhanratu, Andy Rachmadan merinci prediksi ketinggian gelombang pada 31 Oktober mencapai 3,5-4 meter. Pada 1 November mencapai 2,5-3,5 meter. Kemudian pada 2 hingga 4 November mencapai 2-3 meter. Pada 5 November diprediksi mencapai 2,5-3,5 meter.

Lalu bagaimana untuk prakiraan cuaca sepekan ke depan? Prakirawan BMKG Jawa Barat, Muhammad Iid Mujtahiddin menjelaskan, pada pagi hingga siang hari dominasi cuaca cerah berawan hingga berawan. Serta ada potensi hujan intensitas ringan, hingga lebat kadang disertai petir atau kilat dan angin kencang pada siang-sore hingga permulaan malam hari.

"Kalau info prakiraan tinggi gelombang di selatan, bisa mencapai 3,5-4 meter. Selebihnya dalam beberapa hari ke depan ada penurunan prakiraan tinggi gelombang air laut," ujar Iid Mujtahiddin saat dihubungi sukabumiupdate.com, Jumat malam via pesan singkat.

Updaters yang ingin berlibur juga disarankan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan Covid-19, seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan menggunakan sabun di air mengalir atau membawa hand sanitizer.

Pasalnya, petugas di lapangan, baik polisi, TNI, Satpol PP, maupun Satgas Covid-19 tak akan segan menindak apabila ada pelanggar protokol kesehatan.

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Inspirasi19 April 2024, 10:30 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat

Jobseeker Yuk Simak Info Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat Berikut dan Apply Segera!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Produk19 April 2024, 10:09 WIB

Data Diskumindag 19 April 2024: Ini Daftar Harga Bapokting di Pasar Kota Sukabumi

Informasi harga ini diunggah Diskumindag Kota Sukabumi di Instagram.
(Foto Ilustrasi) Diskumindag Kota Sukabumi merilis update harga sejumlah bahan pokok di Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede pada Jumat (19/4/2024). | Foto: Freepik
Life19 April 2024, 10:00 WIB

Kesehatan Mental Terganggu, 11 Ciri Orang yang Memiliki Luka Batin Dalam Hidupnya

Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.
Ilustrasi - Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.  (Sumber : unplash/@Danie Franco)
Inspirasi19 April 2024, 09:30 WIB

8 Panduan Sederhana untuk Bisnis Online Pemula, Jangan Lupa Riset Pasar!

Bisnis online dapat dijalankan dengan cara membuat toko online, memasarkan produk melalui marketplace, atau menawarkan jasa melalui situs web atau platform online lainnya.
Ilustrasi. Bisnis online. Sumber : pixabay/janeb13
Sehat19 April 2024, 09:00 WIB

Menurunkan Gula Darah Secara Alami, 7 Langkah Ubah Pola Makan dan Gaya Hidup

Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah.
Ilustrasi. Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah. Sumber: Freepik/freepik
DPRD Kab. Sukabumi19 April 2024, 08:38 WIB

DPRD Minta DLH Pikirkan Solusi Soal Masalah Sampah di Sagaranten Sukabumi

Menurut Budi, masalah sampah bukan hanya terjadi di Kecamatan Sagaranten.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali. | Foto: SU
Life19 April 2024, 08:19 WIB

Cukup 4 Bahan, Asam Urat Minggat! Yuk Bikin Minuman Herbal Ala Zaidul Akbar

Asam urat memiliki gejala yang membuat persendian nyeri saat kambuh.
Resep minuman herbal cuma 4 bahan untuk atasi asam urat ala Zaidul Akbar. | Foto: Freepik.com/8foto
Life19 April 2024, 08:12 WIB

Asam Urat Kambuh Setelah Lebaran? Bikin Minuman Herbal Sederhana Ala Zaidul Akbar Ini

Penyakit asam urat yang kambuh setelah lebaran pasti membuat Anda tidak nyaman dan tubuh terasa tidak enak.
Resep minuman herbal sederhana ala Zaidul Akbar yang dapat meredakan asam urat saat kambuh. | Foto: Freepik.com/jcomp
Sehat19 April 2024, 08:00 WIB

6 Jenis Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Penderita Gula Darah

Sobat Sehat Merapat! Yuk, Ketahui Apa Saja Jenis Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Berlebihan oleh Penderita Gula Darah.
Bola Sarden. Olahan Ikan. | Contoh Makanan yang Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Berlebihan oleh Penderita Gula Darah. Foto: YouTube/MamaSuka Indonesia
Life19 April 2024, 07:00 WIB

10 Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah

Yuk Lakukan Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah Ini!
Ilustrasi. Gaya Hidup Sehat yang Bisa Membantu Menurunkan Gula Darah. (Sumber : Pexels/JaneTrangDoan)