Perumda AM TJM Sukabumi Buka Pendaftaran Sambungan MBR, Ini Syaratnya

Jumat 11 Desember 2020, 05:35 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Perumda Air Minum Tirta Jaya Mandiri (AM TJM) Kabupaten Sukabumi membuka pendaftaran untuk program sambungan Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) tahun 2021.

Di tahun 2021 itu, Perumda AM TJM menyediakan kuota 8.000 konsumen MBR.

BACA JUGA: Banyak yang Butuh, Cabang Palabuhanratu Ajukan Sambungan Air Program MBR untuk 2021

Direktur Umum Perumda AM TJM Kabupaten Sukabumi, Budiarkah mengatakan, bagi masyarakat yang berminta dengan program MBR ini persyaratannya cukup membawa KTP kemudianserta daya listrik yang terpasang pada rumah tangga tersebut tidak lebih besar dari 1.300 Watt.

"[persyaratannya] sederhana listriknya tidak lebih dari 1.300 Watt. Terus keduanya sesuai kriteria MBR, dilihat kondisi sosial ekonominya, lihat kondisi tempat tinggalnya. [Masyarakat yang berminat] datang ke kantor cabang Perumda AM TJM bawa KTP," kata Budiarkah belum lama ini.

"Pendaftaranya sampai akhir tahun 2020 ini," imbuh Budi.

BACA JUGA: Perumda AM TJM Cabang Palabuhanratu Tuntaskan Pemasangan Sambungan Program MBR

Setelah mendaftar selanjutnya akan ada tim dari Perumda AM TJM yang melakukan pengecekan untuk memastikan masyarakat yang mengajukan itu sesuai dengan kriteria program MBR. Lalu ada proses verifikasi.

Karena merupakan program pemerintah pusat, maka hasilnya itu akan diajukan ke pusat dan apabila sesuai maka dilakukan pemasangan jaringan. Kemudian akan ada verifikasi lagi dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). 

Ketika BPKP menyatakan sesuai dengan kriteria, maka penerima program MBR ini menjadi konsumen resmi Perumda AM TJM. "Pemasangan MBR ini gratis, cuma membayar rekening 2 bulan ke depan Rp 130 ribu. Jadi sudah pemasangan itu dua bulan ke depan tidak perlu bayar lagi," imbuh Budi.

Sementara itu, Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Jaya Mandiri (AM TJM) Kabupaten Sukabumi, Mohammad Kamaludin Zen menjelaskan secara rinci mengenai program MBR ini.

Menurut dia, MBR bisa gratis bisa juga tidak karena ada ketentuannya. "MBR bisa gratis bisa tidak sesuai aturan dari Kementrian PUPR. Sesuai aturan tersebut bisa dipungut ke pelanggan baru MBR asal besaran biaya pemasangan tidak melebihi biaya pemasangan pelanggan reguler. Tapi Perumda AM TJM Kabupaten Sukabumi memberikan pemasangan MBR ini gratis, hanya jaminan rekening air 2 bulan sebesar Rp 130 ribu," jelasnya. 

Jaminan rekening air 2 bulan sebesar Rp 130 ribu itu sesuai SK 2020 untuk MBR 2021.

Catatan Redaksi: Isi berita ini telah diperbaiki pada pukul 15.50 WIB.

Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sehat25 April 2024, 08:00 WIB

10 Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat

Berikut Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat. Yuk Coba Konsumsi!
Ilustrasi. Minyak Zaitun. Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat (Sumber : pixabay.com/@SteveBuissinne)
Life25 April 2024, 07:00 WIB

Komunikasi Terbuka, 10 Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah Diatur

Penting untuk terus beradaptasi dengan kebutuhan dan kepribadian anak laki-laki yang sulit diatur sambil tetap memegang nilai-nilai dan prinsip yang diyakini.
Ilustrasi pola asuh orang tua. | Komunikasi Terbuka: Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah DiaturFoto: Freepik/@foto tekan
Food & Travel25 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa untuk Mengatur Gula Darah, Ini 7 Langkahnya!

Jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, penting untuk berkonsultasi dengan profesional kesehatan sebelum mengonsumsi rebusan atau ramuan herbal apa pun, termasuk rebusan daun mahkota dewa.
Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa. Foto: Instagram/@kebuhbuahkita
Science25 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 25 April 2024, Pagi Cerah Berawan dan Siang Potensi Hujan

Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat.
Ilustrasi - Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat. (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa