Gereja Terbakar, 16 Perusahaan Raksasa Prancis Berikan Donasi

Rabu 17 April 2019, 23:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Musibah kebakaran yang terjadi di gereja kathedral Notre-Dame de Paris pada Senin malam, 15 April 2019, menjadi kabar buruk bagi masyarakat Prancis. Gereja itu salah satu ikon nasional Prancis dan telah berusia 850 tahun.

Presiden Prancis, Emmanuel Macron, telah berjanji akan membangun kembali gereja tersebut dalam tempo lima tahun. Menjawab komitmen itu, dalam waktu 24 jam sejak musibah terjadi, uang sumbangan pembangunan gereja pun deras mengalir.

Berikut 16 perusahaan swasta dan pemerintah lokal yang mengucurkan bantuan untuk gereja tersebut seperti dikutip dari reuters.com, Rabu, 17 April 2019.

1. LVMH

Keluarga miliarder Bernard Arnault yang juga pemilik usaha barang-barang mewah merek LVMH mendonasikan uang sebesar 200 juta euro atau sekitar Rp 3 triliun untuk memperbaiki gereja tersebut.

2. KERING

Miliarder asal Prancis Francois Henri Pinault atau pemilik perusahaan barang mewah merek Kering, mengumumkan akan memberikan uang sumbangan sebesar 100 juta euro atau Rp 1,6 trilun.

3. L’OREAL

Perusahaan kosmetik terkenal asal Prancis L’Oreal mengumumkan siap menggelontorkan uang sumbangan untuk perbaikan gereja Notre-Dame de Paris sebesar 200 juta euro. L’Oreal milik keluaraga Bettencourt Meyer yang menyalurkan dana bantuannya melalui yayasan Bettencourt Schueller.

4. TOTAL

Perusahaan minyak asal Prancis TOTAL mendonasikan uang 100 juta euro untuk perbaikan gereja.

5. FIMALAC

Marc Ladreit de Lacharriere, Kepala Fimalac yang menjalankan bisnis pemeringkat Fitch, mengumumkan pemberian dana bantuan sebesar 10 juta euro.

6. VINCI

Perusahaan bidang konstruksi Vinci menyerukan kepada seluruh perusahaan pengembang di Prancis agar bersatu memperbaiki gereja kathedral Notre-Dame de Paris yang saat ini amat membutuhkan dana perbaikan.

7. BOUYGUES

Martin Bouygues dan saudara laki-lakinya Olivier siap menggelontorkan dana bantuan 10 juta euro atau sekitar Rp 159 miliar. Bouygues adalah sebuah perusahaan raksasa di Prancis bergerak di bidang real estate, telekomunikasi, media dan teknik sipil.

8. JCDECAUX

Kelompok perusahaan periklanan ini berjanji memberikan sumbangan uang 20 juta euro.

9. SOCIETE GENERALE

Bank Societe Generate bank siap memberikan donasi sebesar 10 juta euro.

10. CASINO

Perusahaan retail Casino mengatakan dua toko mereka, yakni Franprix dan Monoprix akan memberikan bantuan perbaikan pada gereja itu melalui sejumlah yayasan.

11. APPLE

CEO Apple, Tim Cook, melalui Twitter mengatakan Apple akan mendonasikan sejumlah uang bantuan dalam upaya membangun kembali gereja kathedral Notre-Dame de Paris. Namun Cook tidak menjelaskan berapa jumlah uang sumbangan yang akan dikeluarkan Apple.

12. Wali Kota Paris

Wali Kota Paris, Anne Hidalgo, akan mendonasikan uang 50 juta euro untuk perbaikan gereja kathedral Notre-Dame de Paris.

13. Otoritas ILE-DE-FRANCE 

Valerie Pecresse, Kepala otoritas regional Ile de France yang meliputi kota Paris siap mengucurkan dana 10 juta euro.

14. Pemerintah daerah AUVERGNE-RHONE ALPES 

Pemerintah daerah tersebut akan mendonasikan uang bantuan 2 juta euro untuk gereja yang Senin kemarin terbakar.

15. Bank Sentral Eropa

Bank Sentral Eropa mengumumkan uang bantuan sebesar 9 juta euro.

16. CAP GEMINI

Perusahaan jasa IT mendonasikan 1 juta euro untuk membangun kembali gereja kathedral Notre-Dame de Paris.

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life26 April 2024, 11:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk?

Inilah Beberapa Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya, Apa Kamu Termasuk Salah Satunya?
Ilustrasi. Rebahan Malas Gerak. Kebiasaan Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Freepik)
Life26 April 2024, 11:13 WIB

Ini 5 Cara untuk Mengajari Anak Berpikir Sendiri, Salah Satunya Berikan Contoh

Mengambil langkah mundur dan membiarkan anak-anak berpikir sendiri mungkin merupakan tugas yang sulit bagi orang tua.
Ilustrasi mengajari anak berpikir sendiri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 11:03 WIB

Perhatikan Dampaknya, Terapkan 6 Cara Ini untuk Mengajari Anak Bersikap Baik

Mengajarkan Anak tentang kebaikan merupakan hal yang sangat penting agar mereka memiliki rasa empati terhadap sesama.
Ilustrasi anak bersikap baik. | Foto: Freepik/@freepik
Aplikasi26 April 2024, 11:00 WIB

Mudah dan Gak Perlu Ribet! 3 Cara Menambahkan Tanda Tangan Online di PDF

Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF. (Sumber : Freepik.com).
Life26 April 2024, 10:43 WIB

Tetapkan Peraturan, Terapkan 5 Tips Berikut untuk Mengasuh Anak Keras Kepala

Mengasuh anak yang berkemauan keras terkadang bisa menjadi tantangan. Namun inilah yang direkomendasikan para ahli untuk membantu hubungan Anda dengan anak Anda berkembang.
Ilustrasi anak keras kepala. | Foto: Freepik/@stocking
Life26 April 2024, 10:32 WIB

Coba Berbohong, 6 Masalah Umum Perilaku Anak Prasekolah dan Cara Mengatasinya

Semua anak pasti bertingkah laku, namun masalah perilaku tertentu pada anak usia 3 tahun dan 4 tahun tidak boleh diabaikan. Inilah cara menangani perilaku menentang pada anak prasekolah Anda.
Ilustrasi anak prasekolah. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses

Berikut Sederet Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses.
Ilustrasi. Orang dewasa emosional yang sukses. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses Sumber foto : Pexels/Ketut Subiyanto
Life26 April 2024, 10:24 WIB

Jelaskan tentang Perbedaan, 4 Cara Bantu Anak Bangun Rasa Percaya Diri Sejak Usia Dini

Ketika anak anak sudah mulai besar dan menjalani aktivitasnya di luar, tentu kita sebagai orang tua pasti merasa sedikit khawatir. Namun ada tips agar anak merasa percaya diri sejak dini.
Ilustrasi anak yang percaya diri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:00 WIB

Berkhianat! 10 Ciri Orang Munafik yang Gampang Terlihat dari Sikap dan Ucapannya

Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya.
Ilustrasi - Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya. (Sumber : pexels.com/@Josue Feijoo)
Nasional26 April 2024, 09:31 WIB

Ada Zonasi, Simak 4 Jalur PPDB Tahun 2024 untuk SD, SMP, dan SMA

PPDB diselenggarakan secara objektif, transparan, dan akuntabel.
(Foto Ilustrasi) Ketentuan PPDB diatur dalam Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021. | Foto: Freepik/@master1305