Petarung MMA Berbayaran Tertinggi di 2020, Ada Khabib Nurmagomedov dan McGregor

Jumat 08 Januari 2021, 05:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Arena pertarungan MMA di sepanjang tahun 2020 memang tidak berjalan maksimal karena adanya Pandemi Covid-19. Kendati demikian, terdapat beberapa pertarungan menarik yang menyajikan bayaran yang tinggi, termasuk bagi petarung fenomenal Khabib Nurmagomedov dan McGregor.

Berikut ini tiga petarung MMA yang memperoleh penghasilan tertinggi di arena UFC selama tahun 2020:

1. Khabib Nurmagomedov

 

Khabib Nurmagomedov | Sumber foto: Instagram.com/@khabib_nurmagomedov

Tahun 2020 memang menjadi ajang perpisahan bagi petarung Rusia, Khabib Nurmagomedov. Laki-laki berusia 32 tahun itu mengakhiri karirnya setelah berhasil mengalahkan Justin Gaethje pada 24 Oktober lalu.

Pertarungan perpisahan yang digelar di Abu Dhabi tersebut menempatkan Khabib Nurmagomedov sebagai petarung dengan bayaran tertinggi pada 2020. Ia mendapatkan 4,5 juta pound atau setara Rp 85,6 miliar.

Khabib Nurmagomedov yang belum terkalahkan di sepanjang karirnya memang memiliki daya jual yang tinggi. Bahkan saat ini, Presiden UFC Dana White masih berupaya membujuknya supaya kembali dari masa pensiunnya itu.

2. Conor McGregor

 

Conor McGregor | Sumber foto: Instagram.com/Conor McGregor Official

Posisi kedua daftar petarung dengan bayaran tertinggi di tahun 2020 diraih superstar UFC lainnya, yakni Conor McGregor. Pria asal Irlandia berusia 32 tahun ini disebut mendapatkan 2,2 juta pound atau setara Rp 41,4 miliar dari pertarungannya melawan Donald Cerrone.

McGregor naik ring pada 8 Oktober di Las Vegas, setelah lebih dari dua tahun absen. Penampilannya mengesankan dan sukses mengalahkan lawannya dengan TKO di ronde pertama.

McGregor pernah menyatakan kembali pensiun selepas duel tersebut. Namun ia saat ini dijadwalkan berlaga di Oktagon pada 23 Januari 2021, melawan Dustin Poirier.

3. Junior Dos Santos

Junior Dos Santos | Sumber foto: Instagram.com/@juniorcigano

Petarung Basil berusia 36 tahun ini disebut sedang menapaki hari-hari terakhir dalam karirnya. Di sepanjang tahun 2020, mantan juara kelas berat UFC tersebut selalu kalah di tiga pertarungan yang dijalaninya. Namun setidaknya ia dapat meraih keuntungan finansial yang besar.

Dari pertarungan melawan Ciryl Gane, Jairzinho Rozenstruik, dan Curtis Blaydes, Dos Santos memperoleh pemasukan 1,2 juta pound atau setara Rp 22,6 miliar. Nominal tersebut menempatkan Dos Santos di posisi ketiga dalam daftar petarung dengan pemasukan tertinggi di sepanjang 2020.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Food & Travel25 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa untuk Mengatur Gula Darah, Ini 7 Langkahnya!

Jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan tertentu, penting untuk berkonsultasi dengan profesional kesehatan sebelum mengonsumsi rebusan atau ramuan herbal apa pun, termasuk rebusan daun mahkota dewa.
Cara Membuat Rebusan Daun Mahkota Dewa. Foto: Instagram/@kebuhbuahkita
Science25 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 25 April 2024, Pagi Cerah Berawan dan Siang Potensi Hujan

Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat.
Ilustrasi - Cuaca Sukabumi dan sekitarnya pada 25 April 2024, berpotensi pagi cerah dan hujan siang hari di semua wilayah Jawa Barat. (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 00:04 WIB

Ditutup 25 April, DPC Demokrat Jaring 7 Bacalon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi

Tercatat sebanayk tujuh orang yang menyatakan akan maju menjadi calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan maju melalui partai demokrat
Bambang Topan Firmasyah bakal calon wakil Bupati di Pilkada 2024 saat mendaftar di Kantor DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 23:27 WIB

Dinas PU Perbaiki Titik Kerusakan di Jalan Ahmad Yani Palabuhanratu Sukabumi

Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi melakukan perbaikan jalan rusak yang sempat menjadi keluhan warga di ruas Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Palabuhanratu, Kecamatan Palabuhanratu.
Petugas Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Sukabumi perbaiki jalan Jendral Ahmad Yani di Palabuhanratu | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi24 April 2024, 22:55 WIB

Pelaksanaan PSAJ Tingkat SMP di Kabupaten Sukabumi Diikuti 25.576 Siswa

Pelaksanaan ujian sekolah kini berganti nama menjadi Penilaian Sumatif Akhir Jenjang (PSAJ).
Siswa SMPN 1 Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi saat mengikuti Penilauan Sumatif Akhir Jenjang atau PSAJ | Foto : Ibnu Sanubari
Sukabumi24 April 2024, 22:03 WIB

Pengelola Parkir Pasar Surade Sukabumi Anggap Keluhan Pengunjung Bahan Evaluasi

Pengelola parkir di Pasar Surade Kabupaten Sukabumi memberikan tanggapan terkait keluhan pengunjung soal tata cara memungut uang parkir yang dilakukan oleh petugas.
Kondisi pasar Surade Sukabumi pada, Rabu (24/4/2025) | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi24 April 2024, 21:13 WIB

Pria Paruh Baya Tewas Tergantung di Bojonggenteng Sukabumi Tinggalkan Secarik Surat

Belum diketahui motif bunuh diri yang dilakukan pria paruh baya di Bojonggenteng Sukabumi tersebut.
(Foto Ilustrasi) Pria paruh baya ditemukan tewas tergantung di Bojonggenteng Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat24 April 2024, 21:00 WIB

Kaya Vitamin C, Inilah 10 Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan

Jeruk Bali mengandung vitamin C yang tinggi, yang penting untuk menjaga sistem kekebalan tubuh, membantu penyembuhan luka, dan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas.
Manfaat Buah Jeruk Bali untuk Kesehatan. Foto: Instagram/@uyah_oyok
Life24 April 2024, 20:40 WIB

Mengejutkan, Ini 10 Alasan Mengapa Anak Berperilaku Buruk dan Cara Menanganinya

Anak-anak umumnya akan menunjukkan perasaan dan keinginan mereka dalam bentuk perilaku yang belum mampu diutarakan dengan beberapa alasan yang mengejutkan.
Ilustrasi anak berperilaku buruk. (Sumber : Freepik)