Serba Guna Banget, Manfaat Minyak Kelapa: Mulai Perawatan Kulit Hingga Buat Telur Tetap Segar

Minggu 31 Januari 2021, 02:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Minyak kelapa berasal dari biji, daging, dan santan kelapa sawit. Dalam beberapa tahun terakhir, minyak kelapa menjadi populer untuk memasak karena ketahanannya terhadap panas yang tinggi.

Belakangan, minyak ini menjadi bahan tren dalam produk perawatan kulit dan pembersih ramah lingkungan. Berikut sembilan hal yang bisa dilakukan dengan minyak kelapa.

Perawatan kulit

Oleskan minyak kelapa ke seluruh tubuh dan wajah untuk mendapatkan kulit yang sehat. Minyak kelapa penuh asam lemak dan sekitar 50 persen di antaranya memiliki sifat antimikroba. Mengoleskan minyak kelapa pada kulit dapat secara efektif menghilangkan jamur dan bakteri berbahaya salah satu penyebab jerawat, selulit, dan kutu air.

Asam laurat, salah satu asam dalam minyak kelapa, telah dibuktikan dalam beberapa penelitian lebih efektif daripada benzoil peroksida dalam mencegah pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Minyak kelapa juga dapat mengurangi peradangan dan merupakan antioksidan, meredakan kulit merah, dan membantu mengurangi bintik-bintik.

Minyak kelapa sangat melembapkan, dan penelitian menunjukkan minyak kelapa dapat membantu mengatasi eksim dan ruam. Jika Anda merasa tidak nyaman menggunakan minyak kelapa sebagai pelembab, gunakan untuk merawat area yang bermasalah, menghapus riasan, krim kaki, krim mata, krim cukur, atau lulur.

Perawatan rambut

Minyak kelapa membuat rambut tumbuh lebih sehat, lebih tebal, dan lebih panjang. Asam lemak dan vitamin dalam minyak kelapa memberi nutrisi dan menembus kutikula rambut, membantu memperkuat helai rambut, dan mencegah kerusakan. Gunakan minyak kelapa sebagai perawatan sebelum keramas dan cuci dengan sampo biasa.

Jika memiliki rambut yang tebal, kasar, keriting, kusut, atau susah diatur, coba gunakan minyak kelapa sebagai masker tanpa bilas selama 10 menit atau oleskan ke rambut.

Membuat kamar mandi lebih bersih

Jika bosan membeli semprotan untuk membersihkan setiap sudut rumah, Anda bisa menggunakan minyak kelapa. Minyak kelapa tidak hanya menjadi alternatif yang lebih murah untuk pembersih kimiawi tetapi juga jauh lebih ramah lingkungan.

Campur minyak kelapa dengan soda kue membentuk pasta dan biarkan di area yang rawan buih atau jamur di kamar mandi. Setelah 10 menit, seka dengan kain lembab, dijamin bak mandi, pancuran, wastafel, atau permukaan akan berkilau.

Obat nyamuk

Campurkan sedikit minyak kelapa dengan peppermint atau minyak pohon teh dan semprotkan campuran tersebut ke sekitar jendela, dapur, dan perabot luar ruangan.

Meremajakan furnitur

Sama seperti minyak zaitun, minyak kelapa dapat menyegarkan perabot kayu dan kulit. Lumuri sedikit minyak kelapa di kursi taman kayu atau sofa kulit untuk membuatnya seperti baru. Saat menggunakan minyak kelapa pada kulit, sifatnya yang sangat melembabkan dan antibakterinya akan menghapuskan goresan dan lecet.

Hapus label lengket

Menghapus label yang lengket itu sulit dan selalu berakhir menggunakan kuku untuk mengelupas sedikit demi sedikit. Minyak kelapa dapat membantu Anda melepas label dengan mudah.

Panaskan minyak kelapa di wajan atau microwave dan rendam label di dalam minyak. Biarkan selama beberapa menit, lalu coba lepas stiker. Akan lebih mudah.

Bersihkan noda dinding

Anda pasti sangat gemas ketika dinding putih penuh dengan coretan. Oleskan sedikit minyak kelapa pada noda dengan kain lembut dan noda akan hilang.

Perkuat talenan

Talenan kayu cepat rusak setelah digunakan sehari-hari. Minyak kelapa tidak akan membersihkan atau mendisinfeksi papan tetapi akan membuatnya tampak baru lebih lama. Oleskan minyak kelapa di talenan dan biarkan hingga kering setelah membersihkannya. Ini akan memperpanjang umur talenan.

Menjaga telur tetap segar

Telur akan busuk dalam 3-5 minggu tetapi ada cara untuk menjaganya tetap segar lebih lama. Lapisi telur dengan minyak kelapa leleh dan biarkan mengering sebelum disimpan di tempat dingin. Rumornya, telur akan bertahan selama berbulan-bulan.

Sumber: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer
Keuangan26 April 2024, 20:00 WIB

Sumber Pendapatan Pasif, 6 Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan

Beberapa jenis investasi, seperti saham dividen, obligasi, atau properti sewa, dapat menghasilkan pendapatan pasif secara teratur. Pendapatan dari investasi ini dapat membantu meningkatkan arus kas dan memberikan stabilitas finansial tambahan.
Ilustrasi. Perhitungan Ekonomi. Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Life26 April 2024, 19:53 WIB

Terapkan Konsekuensi, Ini 7 Cara Memperbaiki Perilaku Tidak Baik Pada Anak

Ekspektasi orang tua terhadap anaknya kadang membuat mereka tertekan. Maka dari itu, lakukan tips berikut untuk membuat anak memperbaiki perilakunya.
Ilustrasi cara memperbaiki perilaku tidak baik anak / Sumber Foto : Freepik/jcomp
Gadget26 April 2024, 19:30 WIB

3 Cara Mengetahui Password Wifi yang Lupa Melalui HP, Mudah dan Cepat!

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui password wifi yang lupa.
Ilustrasi. Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengetahui password wifi yang lupa. (Sumber foto : Pexels/PhotoMIX Company)
Life26 April 2024, 19:27 WIB

6 Kebiasaan Penting yang Membuat Anda Lebih Bijak Menghadapi Masalah Hidup

Menghadapi masalah dengan bijak tentu harus dibiasakan. Untuk itu, perlu melakukan kebiasaan yang membuat lebih bijak.
Kebiasaan yang bikin bijak hadapi masalah. | Sumber Foto : Pexels/Sanket Mishra
Internasional26 April 2024, 19:26 WIB

140 Negara Secara Resmi Mengakui Palestina sebagai Negara, Terbaru Jamaika

Jamaika secara resmi mengumumkan pengakuan Palestina sebagai sebuah negara. Keputusan ini diambil lewat musyawarah kabinet pada Senin, 22 April 2024.
Jamaika resmi mengakui Palestina sebagai negara | Foto : Ist
Life26 April 2024, 19:11 WIB

Tarik Perhatian Mereka, Terapkan 8 Tips Berikut Untuk Mengajak Anak Bekerja Sama

Setiap orang tua pasti menginginkan anak yang baik, patuh dan mudah di ajak kerja sama. Untuk menerapkannya coba terapkan beberapa tips berikut.
Ilustrasi tips mengajak anak bekerja sama / Sumber Foto : Freepik/@freepik
Life26 April 2024, 19:00 WIB

5 Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya

Masalah Finansial, Awas Jangan Lakukan Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuat Hidup Sulit Kaya Ini!
Ilustrasi - Masalah keuangan. Kebiasaan Malas Orang Miskin yang Membuatnya Sulit Kaya (Sumber : Pixabay.com/@30726203)
Sukabumi26 April 2024, 18:55 WIB

3 Kendaraan Terlibat Tabrakan Beruntun di Sukaraja Sukabumi, 5 Orang Luka-luka

Berikut kronologi tabrakan beruntun yang melibatkan minibus Daihatsu Sigra dan dua angkot di Sukaraja Sukabumi.
Tabrakan beruntun di Sukaraja Sukabumi ini melibatkan dua angkot dan satu minibus. (Sumber : Istimewa)
Bola26 April 2024, 18:31 WIB

Analisis Reaksi Pasca Indonesia Tekuk Korsel; Netizen Antusias dengan Capaian Timnas U-23

Tim Nasional Indonesia U-23 berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah membekuk Korea Selatan (Korsel) melalui drama adu penalti dengan skor 10-11 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Qatar, Jumat (26/4)
Timnas Indonesia U-23 berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah membekuk Korea Selatan (Korsel) | Foro : Ist