10 Penyakit Kronis yang Bahayakan Pasien Covid-19, Asma Tak Termasuk!

Jumat 17 April 2020, 11:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Virus corona Covid-19 adalah penyakit pernapasan yang bisa membuat orang gagal napas. Dilansir dari suara.com, banyak ahli kesehatan telah memeringatkan penderita asma mengenai bahayanya bila terinfeksi virus corona Covid-19.

Karena, penderita asma termasuk kelompok yang rentan dan bisa mengalami sesak napas. Himbauan ini tentu membuat khawatir orang-orang dengan asma.

Tapi, New York sebagai pusat wabah di Amerika Serikat telah merilis data mengenai 10 masalah kesehatan kronis utama yang diderita oleh pasien meninggal akibat virus corona Covid-19.

Hasilnya, asma tidak termasuk dalam 10 penyakit kronis yang meningkatkan risiko kematian pada pasien virus corona Covid-19. Pejabat kesehatan setempat mengatakan hanya sekitar 5 persen dari kasus kematian corona Covid-19 di New York adalah orang-orang yang juga memiliki asma.

Namun, penelitian tahap awal ini masih belum konsisten dan maksimal. Baru-baru ini, sekelompok peneliti Eropa mengatakan asma tidak disebutkan sebagai masalah kesehatan sekunder pada pasien corona Covid-19.

Dilansir dari New York Times, sebuah penelitian kecil terhadap 24 pasien virus corona Covid-19 yang sakit kritis di Washington State mencatat bahwa hanya 3 orang memiliki penyakit asma.

"Kami tidak melihat banyaknya pasien yang menderita asma. Tapi ada pula faktor risiko lain, seperti obesitas tak wajar, penyakit jantung, dan diabetes,"kata Dr. Bushra Mina, dokter paru dan perawatan kritis di Lenox Hill Hospital di New York City.

Adapun 10 masalah kesehatan utama yang memengaruhi tingkat risiko kematian pasien virus corona Covid-19, antara lain hipertensi, diabetes, kolesterol tinggi, penyakit arteri koroner, demensia, dan atrial fibrilasi serta jantung.

Selanjutnya ada penyakit paru obstruktif, penyakit pernapasan lain, ginjal, kanker dan gagal jantung kongestif yang melengkapi daftar 10 masalah kesehatan.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit, hampir 25 juta orang Amerika menderita asma. Asma adalah penyakit paru-paru yang menyebabkan saluran udara mengerut dan bisa membuat pernapasan menjadi sulit karena tubuh berjuang mendapatkan oksigen.

Salah satu langkah yang disetujui oleh dokter bahwa penderita asma harus mengonsumsi obat teratur untuk mengendalikan gejalanya selama pandemi. Karena, mengendalikan gejala asma jauh lebih baik daripada melawan asma dengan virus bersamaan.

Pakar kesehatan umum lainnya juga tidak melihat ada bukti bahwa asma meningkatkan risiko seseorang terinfeksi virus corona Covid-19. Tetapi, mereka belum tahu virus corona Covid-19 akan menyebabkan kondisi yang lebih buruk pada penderita asma atau tidak.

Linda Rogers, seorang spesialis kedokteran paru-paru di Mt. Sistem Kesehatan Sinai, yang berada di garis depan pengobatan Covid-19, mengatakan banyak orang beranggapan bahwa pasien dengan penyakit paru-paru berisiko memburuk ketika terinfeksi virus corona Covid-19.

Tetapi, Linda mengatakan bahwa asma bukan penyakit yang pasti akan membuat kondisi pasien memburuk. Sejauh ini, ia pun telah berhasil menangani banyak pasien corona Covid-19 dengan asma melalui telemedicine.

Namun, analisis data mengenai efek asma ini masih dalam perkembangan. Karena, para pakar kesehatan mengutip badan penelitian yang menunjukkan bahwa virus corona Covid-19 bisa memperburuk asma seseorang.

Sumber: Suara.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Kecantikan29 Maret 2024, 20:51 WIB

Agar Tampil Makin Cantik, Ini 7 Item yang Wajib Dipakai Perempuan

Dalam dunia mode dan gaya, aksesori tubuh memainkan peran yang sangat penting dalam menambahkan dimensi dan pesona pada penampilan seseorang.
Ilustrasi item yang dipakai perempuan agar semakin cantik. (Sumber : Pixabay)
Sehat29 Maret 2024, 20:30 WIB

Aman untuk Dikonsumsi, 5 Buah yang Membantu Anda Menurunkan Asam Lambung

Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya
Ilustrasi - Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya. (Sumber : Freepik/ @lifeforstock)
Sukabumi29 Maret 2024, 20:19 WIB

3 Ruang Kelas SDN Sukalaksana Sukabumi Rusak Parah dan Nyaris Roboh, Butuh Perbaikan

Tiga ruang kelas SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi bertahun-tahun kondisinya rusak parah, sehingga tak layak untuk KBM.
Kondisi salah satu ruang kelas di SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi yang rusak parah. (Sumber : Istimewa)
Life29 Maret 2024, 20:00 WIB

8 Gaya Hidup Tidak Sehat yang Bisa Menyebabkan Penyakit Asam Urat

Jangan Lakukan Sederet Gaya Hidup Tidak Sehat Berikut Karena Bisa Menyebabkan Potensi Penyakit Asam Urat di Kemudian Hari.
Ilustrasi - Asam urat kambuh. Ketahui Gaya Hidup Tidak Sehat yang Menyebabkan Penyakit Asam Urat (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sehat29 Maret 2024, 19:30 WIB

Memahami Apa Itu Kolesterol: Gejala, Jenis, Penyebab dan Cara Memantau Kadarnya

Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan.
Ilustrasi - Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan. (Sumber : Freepik.com/@wayhomestudio).
Sehat29 Maret 2024, 19:00 WIB

5 Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat: Pengganti Minuman Tinggi Kalori

Perlu diingat bahwa infused water tidak menggantikan perawatan medis yang tepat dan diet sehat secara keseluruhan untuk penderita asam urat.
Ilustrasi. Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat, Pengganti Minuman Tinggi Kalori. Sumber: Freepik/bublikhaus
Sehat29 Maret 2024, 18:58 WIB

Selain Sebabkan Asam Lambung, Ini 6 Bahaya Langsung Tidur Setelah Makan Sahur

Menjadi perhatian bagi semua orang yang berpuasa agar tidak langsung tidur setelah makan sahur. Hal ini bisa memicu penyakit yang membahayakan bagi kesehatan tubuh
Ilustrasi. Bahaya buruk bagi orang yang langsung tidur setelah makan sahur. (Sumber foto : Pexels/Ron Lach Pexels)
Sukabumi29 Maret 2024, 18:21 WIB

Hati-hati! Ruas Jalan Nasional di Cikadu Palabuhanratu Terendam Banjir Campur Kerikil

Pengendara roda dua harus hati-hati, jalan nasional di Cikadu Palabuhanratu Sukabumi ini terendam banjir campur kerikil.
Kondisi ruas jalan nasional di Cikadu Palabuhanratu yang tergenang banjir campur kerikil akibat hujan deras. (Sumber : SU/Ilyas)
Life29 Maret 2024, 18:00 WIB

Doa Ketika Melakukan Perjalanan Jauh Untuk Anda yang Mudik Lebaran

Berikut ini doa yang bisa diamalkan ketika melakukan perjalanan jauh termasuk saat mudik lebaran
Ilustrasi - Berikut ini doa yang bisa diamalkan ketika melakukan perjalanan jauh termasuk saat mudik lebaran (Sumber : Freepik/DC Studio)
Sehat29 Maret 2024, 17:30 WIB

Mudah Dibuat, 7 Infused Water yang Ampuh Untuk Menurunkan Kadar Kolesterol

Berikut ini beberapa infused water yang bisa digunakan untuk membantu menurunkan kadar kolesterol
Mudah Dibuat, 7 Infused Water yang Ampuh Untuk Menurunkan Kadar Kolesterol (Sumber : Freepik/8photo)