Mau Turunkan Berat Badan, Haruskah Olahraga saat Perut Kosong?

Sabtu 04 Juli 2020, 02:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Diet tak efektif menjaga tubuh tetap bugar jika tidak diiringi dengan olahraga rutin. Tapi bagaimana dengan orang yang mengikuti diet intermittent fasting yang tidak makan dalam waktu lama?  

Mengutip Tempo.co, orang yang sedang menjalani diet intermittent fasting sering berolahraga dalam keadaan perut kosong. Menariknya, beberapa orang berpikir puasa sebelum berolahraga adalah cara yang baik untuk mengurangi berat badan. Benarkah?

Para ahli kesehatan kepada Mindbodygreen baru-baru ini mengatakan hal ini sebenarnya tidak terlalu bermanfaat.

Berolahraga dengan perut kosong bisa benar-benar membakar banyak kalori. Namun, karena seseorang akan merasakan dorongan untuk makan setelah latihan yang intens, dia akhirnya bisa makan makanan yang penuh kalori.

Misalnya, satu orang bisa membakar hingga 300 kalori lemak saat berolahraga dalam keadaan puasa. Tetapi ketika orang itu pulang dan makan 800 kalori, dia mengalahkan tujuan melakukan latihan kardio saat puasa untuk menurunkan berat badan.

"Membakar lemak tidak sama dengan kehilangan lemak tubuh," kata Nancy Clark penulis "The Sports Nutrition Guidebook" seperti dilansir Medical Daily.

Menurut dia, banyak orang percaya fasted cardio atau berolahraga saat perut kosong dapat membantu mengurangi lemak tubuh secara efisien, tetapi sebenarnya kondisi ini tidak terjadi pada kebanyakan kasus.

Namun demikian, ahli fisiologi olahraga John Ivy mengatakan, memang ada keuntungan untuk melakukan latihan kardio saat perut kosong dan itu ada hubungannya dengan perubahan hormon yang terjadi pada jam-jam awal hari itu.

Kadar insulin yang rendah dan kadar testosteron yang meningkat dapat membantu membakar lemak padat. Clark mengatakan inilah sebabnya atlet melakukan fasted cardio beberapa kali dalam seminggu.

Para ahli mencatat bahwa cardio puasa bisa efektif bagi mereka yang benar-benar ingin membakar lemak dan menurunkan berat badan. Tapi cara ini tidak akan lebih efektif daripada berolahraga setelah perut terisi makanan.

Kedua cara ini bisa menyebabkan jumlah penurunan berat badan yang sama. Namun, yang terakhir masih lebih direkomendasikan oleh para ahli karena puasa pada perut kosong dapat menyebabkan masalah konsentrasi karena otak kekurangan energi. Masalah konsentrasi kemudian dapat menyebabkan kecelakaan dan cedera.

Sumber: Tempo.co

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 10:24 WIB

Jelaskan tentang Perbedaan, 4 Cara Bantu Anak Bangun Rasa Percaya Diri Sejak Usia Dini

Ketika anak anak sudah mulai besar dan menjalani aktivitasnya di luar, tentu kita sebagai orang tua pasti merasa sedikit khawatir. Namun ada tips agar anak merasa percaya diri sejak dini.
Ilustrasi anak yang percaya diri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:00 WIB

Berkhianat! 10 Ciri Orang Munafik yang Gampang Terlihat dari Sikap dan Ucapannya

Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya.
Ilustrasi - Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya. (Sumber : pexels.com/@Josue Feijoo)
Nasional26 April 2024, 09:31 WIB

Ada Zonasi, Simak 4 Jalur PPDB Tahun 2024 untuk SD, SMP, dan SMA

PPDB diselenggarakan secara objektif, transparan, dan akuntabel.
(Foto Ilustrasi) Ketentuan PPDB diatur dalam Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021. | Foto: Freepik/@master1305
Inspirasi26 April 2024, 09:30 WIB

Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat

Berikut Informasi Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan untuk Penempatan Wilayah Jawa Barat.
Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat  (Sumber : Freepik)
Sukabumi26 April 2024, 09:02 WIB

Warga Resah! Beredar Video Konvoi Motor Bersajam di Jalan Pajampangan Sukabumi

Dalam video terlihat salah satu orang yang dibonceng menggesekkan sajam ke aspal.
Tangkapan layar video konvoi kawanan bermotor sambil membawa sajam di Jalan Nasional Jampangkulon-Surade, Desa Talagamurni, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Senin malam, 22 April 2024.| Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi26 April 2024, 09:01 WIB

Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi Studi Banding BUMD ke Yogyakarta

Sejumlah anggota Komisi III DPRD Kabupaten Sukabumi saat ini tengah  melakukan perjalanan dinas ke Jogjakarta
Sekretaris Fraksi PAN DPRD Kabupaten Sukabumi Heri Antoni  (Sumber : DPRD Kabupaten Sukabumi)
Sehat26 April 2024, 09:00 WIB

Bisa Anda Coba Dirumah, 8 Ide Camilan Ringan untuk Menurunkan Berat Badan

Camilan dapat membantu memuaskan rasa lapar di antara waktu makan, mencegah keinginan mengidam, dan memberikan nutrisi penting yang sehat dalam makanan Anda.
Ilustrasi - Camilan dapat membantu memuaskan rasa lapar di antara waktu makan, mencegah keinginan mengidam, dan memberikan nutrisi penting yang sehat dalam makanan Anda. (Sumber : pexels.com/@Antoni Shkraba).
Life26 April 2024, 08:00 WIB

12 Kebiasaan Sederhana yang Membuatmu Disenangi Semua Orang

Kebiasaan sederhana ini menunjukkan rasa hormat dan perhatianmu terhadap orang lain, dan orang-orang cenderung merasa dihargai saat merasa didengarkan dengan baik.
Ilustrasi - Kebiasaan Sederhana yang Membuatmu Disenangi Semua Orang (Sumber : Pexels/Thirdman)
Sehat26 April 2024, 07:00 WIB

9 Manfaat Minum Air Putih Hangat di Pagi Hari, Bisa Mengurangi Perut Kembung

Rutinitas pagi yang tenang dan santai, seperti minum air hangat, dapat membantu mengurangi tingkat stres dan meningkatkan kesejahteraan secara keseluruhan.
Ilustrasi. Minum Air Hangat. Manfaat Minum Air Putih Hangat di Pagi Hari (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Food & Travel26 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Kencur untuk Meredakan Nyeri Sendi, Ini 8 Langkahnya!

Meskipun kencur memiliki banyak manfaat kesehatan, selalu disarankan untuk berkonsultasi dengan ahli kesehatan sebelum menggunakannya secara teratur, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan tertentu atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Air Rebusan Kencur. (Sumber : Instagram/@meygaahuang)