SUKABUMIUPDATE.com - Toko ikan hias dan akuarium di pinggir Jalan Raya Sukabumi - Bogor, tepatnya di Desa Benda, Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi dibobol maling pada Sabtu (9/1/2021) pagi sekitar pukul 05.30 WIB.
Dua ikan arwana jenis super gold harga Rp 2 jutaan, ikan cupang, ikan louhan, pasir dan lampu akuarium raib digondol pelaku. Kerugian pemilik toko ditaksir mencapai Rp 7 juta.
Informasi yang dihimpun, aksi pencurian itu terjadi kira-kira pukul 05.30 pagi, karena menurut pemilik bengkel yang berada di samping toko akuarium, terdengar suara rolling door dibuka, dikira itu pemilik toko akuarium, sehingga dirinya tidak mengindahkan suara tersebut.
BACA JUGA: Polisi Amankan Dua Pemuda, Minimarket di Karangtengah Sukabumi Dibobol Maling
Pegawai toko yang tidak ingin disebutkan namanya, mengatakan pertama mengetahui toko ikan hias miliknya kebobolan pencuri saat dirinya membuka toko pada pagi hari.
"Saat buka toko sekitar jam 9 pagi tadi, saya melihat di dalam toko sudah berantakan. Terus saat dicek ikan arwana jenis super gold yang ada di akuarium hilang. Terus ikan louhan dagangan saya juga hilang juga, dan pasir juga lampu aquarium hilang. Total kerugian kira-kira Rp 7 juta," sebutnya.
Pegawai toko akuarium tersebut menyebut, diduga pelaku adalah orang yang paham tentang ikan hias. "Karena yang dicuri ikan jenis arwana yang memang harganya mahal, dan juga ikan louhan," lanjutnya kepada sukabumiupdate.com.
Kondisi toko ikan hias dan akuarium di pinggir Jalan Raya Sukabumi - Bogor, tepatnya di Desa Benda, Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi usai dibobol maling pada Sabtu (9/1/2021).
Dari jejak yang ditinggalkan, diperkirakan pelaku masuk membobol bagian depan toko. Ia juga meyakini jika pelaku lebih dari satu orang.
"Karena yang dicuri kerugiannya sampai ditaksir Rp 7 juta lebih. Apalagi pasir dan lampu itu, juga ikan arwana jenis super gold mahal harganya. Jadi saya yakin pelaku lebih satu orang, juga pastinya naik mobil untuk membawa barang curiannya. Terlebih lagi lokasi toko berada di pinggir jalan utama menuju Sukabumi," tandasnya.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.